Meski tidak semuanya, hubungan antara menantu dan mertua memang sering kali digambarkan sebagai hubungan yang sulit. Perlu penyesuaian yang tepat untuk bisa mendapat hubungan harmonis antar kedua pihak, salah satunya dengan cara membangun komunikasi yang baik. Misalnya, saling berbagi cerita dan pengalaman terkait rumah tangga atau kegiatan lainnya.
Entah ibu mertuamu orang yang luar biasa baik atau tidak, atau apakah dia seorang ibu mertua yang harus dimiliki semua orang atau tidak, tetap ada rahasia tertentu yang harus dirahasiakan darinya. Jika tidak berhati-hati, sesuatu yang kamu katakan bisa menjadi bumerang karena menciptakan kecanggungan atau bahkan keributan.
Untuk menghindari hal itu terjadi, pastikan kamu tidak mengungkapkan beberapa rahasia di bawah ini. Dirangkum dari Times of India, inilah 5 rahasia yang harus kamu sembunyikan dari ibu mertua. Apa saja?
1. Masakannya mungkin tidak enak bagimu
Hampir semua ibu meyakini dan percaya bahwa mereka adalah juru masak yang baik di keluarganya. Jadi, jika masakan ibu mertuamu ternyata tidak sesuai dengan seleramu, biarkan saja.
Kamu mungkin menemukan masakannya kurang rasa, atau kue buatannya terlalu kering, sedikit gosong, dan tidak bisa dimakan. Sebaiknya simpan emosimu untuk dirimu sendiri. Jika bicara langsung dan blak-blakan, jelas itu bisa menyakiti perasaannya. Maka, solusi terbaiknya, carilah cara yang sopan dan kalimat yang lebih halus untuk menyampaikan pesan yang ingin kamu ungkapkan.
2. Nasihatnya tidak berguna untukmu
Semua orangtua, termasuk ibu mertua pasti memiliki kebiasaan memberi nasehat kepada generasi muda. Hal ini karena mereka sudah melewatkan banyak hal selama hidupnya dan senang berbagi pengalaman yang menurut mereka baik dan bisa membantu kita ke depannya.
Akan tetapi, mungkin tidak semua hal yang menurut mereka baik bisa sesuai dan mudah untuk kita terima. Nah, jika kamu pikir nasihatnya itu tidak membantu atau bahkan cenderung mengerikan, jangan langsung menentangnya dan mengatakan itu buruk.
Sebaliknya, dengarkanlah ia dan angguklah dengan tulus, namun tetap lakukan apa yang menurutmu benar. Jangan menyakitinya dengan cara mengundang argumen yang tidak perlu.
3. Kehadirannya mungkin terasa mengganggumu
Ada beberapa orang yang mungkin merasa bahwa ibu mertua itu menyebalkan, dan ini adalah hal yang wajar, kok. Pasalnya, kita semua berasal dari latar belakang yang berbeda. Begitupun kamu dan ibu mertuamu, kalian bisa menjadi seperti air dan minyak.
Namun, apa pun itu, kamu tidak boleh berterus terang atau vokal tentang hal itu karena menyakitkan. Tetap ingat, Bela, biar bagaimanapun dia adalah ibu pasanganmu! Jadi lihatlah cara lain untuk menghindari situasi yang membuatmu merasa tidak nyaman.
4. Kamu membenci beberapa pusaka keluarga
Rasanya bukan hal yang aneh jika di beberapa keluarga mereka memiliki satu benda yang diwariskan secara turun-temurun dan menjadi pusaka. Jika mungkin di keluargamu tidak ada riwayat seperti itu dan kamu merasa aneh atau bahkan membencinya, nggak apa-apa kok.
Kamu tidak perlu memaksakan diri untuk menyukainya. Hanya saja, jangan menolaknya mentah-mentah di depan ibu mertua dan anggota keluarga yang lainnya ya! Alangkah lebih baik jika kamu tetap menerimanya di depan mereka, karena penolakan itu bisa membuat mereka patah hati.
5. Kehidupan seksmu yang buruk
Mungkin berbagi banyak hal dan cerita menarik ke ibu mertua adalah ide yang sangat bagus, akan tetapi bukan berarti semua hal bisa kamu ceritakan bukan? Tetap ada sesuatu yang sebaiknya memang menjadi rahasia saja, seperti salah satunya perihal kehidupan seks kamu dan pasangan. Apalagi jika seandainya kamu merasa kalau kehidupan seksmu buruk.
Patut disadari, ketika kamu terbawa suasana dan memberikan terlalu banyak informasi, itu bisa mengarahkanmu pada kecanggungan, kesalahpahaman, dan bahkan pelanggaran privasi jika telah membagikan sebuah rahasia.
Jika kamu kurang puas dengan kehidupan seks dalam rumah tanggamu, maka yang perlu kamu lakukan adalah membahasnya dengan pasangan. Pertimbangkan baik-baik sebelum melibatkan orang lain, apalagi ibu mertua. Kehidupan seks yang buruk bukanlah sesuatu yang ingin dia dengar darimu.
Itu dia setidaknya 5 rahasia yang perlu kamu sembunyikan dari ibu mertua. Jadi, coba berhati-hati, ya.