Ini 5 Alasan Seseorang Bertahan Meski Pasangannya Selingkuh

Apa yang bikin ia bisa bertahan?

Ini 5 Alasan Seseorang Bertahan Meski Pasangannya Selingkuh

Ada kabar baru tentang hubungan rumah tangga Ahmad Dhani dan Mulan Jameela dalam video yang diunggah di kanal YouTube Unofficial Dewa 19 & Dewa 2016 di program Logika Ahmad Dhani. “Pernah selingkuh nggak pas nikah sama Mulan?” pertanyaan itu datang dari mulut Melaney Ricardo kepada Dhani. Sambil tertawa, Mulan mengomentari pertanyaan itu untuk bertanya langsung padanya saja, bukan pada suaminya.

Setelah menceritakan pengalaman pahit itu, Melaney mengatakan bahwa hal yang dilakukan Mulan itu nggak mudah dan nggak bisa dilakukan semua orang. Benar atau nggak, hanya mereka dan Tuhan yang tahu sebenarnya. Tapi berkaca dari kasus Mulan nih, pernah nggak sih kamu penasaran, mengapa ada beberapa orang yang tetap bertahan dalam suatu hubungan meski pasangannya berkali-kali selingkuh? Ini penjelasannya.

Ini 5 Alasan Seseorang Bertahan Meski Pasangannya Selingkuh

Beberapa orang yang memilih untuk tetap menguatkan hatinya dalam hubungan yang seperti ini dan ingin membuktikan bahwa dirinya baik-baik saja. Dengan menjalin hubungan dengan seseorang, mungkin beberapa orang merasa dirinya lebih berharga. Namun, jika dipikirkan secara baik-baik, sebenarnya orang yang paling bertanggung jawab untuk menghargaimu adalah dirimu sendiri, lho!

Ini 5 Alasan Seseorang Bertahan Meski Pasangannya Selingkuh

Alasan ini mungkin kedengaran klise tapi ternyata memang berlaku untuk kebanyakan orang. Karena nggak ingin sendirian dan selalu ingin ditemani ke mana-mana, orang ini jadi bergantung pada pasangannya. Hubungan yang didasari oleh rasa takut dan bukan cinta ini berbahaya. Duh.

Ini 5 Alasan Seseorang Bertahan Meski Pasangannya Selingkuh

Mereka percaya bahwa perjuangan yang berat ini akan membentuk mereka menjadi seseorang yang lebih dewasa. Karena itu, mereka merasa bahwa nggak apa-apa mengorbankan perasaan asalkan bisa membuat mereka menjadi orang yang lebih baik lagi. Namun, ini keliru. Justru ketika kamu berada dalam hubungan yang sehat tanpa pengkhianatan, akan ada banyak ruang untuk kamu tumbuh bersama pasangan.

Ini 5 Alasan Seseorang Bertahan Meski Pasangannya Selingkuh

Dia membiayai kehidupanmu sedangkan kamu mengurusi kebutuhan rumah tangga. Kamu membutuhkan rasa aman dan penjagaan sedangkan dia menginginkan rasa nyaman dan pasangan seksual. Kebutuhan masing-masing pasangan yang bertemu ini menciptakan suatu perjanjian nggak tertulis. Nah, mungkin karena rasa saling membutuhkan itu beberapa orang merasa kesulitan melepaskan pasangannya, bahkan ketika ada orang ketiga.

Ini 5 Alasan Seseorang Bertahan Meski Pasangannya Selingkuh

Kebanyakan orang yang bertahan menggunakan alasan ini. Rasa sayang dan percaya pada pasangan menjadi faktor utamanya. Mereka percaya satu kesalahan itu nggak akan memengaruhi hubungan mereka ke depannya. Dan, mereka begitu yakin bahwa mereka sendiri mampu mengubah tabiat buruk pasangannya.

Memang benar sih, semua orang mengalami perubahan ketika beradaptasi dalam beberapa situasi dalam hidup. Sayangnya, itu bukan tugas orang lain untuk mengubah hidup seseorang, bahkan satu sifat buruknya. Ini hanya akan membawa perasaan nggak nyaman yang otomatis nggak membahagiakan kedua belah pihak.

Terakhir, mengutip dari pernyataan Gugu Mona, “Losing will not always amount to a loss, sometimes you have to lose those toxic relationship and bad habits to create a space for better things”.

Baca Juga: Diselingkuhi? Ikuti 5 Tips untuk Sembuhkan Rasa Sakitnya!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved