Sah! Ini 5 Fakta Pernikahan Febby Rastanty dan Drajat Djumantara

Pakai adat Sunda

Sah! Ini 5 Fakta Pernikahan Febby Rastanty dan Drajat Djumantara

Setelah mengunggah serangkaian prosesi pra-pernikahan mulai dari foto pre-wedding, siraman, hingga pengajian sepanjang seminggu terakhir, aktris Febby Rastanty akhirnya resmi melepas lajangnya pada Sabtu (9/11/2024) di The Tribrata Darmawangsa Jakarta, Jakarta Selatan. Febby menikah dengan sang kekasih bernama Drajat Djumantara alias Ajat yang diketahui merupakan seorang perwira polisi. 

Pernikahan mereka berlangsung syahdu dihadiri keluarga dan para sahabat dekat. Enzy Storia pun hadir menggandeng Febby menuju Drajat yang berada di meja akad. Berikut fakta pernikahan Febby Rastanty dan Drajat Djumantara.

1. Menikah di The Tribrata Dharmawangsa

Sah! Ini 5 Fakta Pernikahan Febby Rastanty dan Drajat Djumantara

Setelah menggelar lamaran pada bulan Agustus 2024 lalu, Febby Rastanty dan Drajat Djumantara akhirnya resmi menjadi sepasang suami istri pada Sabtu (9/11/2024). Pernikahan mereka digelar di The Tribrata Dharmawangsa, Jakarta Selatan dengan suasana penuh haru sekaligus bahagia. 

Ballroom The Tribrata Darmawangsa Jakarta tersebut dihias sangat indah dan penuh estetika oleh Rangkai Riefinka sebagai dekorator pernikahan sesuai dengan konsep dream wedding Febby dan Ajat.

Di momen akad nikah, palet warna dusty pink, baby pink, peach, dan putih menjadi pilihan warna yang dominan. Aplikasi aneka floral serta ronce melati pun memberikan sentuhan gaya romantis di gelaran tradisional tersebut.

2. Akad nikah dengan adat Sunda

Di momen akad nikah, Febby dan Ajat sepakat untuk mengusung adat Sunda. Adat Sunda sendiri dipilih karena Ajat merupakan keturunan Sunda. Febby Rastanty tampil menawan dalam balutan kebaya putih klasik karya Vera Kebaya. Marlene Hariman dipilih untuk merias sang pengantin dengan natural, tapi tetap terlihat aura pengantinnya.

Tak lupa, aktris berusia 28 tahun itu juga mengenakan siger khas Sunda yang berhiaskan 7 kembang goyang. Sementara sang mempelai laki-laki, Ajat, tak kalah menawan mengenakan beskap senada dari Fadlan Indonesia yang juga dilengkapi aksesori bernuansa adat Sunda.

3. Maharnya sesuai tanggal pernikahan

Mahar yang diberikan Ajat untuk Febby juga sangat unik. Sesuai tanggal pernikahan, maharnya berupa logam mulia 9 gram, uang tunai US$11, dan Rp2024. Hal tersebut diketahui dari unggahan Instagram Story Yura Yunita yang turut membagikan momen ketegangan dan haru tersebut. 

"Saya nikahkan engkau dengan Febby Rastanty binti Rasyid Jayaruddin dengan logam mulia 9 gram, uang 11 US dolar, dan rupiah 2024 (dua ribu dua empat perak rupiah) dibayar tunai," kata wali nikah yang menggantikan mendiang ayah Febby.

"Saya terima nikahnya dan kawinnya Febby Rastanty binti Rasyid Jayaruddin dengan maskawin tersebut dibayar tunai," ucap Ajat dalam satu tarikan napas.

Raut tegang dan haru menyelimuti wajah kedua pengantin. Usai dinyatakan sah, Febby Rastanty tampak menangis haru sambil membaca doa.

4. Ditemani oleh para sahabat

Pernikahan Febby berlangsung tertutup dengan dihadiri keluarga serta para sahabat. Dari beberapa video yang beredar di media sosial, tampak Enzy Storia dan Yasmine Naomi terlihat menjadi pengiring pengantin di momen spesial itu yang mengantarkan Febby bertemu Ajat di meja akad. Tak hanya itu, tampak Jessica Mila, Yuki Kato, Yura Yunita, dan Daffa Wardhana hadir di momen bersejarah tersebut.

5. Resepsinya usung adat Palembang

Berdasarkan informasi yang didapatkan Popbela dari Bridestory, resepsi pernikahan Febby nantinya akan mengusung adat Palembang. Febby sendiri merupakan artis berdarah Palembang-Manado dari kedua orang tuanya.

Pasangan aktris dan perwira polisi berpangkat IPTU ini memang menginginkan sentuhan tradisional di pernikahannya untuk merayakan keberagaman tradisi dan latar belakang keluarga masing-masing.

“Sedangkan untuk acara resepsi yang lebih akan menonjolkan adat Palembang, palet warna dekorasi yang dipilih adalah cokelat dengan sentuhan merah marun, hijau botol, dan biru tua. Febby juga akan mengenakan busana berwarna merah terang,” jelas Meyliana Tanoto, selaku wedding planner Hilda by Bridestory.

“Inspirasi untuk dekorasi dan semua aspek acara ini merupakan hasil diskusi kami dengan Febby dan Ajat, di mana keduanya ingin momen pernikahan ini mencerminkan preferensi dan personalitas mereka, serta tak lupa menyertakan sentuhan adat untuk merayakan keberagaman tradisi dan latar belakang keluarga masing-masing,” tambahnya.

Itulah fakta pernikahan Febby Rastanty dan Drajat Djumantara yang resmi menjadi suami istri. Selamat untuk keduanya!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved