Travelling bersama dengan pasangan terkadang nggak selalu berjalan dengan semestinya. Di saat mengharapkan ada seseorang yang menemani perjalanan dengan canda tawanya, harus disadari kalau travel buddy bisa saja tertidur dan meninggalkan kita sendirian. Itulah yang dirasakan oleh redditor MrMAgoo21, salah satu akun Reddit. Melalui Bored Panda, pria ini berbagi kisah pengalamannya yang selalu ditinggal tidur istrinya saat melakukan travelling dengan mobil. Ia bahkan mendokumentasikan wajah pasangan yang sedang tertidur dari tiap perjalanannya!
1. Langsung tertidur pulas
"Saya selalu menghubungkan kebiasaan tidurnya dengan kondisi anjing Pavlov," ujar sang suami, yang maknanya adalah pasangannya akan langsung mengantuk saat mendengar suara mesin mobil yang dinyalakan.
2. Pose yang selalu dihindari
Kadang dengan mulut yang tertutup, kadang dengan mulut yang terbuka, dan sang suami tetap jahil mengambil gambar istrinya dengan beragam pose itu.
3. Tidur dengan kursi tegak? Nggak masalah
MrMagoo21 sendiri nampak sudah sangat pasrah ditinggal tidur selama perjalanan.
4. Silau banget
Kadang juga, tetap berusaha terlihat keren meski kesepian ditinggal tidur.
5. Terbiasa minum obat anti mabuk
"Dia mudah merasa mabuk darat saat kecil dan ibunya selalu memberikan obat untuk menangani perasaan itu, yang membuatnya langsung tertidur selama perjalanan panjang," ungkap MrMagoo21.
6. Ingat pepatah "Sedia payung sebelum hujan"
Pantas saja sang istri jadi mudah tertidur. Namun seakan jadi sebuah kebiasaan, bahkan ia membawa bantal agar dapat tidur dengan nyaman.
7. Nggak ada bantal, selimut pun oke
Kalau nggak bantal, seenggaknya selimut untuk menghangatkan perjalanan di malam hari atau hari yang dingin.
8. Ini boneka atau anjing, ya?
Atau, sekadar boneka sudah cukup membuat nyaman, kok.
9. Yang penting rambut tetap rapi
Bahkan dengan rambut yang terkepang dengan cantik, sang istri tetap bisa tidur pulas ke arah samping
10. Biar nggak kena sinar matahari
Bahkan, sang istri tetap bisa menjaga gaya dan mimik wajahnya tetap keren selama tidur.
11. Tetap cinta walau selalu ditinggal tidur
Jahil sih, tapi mungkin itu dilakukan sang suami untuk mengikis rasa kesepian sekaligus untuk menunjukkan pada istrinya saat terbangun nanti.
Meski sang suami merasa kesepian, nggak bisa dipungkiri kalau sikapnya sangat romantis dengan membiarkan pasangannya tidur selama perjalanan. Kita juga bisa melihat sisi sleeping beauty sang istri selama di mobil. Kamu sama seperti istri dari pemilik akun Reddit ini, Bela?