Sulit untuk Bangkit! Ini 7 Tahap Kesedihan Laki-Laki yang Diceraikan

Membutuhkan proses panjang untuk menerima keadaan

Sulit untuk Bangkit! Ini 7 Tahap Kesedihan Laki-Laki yang Diceraikan

Perceraian merupakan hal yang begitu rumit untuk diatasi bagi setiap pasangan, nggak terkecuali bagi laki-laki. Hal ini dapat membuat laki-laki kewalahan dan tidak siap untuk mengambil langkah selanjutnya dalam hidup mereka.

Mengutip laman Cordell Cordell, laki-laki yang diceraikan oleh pasangannya akan merasakan stres dan ketidakpastian, yang mana menimbulkan risiko masalah kesehatan jangka panjang yang serius.

Agar laki-laki mantap move on dari perceraiannya dengan pasangan, mereka perlu melewati 7 tahap kesedihan. Apa saja? Simak ulasannya berikut ini.

1. Keterkejutan dan penyangkalan

Sulit untuk Bangkit! Ini 7 Tahap Kesedihan Laki-Laki yang Diceraikan

Pada tahap ini, laki-laki merasa mati rasa akan emosi yang muncul. Mereka tidak percaya atas apa yang telah terjadi.

Sebenarnya, penyangkalan akan kehilangan dan mencoba menghindari rasa sakit adalah hal yang umum bagi setiap orang di setiap tahap awal kedukaan.

2. Rasa sakit dan bersalah

Setelah gelombang keterkejutan itu akhirnya hilang, barulah laki-laki mulai merasakan fase sakit hati dan perasaan bersalah.

Betapa pun menyiksanya tahap ini, tetapi sangat penting bagi laki-laki menghadapi emosi ini daripada menguburnya. Ini akan membantu mereka menapaki tahap kesedihan selanjutnya, sebelum benar-benar mencapai fase penerimaan.

3. Kemarahan dan tawar-menawar

Jika laki-laki telah melewati rasa sakit hati dan bersalah, mereka akan masuk ke tahap kemarahan dan tawar-menawar. Di fase ini, laki-laki cenderung menyerang orang lain yang tidak bersalah.

Maka dari itu, laki-laki perlu mengendalikan ledakan kemarahannya kepada orang lain yang tidak ada sangkut pautnya dengan perceraian yang mereka alami.

Selain itu, sangat umum bagi laki-laki untuk mencoba membuat kesepakatan untuk mengubah situasi rentan ini, seperti berjanji untuk melakukan hal yang lebih baik dalam hubungannya dan lain sebagainya.

4. Depresi, refleksi, dan kesedihan

Banyak orang menganggap inilah tahapan yang paling menantang untuk diatasi. Mungkin orang-orang terdekat akan mengharapkan mereka untuk move on, tetapi nyatanya, mereka masih merasa terpukul.

Fase ini mungkin terasa semakin buruk, jika laki-laki berjauhan dengan anak-anak mereka. Ini adalah saat di mana mereka merasakan kerugian yang sebenarnya dan mampu menyebabkan perasaan putus asa.

Akan bermanfaat jika mereka mulai menulis jurnal dan memetakan emosi, sehingga dapat mengarah pada refleksi introspektif dan pertumbuhan pribadi.

5. Peningkatan kondisi diri

Akhirnya, laki-laki mulai mengalami lebih banyak hari yang baik daripada hari buruk. Namun, mereka belum sepenuhnya keluar dari masalah, karena pemicu tertentu dapat membuat mereka merasa seperti kembali ke titik awal.

Namun dalam tahap ini, laki-laki akan mulai mengatur kembali hidup mereka dan menyesuaikan diri dengan kehidupan baru.

6. Rekonstruksi dan menghadapi realita

Di tahap keenam ini, laki-laki mulai membuat keputusan dan rencana tentang masa depan, tanpa mempertimbangkan sosok mantan pasangan. Mereka akan mulai menetapkan tujuan untuk diri sendiri dan bahkan menjadi bersemangat tentang arah tujuan hidup.

7. Penerimaan dan harapan

Tahap penerimaan dan harapan merupakan tahap kesedihan terakhir bagi laki-laki yang diceraikan.

Di titik ini, laki-laki telah mengatasi semua rasa sakit dan perasaan negatif, serta menemukan cara untuk menerima kehilangan akibat perceraian.

Tahap ini mungkin bukan berarti kebahagiaan langsung, tetapi secara keseluruhan mereka sudah semakin optimis tentang hidup dan menjalani gaya hidup yang lebih sehat.

Jadi itulah 7 tahap kesedihan bagi laki-laki yang diceraikan pasangannya. Meskipun berjalan melewati setiap tahap kesedihan terasa sulit dan berat, tetapi jika dihadapi dengan baik, akan semakin mudah bagi laki-laki untuk melanjutkan hidup mereka.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved