15 Ide Souvenir Murah tapi Mewah untuk Pernikahan, Ramah di Kantong!

Mewah nggak harus mahal!

15 Ide Souvenir Murah tapi Mewah untuk Pernikahan, Ramah di Kantong!

Dalam acara pernikahan, memberikan souvenir bagi tamu undangan sudah seperti sebuah kewajiban. Sebab, pemberian cenderamata adalah bentuk ucapan terima kasih bagi mereka yang menyempatkan datang ke acara pernikahanmu. Tentunya, kamu pasti ingin memberikan souvenir terbaik untuk para tamu yang hadir.

Namun, nggak bisa dipungkiri bahwa menggelar acara pernikahan akan sangat menguras kantong. Terlebih jika budget yang kamu miliki amat terbatas. Rasanya, nggak akan mungkin, deh kesampaian memberi souvenir yang mewah buat tamu undangan.

Psst! Sebenarnya, kamu masih bisa, kok memberi tanda mata pernikahan mewah tapi nggak bikin kantong bolong, Bela.

Iya, beneran! Nih, Popbela punya 15 ide souvenir murah tapi mewah untuk pernikahan khusus untukmu. Apa saja, tuh? Keep scrolling!

1. Mug

15 Ide Souvenir Murah tapi Mewah untuk Pernikahan, Ramah di Kantong!

Mug adalah pilihan souvenir murah tapi mewah untuk acara pernikahan yang pertama. Selain menjadi pilihan cenderamata yang terkesan mewah, mug pastinya akan sangat berguna bagi para tamu. Agar makin menarik, jangan lupa sertakan foto atau gambar ilustrasimu dan pasangan, ya.

2. Reed diffuser

Reed diffuser adalah pilihan souvenir yang nggak hanya unik tapi juga punya kesan mewah. Tanda mata satu ini juga tentunya ramah di kantong, sebab kalau kamu pesan dengan jumlah banyak, harganya pasti akan jauh lebih murah. Pilihlah reed diffuser dengan wangi yang mewah, seperti bunga mawar, vanilla, oud, sandalwood, maupun bergamot.

3. Piring

Piring juga bisa jadi opsi souvenir selanjutnya. Agar memberi kesan mewah, pilihlah piring dengan desain klasik. Selain bisa digunakan sebagai alat makan, piring juga bisa dijadikan pajangan yang menarik dan estetik. Jangan lupa personalisasi piring dengan menyematkan nama kamu dan pasangan ya, Bela.

4. Card holder

Card holder adalah souvenir yang akan sangat cocok untuk diberikan kepada para tamu undangan. Terlebih jika mereka lebih memilih bertransaksi menggunakan kartu kredit atau debit ketimbang uang tunai, card holder pasti amat berguna untuk mereka gunakan.

Agar memberi kesan mewah, pilihlah warna silver, emas, ataupun hitam glitter, dan gunakan kulit sintetis berkualitas sebagai material card holder.

5. Pouch kosmetik

Pouch kosmetik akan sangat cocok dijadikan tanda mata pernikahan yang terkesan mewah tapi tetap ramah di kantongmu nih, Bela. Selain bisa menjadi tempat menaruh kosmetik bagi para tamu perempuan, pouch kosmetik juga bisa difungsikan sebagai tempat penyimpanan lainnya, seperti alat tulis, ataupun untuk membawa alat mandi travel size.

6. Tempat tisu

Tempat tisu adalah ide souvenir pernikahan yang murah tapi mewah dan sangat bermanfaat. Kamu bisa pilih tempat tisu berbahan kulit sintetis, maupun dengan material kayu yang kokoh. Tambahkan cap inisialmu dan pasangan juga ya, Bela supaya tamu undangan tetap ingat dengan cenderamata yang kamu berikan.

7. Kipas kayu lipat

Kipas kayu lipat adalah souvenir pernikahan yang amat bermanfaat. Tamu undangan bisa membawa kipas kayu ke mana-mana, karena nggak akan menghabiskan tempat di dalam tas mereka.

Supaya terkesan elegan dan mewah, pilih desain bergambar bunga ataupun pemandangan dengan tambahan aksen renda di ujung kipas.

8. Sendok

Sendok bisa jadi cenderamata pernikahan yang murah, mewah, dan juga unik. Sama seperti piring, selain bisa digunakan sebagai alat makan, sendok juga bisa jadi pajangan menarik untuk menghiasi rumah tamu undangan.

Agar makin estetik, pilih sendok berbahan stainless berwarna silver maupun emas dengan desain gagang klasik.

9. Tote bag

Di zaman sekarang, tote bag sangat diperlukan untuk kebutuhan membawa barang dan ketika hendak berbelanja ke supermarket. Jadi, kenapa nggak memilih tote bag saja sebagai tanda mata pernikahanmu, Bela?

Kalau mau memberi kesan mewah, pilihlah tote bag dengan material kulit sintetis dan tambahkan bordiran bertuliskan namamu dan pasangan serta tanggal pernikahan.

10. Kotak perhiasan

Kotak perhiasan merupakan cenderamata pernikahan yang sangat menarik. Karena memiliki fungsi sebagai tempat penyimpanan perhiasan, sudah pasti souvenir satu ini punya kesan mewah di mata para tamu undangan. Supaya mereka nggak lupa dengan tanda matamu ini, berikan logo inisial namamu dan pasangan, ya.

11. Lampu eternal flower

Lampu eternal flower bisa berfungsi sebagai pajangan ataupun lampu tidur bagi para tamu undangan. Selain mewah, lampu eternal flower juga sangat kekinian. Beberapa desain bunga yang bisa dipilih ialah mawar merah, mawar biru, ataupun bunga tulip.

12. Buku jurnal

Ide souvenir mewah tapi murah untuk pernikahan selanjutnya ialah buku jurnal. Tanda mata ini sangat cocok bagi para tamu undangan yang gemar menulis jurnal ataupun rencana harian. Pastikan untuk memilih desain yang simpel dan elegan, serta gunakan material kertas berkualitas dengan ketebalan yang pas.

13. Vas bunga

Vas bunga adalah pilihan souvenir dengan kesan mewah yang bisa dijadikan pajangan. Dengan pilihan desain estetik, seperti vintage shabby chic ataupun minimalis, vas bunga bisa mempercantik sudut ruangan di rumah tamu undangan. Pilihan material vas bunga bisa menggunakan kaca maupun keramik.

14. Tumbler estetik

Tamu undangan pasti sangat senang, nih jika diberikan tumbler sebagai souvenir pernikahan. Apalagi, sekarang tumbler seperti bawaan wajib bagi banyak orang. Selain bisa menghemat pengeluaran untuk air minum, tumbler juga memberikan kesan estetik dan stylish bagi yang membawa.

15. Pulpen dengan ukiran

Terakhir, kamu juga bisa memberi pulpen dengan ukiran namamu dan pasangan sebagai souvenir mewah tapi murah untuk pernikahanmu nanti, Bela. Pulpen pastinya akan sangat bermanfaat bagi tamu undangan yang suka membawa alat tulis kemanapun ia pergi.

Itu tadi 15 ide souvenir murah tapi mewah untuk pernikahan. Kamu mau pilih yang mana nih, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved