Cara Mengatasi 7 Year Itch, Fase Jenuh di Tahun Ke-7 Pernikahan

Catat baik-baik ya, Bela

Cara Mengatasi 7 Year Itch, Fase Jenuh di Tahun Ke-7 Pernikahan

Nggak bisa dipungkiri bahwa rasa jenuh dan menurunnya kebahagiaan bisa muncul dalam hubungan pernikahan. Di titik ini, perasaan membandingkan kehidupan pernikahan sendiri dengan orang lain pun terkadang sulit untuk dielakkan. Sebagian orang mempercayai bahwa penurunan kebahagiaan dalam kehidupan rumah tangga rata-rata terjadi setelah 7 tahun pernikahan, atau disebut sebagai 7 year itch.

Lantas, apa yang perlu dilakukan pasangan yang masuk ke dalam fase ini, jika ingin mengembalikan percikan asmara dalam hubungannya? Simak 7 cara atasi 7 year itch dalam hubungan pernikahan yang sudah Popbela rangkum khusus untukmu, mengutip laman Bolde berikut ini. 

1. Memperbaiki komunikasi

Cara Mengatasi 7 Year Itch, Fase Jenuh di Tahun Ke-7 Pernikahan

Mengekspresikan perasaan dan kebutuhanmu pada pasangan adalah hal yang penting demi menjaga keutuhan hubungan pernikahan. Ingatlah bahwa pasanganmu nggak punya kemampuan untuk membaca pikiran. Sebab, apabila kamu berharap dia paham tanpa perlu diberi tahu, ini hanya akan berpotensi menciptakan konflik.

2. Menghindari curhat pada orang lain

Melampiaskan kegundah-gulanaanmu akan kehidupan pernikahan pada teman mungkin akan terasa menyenangkan, tapi itu berpotensi merusak hubunganmu. Mereka mungkin bisa memberikan masukan padamu, tapi sangat riskan bias. Terlebih pasanganmu mungkin nggak akan suka jika kamu membagikan detail intim hubunganmu kepada orang lain.

3. Pastikan untuk tetap memiliki waktu berdua

Meski pernikahanmu sudah berlangsung selama 7 tahun, bukan berarti kamu nggak perlu berkencan lagi. Untuk menghapus rasa jenuh dalam pernikahan, coba luangkan waktu berkualitas hanya berdua dengan pasanganmu. Bisa dengan makan malam romantis di restoran favorit, ataupun nonton ke bioskop. Setidaknya, lakukan satu kali dalam satu minggu ya, Bela.

4. Memulai aktivitas baru bersama

Cara mengatasi 7 year itch selanjutnya adalah dengan melakukan aktivitas baru bersama. Apabila selama ini kamu dan pasangan selalu melakukan hal monoton setiap harinya, cobalah cari aktivitas seru dan baru bagi kalian. Misalkan dengan mencoba olahraga bersama di pusat kebugaran, hingga pergi ke perpustakaan kota.

5. Mencoba aktivitas role play

Jika timbul perasaan bosan setiap kali kamu beranjak ke tempat tidur, nggak ada salahnya untuk membumbuinya dengan melakukan sedikit permainan peran atau role play. Pakailah kostum dan tunjukkan sedikit gerakan sensual pada pasanganmu. Mungkin di awal dia akan terkejut, tapi bisa jadi pasanganmu terkejut dalam artian yang positif.

6. Luangkan waktu untuk liburan bersama

Terkadang, hanya dengan menjauh dari hiruk pikuk aktivitas harian sementara waktu, mampu untuk menyalakan kembali percikan api dalam hubungan pernikahan. Hal-hal seperti pekerjaan dan keluarga bisa menghalangi romansa, jadi cobalah untuk berlibur hanya berdua dengan pasangan. Nggak mesti liburan dengan jarak yang jauh kok, Bela. Staycation di dalam kota pada akhir pekan pun nggak masalah.

7. Pertimbangkan untuk melakukan konseling pernikahan

Cara mengatasi 7 year itch yang terakhir adalah mempertimbangkan untuk melakukan konseling pasangan. Jika kamu dan pasangan merasa buntu mencari solusi untuk hubungan yang mulai terasa hambar, carilah konselor pernikahan untuk membantu kalian membangkitkan kembali percikan asmara yang mulai padam.

Jadi itulah 7 cara mengatasi 7 year itch dalam hubungan pernikahan. Semoga artikel ini bermanfaat untukmu ya, Bela!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved