Ini Waktu yang Tepat untuk Membuat dan Membagikan Undangan Pernikahan

Bedakan antara tamu luar kota dan dalam kota, ya!

Ini Waktu yang Tepat untuk Membuat dan Membagikan Undangan Pernikahan

Kamu sudah memutuskan untuk menikah dalam waktu yang nggak lama lagi, Bela? Tanggal pun sudah ditentukan oleh kedua pihak keluarga? Sekarang adalah waktunya kamu menyiapkan mental, tenaga dan rupiah untuk menyiapkan segala keperluan pernikahan, salah satunya adalah undangan.

Jangan salah, undangan termasuk bagian yang sangat krusial dalam sebuah pernikahan. Kalau memang kamu sudah punya desain keinginan, jangan memesannya dalam waktu yang mepet, ya. Lalu kapan sih waktu yang tepat untuk membuat dan menyebarkannya? Ini dia jawabannya!

1-29c98986ccf08203beb5e254d67f57e6.jpg

Membuat undangan butuh waktu yang lama, sebab kamu harus memikirkan berapa orang yang diundang dan bagaimana desain kartu undangan yang diinginkan. Harus senada dengan tema resepsi, misalnya. Jangan sampai kamu baru memesannya satu bulan sebelum hari H.

2-cfbd56cfe65577bd1ed4d0f930347eeb.jpg

Satu bulan sebelum hari H bisa menjadi waktu yang tepat untuk menyebarkan atau membagikan undangan pernikahan, khususnya untuk para tamu yang ada di luar kota. Kamu harus memberi mereka waktu untuk mempersiapkan transportasi seperti tiket kereta atau pesawat untuk menuju ke acaramu.

3-5f7d46ab173f1c8ed1fb6c0bcb219d01.jpg

Dalam membagikan undangan pernikahan, usahakan jangan terlalu berdekatan dan jangan terlalu jauh dari hari H. Hal ini berguna untuk menghindari hal-hal yang nggak diinginkan, seperti undangan terselip hingga para tamu lupa untuk hadir dalam hari bahagiamu. Selalu pastikan nama dan alamatnya sudah benar, ya!

4-a60c95ce1951cbce6f32cabe11104fe7.jpg

Cara yang satu ini bisa menolongmu dalam mempersiapkan undangan pernikahan kalau ternyata persiapan lainnya sudah banyak memakan waktu dan tenaga. Biayanya bisa dibilang sedikit atau bahkan nyaris nggak ada, sebab kamu bisa menemukan aneka pilihan undangan di situs-situs yang menyediakannya.

Meski nampak sepele, tapi detail pernikahan yang satu ini harus benar-benar kamu perhatikan ya, Bela! Apalagi jika kamu menggunakan sistem RSVP, jangan lupa untuk menentukan tanggal paling lambat para tamu harus memberikan jawaban.

  • Share Artikel

TOPIC

    trending

    Trending

    This week's horoscope

    horoscopes

    ... read more

    See more horoscopes here

























    © 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

    Follow Us :

    © 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved