8 Arti Mimpi Menyusui Bayi, Nggak Selalu Pertanda Buruk

Mimpi yang hanya bisa dialami oleh perempuan

8 Arti Mimpi Menyusui Bayi, Nggak Selalu Pertanda Buruk

Sepertinya mimpi menyusui bayi adalah mimpi yang hanya akan dialami perempuan. Menyusui adalah sebuah proses alami yang dialami semua ibu yang baru melahirkan. Proses inilah yang membentuk kedekatan antara sang ibu dan anaknya. Meski begitu, ada pula ibu yang tak bisa menyusui anaknya karena satu dan lain hal, sehingga kadang hal tersebut juga membawa kesedihan bagi sang ibu.

Mimpi menyusui yang dialami seorang perempuan yang belum menikah mungkin terasa aneh, tapi bukan hal yang tak mungkin. Mimpi bisa dipicu oleh keinginan yang terdalam atau bisa juga karena kamu baru saja melihat orang yang sedang menyusui.

Lalu apa saja makna di balik arti mimpi menyusui bayi?

1. Pertanda akan segera menikah

8 Arti Mimpi Menyusui Bayi, Nggak Selalu Pertanda Buruk

Buat kamu yang belum menikah, tapi sudah memiliki pacar, bisa jadi arti mimpi bayi menyusui ini pertanda kamu akan segera menikah dengan pacarmu. Namun jika belum pacar, maka mimpi menyusui bayi ini juga merupakan pertanda kamu akan segera bertemu dengan orang yang akan menjadi calon suamimu.

2. Melakukan pembicaraan serius

Mimpi menyusui bayi juga berarti kamu akan melakukan sebuah pembicaraan serius dengan pacar. Bisa jadi pembicaraan tersebut tentang rencana masa depan kalian. Mungkin kamu sudah sejak lama ingin menanyakan suatu hal penting, tapi selalu menunda-nundanya.

3. Simbol ketenangan hati dan hubungan kamu

Jika kamu sudah menikah, maka arti mimpi menyusui bayi ini merupakan simbol dari ketenangan hati kamu. Hubungan yang kamu miliki dengan pasangan pun saat ini berjalan dengan sangat baik. Meski begitu, mimpi tersebut tidak berarti kamu akan segera memiliki anak, tapi menyimbolkan keharmonisan pernikahanmu.

4. Diberi tanggung jawab besar

Arti mimpi seperti ini memang tidak umum, namun ini merepresentasikan bahwa kamu tengah mendapat tanggung jawab besar. Bisa jadi kamu memiliki peran serius dalam karier kamu atau kamu sedang mendapatkan proyek besar di kantor.

Selain itu, bisa juga kamu sedang merasa khawatir dengan seseorang di dalam keluargamu, sehingga kamu merasa bertanggung jawab untuk menjaganya. Kamu sadar, tanggung jawab yang diberikan kepadamu cukup berat, sehingga kamu perlu usaha lebih untuk menjalaninya.

5. Kemungkinan ditipu oleh seseorang

Mimpi menyusui orang lain juga memiliki makna bahwa ada kemungkinan kamu ditipu oleh orang lain, sehingga kamu harus berhati-hati saat bertemu orang asing. Jangan mudah percaya pada orang yang baru kamu kenal. Ada baiknya kamu harus benar-benar yakin sebelum memberi kepercayaan pada seseorang.

6. Korban pengkhianatan

Jika kamu bermimpi melihat orang lain menyusui bayi, artinya kamu perlu berhati-hati saat berinteraksi di lingkunganmu. Kamu bisa saja menjadi korban pengkhianatan dan orang di sekitarmu tiba-tiba ‘menikammu dari belakang’. Baik itu di lingkungan kantor maupun di lingkungan pertemananmu.

7. Rasa kecemburuan dalam hubungan

Selain itu, mimpi melihat orang lain sedang menyusui juga merupakan simbol kecemburuan. Mungkin kamu saat ini sedang curiga dengan pasangan yang tak bicara jujur padamu, sehingga mimpi seperti ini menyimbolkan bahwa kecurigaan kamu mungkin saja benar adanya.

8. Ada orang yang ingin membantu

Satu lagi pertanda baik dari arti mimpi menyusui bayi. Bisa jadi saat ini kamu tengah mengalami masalah, sehingga ada sosok lain yang bersedia untuk membantumu. Jika memang benar, tak perlu ragu untuk menerima bantuan tulus dari orang terdekatmu. Jangan disia-siakan, ya, Bela.

Itulah beberapa arti mimpi menyusui bayi, ternyata nggak semuanya buruk, kok. Memang, ada yang percaya mimpi adalah pertanda, tapi ada juga yang percaya bahwa mimpi hanyalah 'bunga tidur'. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved