Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Diduga Pindah Agama, 5 Fakta Pernikahan Nella Kharisma dan Dory Harsa

Pernikahan mereka bikin publik heboh!

Windari Subangkit

Setelah sempat disembunyikan, pedangdut Nella Kharisma dan Dory Harsa akhirnya mengumumkan kabar bahagia terkait pernikahan mereka. Keduanya mengaku telah melangsungkan pernikahan pada 15 Agustus 2020 di Kediri, Jawa Timur.

Kabar ini tentu membuat publik kaget. Sebab, banyak orang yang bingung apakah pernikahan tersebut memang nyata atau hanya sekadar settingan. Tak hanya itu, pasangan ini juga diketahui berbeda keyakinan. Berikut Popbela telah merangkum 5 fakta pernikahan Nella Kharisma dan Dory Harsa yang bikin publik penasaran.

1. Undangan pernikahan tersebar

Instagram.com/nellakharisma

Kabar pernikahan Nella Kharisma dan Dory Harsa berhembus kencang setelah undangan pernikahan mereka tersebar di media sosial. Dalam undangan tersebut tertulis, "Holy Matrymony of Nella Kharisma & Dory Harsa". Keduanya disebut akan melangsungkan pemberkatan nikah pada 15 Agustus 2020 pukul 10.00 WIB di Gereja Kristen Jawi Wetan (GKJW) Purwoasri, Kediri, Jawa Timur.

2. Sempat dikira iklan e-commerce

Instagram.com/doryharsa

Meski undangan pernikahannya sudah tersebar, baik Nella maupun Dory memilih untuk bungkam. Bahkan, tak sedikit netizen yang mengira jika pernikahan tersebut hanya settingan untuk iklan di salah satu e-commerce.

3. Mengumumkan pernikahan di televisi

Instagram.com/shopee_id

Setelah sempat disembunyikan, Nella dan Dory akhirnya mengaku telah menikah. Pengakuan mengejutkan tersebut dibeberkan keduanya saat mengisi acara TV Show Shopee pada Rabu (9/9) malam. Seperti yang tertera dalam undangan pernikahan yang tersebar sebelumnya, Nella dan Dory melakukan pemberkatan pada 15 Agustus 2020 di Kediri. Sementara, resepsi pernikahannya digelar di Grand Panglima.

4. Dory diduga pindah agama

Instagram.com/shopee_id

Pernikahan Nella dan Dory pun langsung menjadi sorotan publik. tak sedikit yang mempertanyakan soal agama yang dianut keduanya. Sebab, pasangan pelantun lagu Banyu Moto ini sebelumnya dikabarkan memiliki perbedaan keyakinan. Nella diketahui menganut agama Kristen, sedangkan Dory merupakan seorang Muslim. Alhasil, banyak yang menduga jika Dory telah berpindah agama mengikuti keyakinan Nella.

5. Status Dory sebagai duda 2 anak

Instagram.com/shopee_id

Usia Dory memang baru 27 tahun. Namun sejak lulus SMA, ia telah menikah dengan perempuan bernama Thari Eka Fitriana dengan tata cara Islam. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai dua anak kembar. Setelah bercerai dengan sang mantan istri, penabuh gendang campursari Didi Kempot ini menikah lagi dengan Nella lewat prosesi pemberkatan.

Itulah deretan fakta pernikahan Nella Kharisma dan Dory Harsa. Selamat untuk keduanya! Semoga langgeng selalu sampai maut memisahkan.

IDN Channels

Latest from Married