Kabar bahagia datang dari pedangdut, Rizki D’Academy. Pasalnya, sang istri, Nadya Mustika Rahayu, baru saja melahirkan anak pertama mereka pada Selasa (13/4/2021). Berita bahagia itu pertama kali dibagikan oleh kembaran Rizki, Ridho D’Academy, melalui Instagram Story.
Tak berselang lama, Rizki juga membagikan momen bersama buah hatinya di media sosial. Dalam unggahannya, pemilik nama asli Rizki Syafaruddin ini juga memohon doa untuk istrinya yang saat ini terpapar COVID-19.
Sebelumnya, pasangan Rizki dan Nadya memang sering menjadi perbincangan publik. Hal ini tak lepas dari rumah tangganya yang kerap diterpa isu miring. Mulai dari pisah rumah hingga kabar Rizki tak mau mengakui anak Nadya, ini dia perjalanan cinta keduanya sampai kini dikaruniai buah hati.
1. Menikah tanpa pacaran
Pernikahan Rizki D’Academy dan Nadya Mustika Rahayu memang cukup mendadak dan mengejutkan banyak orang. Pasalnya, mereka tak pernah menunjukkan kedekatan, namun tiba-tiba melangsungkan pernikahan pada 17 Juli 2020. Ditambah lagi, Rizki juga belum lama putus dari Lesty Kejora. Ternyata, Rizki dan Nadya memang tak berpacaran. Mereka memilih melakukan ta’aruf untuk saling mengenal sebelum akhirnya memutuskan menikah.
2. Nadya sempat dikabarkan hamil duluan
Tiga bulan menikah, rumah tangga mereka diterpa isu miring. Beredar kabar bahwa Nadya sudah hamil duluan sebelum menikah dengan Rizki. Bahkan, pelantun lagu Terlanjur Sakit itu diduga meragukan janin dalam kandungan Nadya adalah darah dagingnya. Permasalahan rumah tangga mereka semakin diperparah dengan adanya kabar bahwa Rizki meminta Nadya menjalani tes DNA setelah bayinya lahir.
3. Pisah rumah dan isu keretakan rumah tangga
Di usia pernikahannya yang baru seumur jagung, Rizki dan Nadya harus mengalami beberapa persoalan. Mulai dari ibunda Nadya yang merasa tak diakui oleh sang putri di hari pernikahannya, hingga isu Rizki diduga meragukan kehamilan sang istri. Pasangan ini pun memutuskan untuk pisah rumah, Rizki di Jakarta sedangkan Nadya di Bandung.
4. Nadya jarang terlihat didampingi Rizki saat hamil
Pisah rumah, Rizki dan Nadya memilih melakukan aktivitasnya masing-masing. Dalam Instagramnya, Rizki sering membagikan kegiatannya bersama saudara dan teman-temannya. Sedangkan Nadya yang sedang hamil tampak sibuk menerima beragam endorsement. Sebelumnya, Rizki sempat tertangkap kamera akun gosip sedang menemani sang istri melakukan pemeriksaan di dokter kandungan. Namun, kegiatan mereka tak diumbar ke media sosial satu sama lain.
5. Nadya melahirkan dalam kondisi terpapar COVID-19
Nadya mengalami penurunan kesehatan beberapa hari sebelum melahirkan. Pasalnya, perempuan berhijab ini terpapar virus corona. Rizki mengatakan bahwa Nadya sebenarnya sudah positif COVID-19 sebelum melahirkan, tepatnya di akhir Maret 2021. Di akhir bulan itu juga, Nadya dijadwalkan akan melahirkan. Hal tersebut membuat Rizki dan Nadya tak dapat bertatapan secara langsung.
6. Rizki tak sempat dampingi Nadya saat persalinan
Selain karena Nadya terpapar COVID-19, Rizki juga tak dapat mendampingi Nadya saat menjalani persalinan lantaran ia tinggal di Jakarta, sedangkan sang istri berada di Bandung. Namun, saat Nadya merasa akan segera melahirkan, Rizki mengaku dikabari dan langsung bergegas ke Bandung. Namun saat di perjalanan, anak mereka sudah lahir. Rizki pun tak dapat mendampingi istrinya saat bersalin.
7. Arti nama anak Rizki dan Nadya
Rizki dan Nadya dikaruniai bayi berjenis kelamin laki-laki pada Selasa, 13 April 2021, atau bertepatan di hari pertama Ramadan. Bayi tersebut memiliki berat 2,95kg dan tinggi 51cm. Rizki memberikan nama untuk putra pertamanya Baihaqqi Syaki Ramadhan. Lewat nama yang diberikannya itu, ia berharap sang buah hati dapat menjadi Imam Perawi Hadis dan memberikan curahan kemaslahatan untuk keluarga dan orang lain.
Selamat atas kelahiran putra pertama Rizki D’Academy dan Nadya Mustika Rahayu!