Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Jalan Cerita Makin Baper, Ini 5 Fakta 'Wedding Agreement Season 2'

Sudah siap senyum-senyum sendiri?

Puspita Ramadhani

Siap-siap! Kisah cinta Tari yang diperankan Indah Permatasari, Mas Bian oleh Refal Hady, dan Sarah oleh Susan Sameh, akan hadir kembali dalam Wedding Agreement The Series Season 2!  Kabar bahagia ini disampaikan langsung oleh StarVision pada acara konferensi pers "Wedding Agreement The Series Season 2" pada, Jumat (20/01/2023) di kawasan Jakarta Pusat. 

Sequel drama kehidupan rumah tangga yang melibatkan cinta segitiga ini, akan menghadirkan berbagai angin segar yang dinilai akan mampu memenuhi keinginan para penggemar yang sudah setia menunggu. Bahkan, Chan Parwez sebagai produser serial ini, tak hanya menjanjikan jalan cerita menarik, tetapi juga kualitas video yang bisa memberikan pengalaman berbeda pada penontonnya. 

Buat kamu yang sudah nggak sabar menonton kisah cinta Mas Bian, Tari, dan Sarah, yuk, simak dulu fakta-fakta menarik soal Wedding Agreement The Series Season 2 di bawah ini!

1. Menjanjikan cerita yang lebih kompleks

instagram.com/weddingagreementseries

Setelah series pertama dipenuhi dengan huru-hara percintaan Mas Bian, kini di season ke-2 rumah tangga Bian dan Tari akan diuji dengan berbagai konflik di usia pernikahannya yang ke-3. Namun, tak hanya menyuguhkan konflik, sang penulis pun akan memberikan adegan-adegan romantis nan baper untuk menghibur kubu 'Bian-Tari'.

"Sebagai penulis kita paham fansnya Bian dan Tari kepinginnya apa. Mereka kepingin banyak liat lagi scene Bian-Tari yang bikin gemas dan bikin baper," tutur Archie Hekagery, selaku penulis skenario Wedding Agreement The Series Season 2.

2. Tambahan pemain baru

instagram.com/weddingagreementseries

Untuk kamu penumpang setia 'kapal' Mas Bian dan Tari, harus bersiap-siap dengan kehadiran 'kapal' baru yang akan membuatmu oleng! Yup, di season keduanya ini, Wedding Agreement menghadirkan wajah baru dengan karakter yang dinilai nggak kalah bikin jatuh cinta dibanding Mas Bian. 

Nama Yoshi Sudarso mulai diperkenalkan kepada publik sebagai Salman. Ia merupakan seorang laki-laki yang sempat dijodohkan dengan Sarah, dan kembali dipertemukan dengan Sarah di kesempatan yang berbeda. Di sinilah Salman dan Sarah akan mengalami konflik hati tentang asmara di antara mereka. 

Selain Yoshi, Wedding Agreement The Series Season 2 juga memerankan Hiroyuki Sanada yang pernah membintangi film Bullet Train bersama Brad Pitt. Melihat daftar pemainnya, apa kamu semakin nggak sabar menontonnya, Bela?

3. Melbourne jadi salah satu lokasi syutingnya

instagram.com/weddingagreementseries

Tampaknya, tim produksi Wedding Agreement The Series Season 2 memang ingin menghadirkan sesuatu yang baru untuk kamu, nih! Kali ini, Mas Bian dan kawan-kawan nggak hanya melakukan syuting di Indonesia, tetapi juga di Melbourne, Australia.

"Membuat Wedding Agreement The Series Season 2 ini relatif lebih sulit dari season pertamanya, karena skala cerita yang lebih luas, juga lokasi yang lebih banyak, bahkan sampai ke Melbourne, Australia," ucap Chand Parwez.

Kalau kamu sudah lihat trailer-nya, pasti kamu tahu, dong, siapa yang akan bertemu di Negeri Kanguru tersebut?

4. Semakin kental dengan aspek keluarga Islami

instagram.com/weddingagreementseries

Sejak awal penayangannya, Wedding Agreement merupakan drama percintaan rumah tangga yang dibalut sentuhan Islami. Ciri khas tersebut terus dipertahankan, bahkan semakin diperkuat di season ke-2 ini. 

"Kami antusias banget karena season pertamanya yang Alhamdulillah booming, tentu saja season kedua ini akan lebih seru, lebih grande, dan lebih baper lagi. Kita yakin bisa menyajikan konten Islami dengan kualitas Internasional," papar Archie Hekagery.

5. Menawarkan video berkualitas HDR

instagram.com/weddingagreementseries

Selain berjanji akan menyuguhkan hal baru yang nggak kalah greget dari season pertamanya, Wedding Agreement The Series Season 2 ini juga menghadirkan sesuatu yang baru, yakni kualitas audio visual yang sudah sangat mumpuni untuk dimainkan di berbagai device.

Bahkan, Chand Parwez menawari untuk menonton Wedding Agreement The Series Season 2 di home teater jika kamu memilikinya di rumahmu!

"Secara kualitas kita syutingnya itu pakai gambarnya pun sudah HDR, dan audionya pun sudah pakai Dolby Atmos. Itulah yang akan kita berikan secara teknis, tapi juga dari segi cerita dan tambahan cast yang memberi tambahan baru dan tentu lebih menarik," paparnya.

Nah, itulah beberapa fakta Wedding Agreement The Series Season 2 yang sudah melakukan proses syuting sejak Senin (23/1/2023) kemarin. Jadi, untuk kamu yang sudah nggak sabar, jangan sampai ketinggalan jadwal penayangannya, ya!

IDN Channels

Latest from Married