Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

11 List yang Harus Dipersiapkan untuk Pernikahan, Catat!

Agar momen bahagiamu berjalan lancar dan penuh kesan

Nurul Hafiza Rizalia Putri
Nurul Hafiza Rizalia Putri

Ketika membuat rencana pernikahan, tentu perasaan akan terasa campur aduk, mulai dari bahagia hingga tegang. Karena momen ini hanya sekali seumur hidup, pastinya Kamu memerlukan persiapan yang matang agar menjadi berkesan untuk dikenang.

Menjelang hari pernikahan, calon pengantin seringkali harus menghadapi persiapan yang tak terhitung jumlahnya. Mulai dari memilih venue hingga menyusun daftar tamu, setiap detail memegang peranan penting dalam menciptakan momen yang sempurna.

Dengan perencanaan yang tepat, acara bahagiamu akan berjalan dengan lancar dan penuh kesan. Oleh karena itu, Popbela akan merangkum list yang harus dipersiapkan untuk pernikahan. Yuk, simak!

1. Melengkapi dokumen pernikahan

dok.internet

Salah satu hal penting dalam list yang harus dipersiapkan untuk pernikahan adalah memastikan bahwa semua dokumen terkait pernikahan telah lengkap. Mulailah dengan menyiapkan KTP calon pengantin, surat nikah kedua orang tua, dan surat kesehatan yang biasanya dikeluarkan oleh puskesmas.

Jangan lupa juga untuk mempersiapkan pas foto ukuran 3×4 yang akan diperlukan untuk proses administrasi. Setelah semua dokumen siap, pastikan kamu segera mengurus administrasi pernikahan di KUA atau catatan sipil agar segala sesuatunya berjalan lancar.

2. Perencanaan anggaran

pexels.com/Mikhail Nilov

Anggaran pernikahan adalah salah satu elemen utama dalam list yang harus dipersiapkan untuk pernikahan yang tidak boleh diabaikan. Sebaiknya, kamu dan pasangan mendiskusikan anggaran ini secara terbuka, agar kedua belah pihak memiliki pemahaman yang sama, dan nyaman dengan keputusan yang diambil. Setelah disepakati, alokasikan semua dana dengan baik, ya!

3. Memilih konsep pernikahan

pexels.com/alejandro martinez

Pernikahan yang direncanakan harus mencerminkan keinginan dan impian setiap pasangan. Dalam list yang harus dipersiapkan untuk pernikahan, hal pertama yang perlu ditentukan adalah jenis konsep yang ingin diusung, apakah itu santai, intim, formal, atau semi-formal.

Setelah memilih konsep utama, kamu bisa mulai mengembangkan ide-ide lebih mendalam. Jika masih merasa bingung dalam menentukan konsep, kamu bisa mencari inspirasi dari situs web pernikahan, pernikahan teman, atau media sosial yang penuh dengan referensi.

4. Atur venue acara

instagram.com/intercontinentalbalisanur

Setelah menentukan tema pernikahan, langkah selanjutnya adalah memilih venue bertipe outdoor atau indoor.

Dengan begitu, kamu bisa mulai menyusun daftar venue pernikahan yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan. Setelah daftar tersebut selesai, segera lakukan survei venue bersama pasangan untuk memastikan pilihanmu tepat.

5. Dekorasi acara pernikahan

Pexels.com/Asad Photo Maldives

Untuk dekorasi, kamu bisa memilih paket dekorasi yang disediakan bersamaan dengan venue, catering, atau menggunakan vendor dekorasi yang kamu pilih sendiri.

Jika kamu menemukan paket dengan harga yang lebih terjangkau, namun tetap memenuhi kebutuhan, itu bisa menjadi pilihan yang sangat baik. Namun, yang paling penting adalah memastikan bahwa dekorasi yang dipilih sesuai dengan harapan dan tema pernikahan yang ingin kamu ciptakan.

6. Pilihan catering

Bridestory.com

Setelah menentukan venue pernikahan, langkah berikutnya dalam list yang harus dipersiapkan untuk pernikahan adalah memesan layanan catering. Sama seperti memilih venue, buatlah daftar beberapa penyedia catering yang sesuai dengan konsep dan anggaranmu.

7. Daftar tamu undangan

Wikimedia Commons

Memilih desain dan kata-kata yang tepat dalam undangan bukan hanya soal estetika, tetapi juga mencerminkan karakter serta hubungan calon pengantin dengan para tamu. Selain itu, menyusun daftar tamu juga membantu memperkirakan jumlah orang yang hadir, sehingga perencanaan venue, konsumsi, dan logistik bisa lebih matang.

8. MUA (Make Up Artist)

pexels.com/Rene Terp

Setiap pengantin tentu ingin tampil sempurna di hari pernikahan, sehingga memilih MUA yang tepat menjadi hal penting dalam list yang harus dipersiapkan untuk pernikahan. Pastikan kamu memilih MUA yang berpengalaman dan memiliki reputasi baik agar hasilnya sesuai harapan. Agar tidak kehabisan slot, sebaiknya lakukan pemesanan jauh-jauh hari. 

9. Fotografer dan videografer

freepik.com/freepik

Mengabadikan momen pernikahan dengan fotografer dan videografer profesional adalah bagian penting dalam list yang harus dipersiapkan untuk pernikahan. Pasalnya, Dokumentasi ini bisa menjadi kenangan bagi pengantin dan keluarga.

Hasil karya kreatif dari fotografer dan videografer akan menghadirkan nuansa emosional yang mendalam, menjadikan setiap momen pernikahan lebih berkesan dan tak terlupakan. 

10. Hiburan dalam acara

freepik.com/ASphotofamily

Agar suasana pernikahan semakin meriah, hiburan menjadi hal yang tak boleh dilewatkan. Mulai dari live music hingga pertunjukan tari, semuanya bisa disesuaikan dengan konsep acara.

Pemilihan hiburan yang tepat tidak hanya menghidupkan suasana, tetapi juga membuat tamu lebih menikmati momen spesial kamu dan pasangan.

11. Suvenir

pexels.com/George Chambers

Suvenir pernikahan adalah cara yang sempurna untuk memberikan kenangan kepada tamu atas momen spesial yang kamu rayakan. Setiap kali tamu melihat atau menggunakan so[uvenir tersebut, mereka akan teringat pada hari bahagiamu.

Pilihlah suvenir yang tidak hanya menarik, tetapi juga bermanfaat, seperti teapot cantik, pigura estetik, atau tumbler fungsional. Apapun itu, berikan sesuai dengan kesepakatanmu dengan pasangan.

Itulah list yang harus dipersiapan untuk pernikahan yang wajib kamu ketahui. Semoga ini bisa mempermudah acara kamu, ya!

IDN Channels

Latest from Married