Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

6 Ide Kreatif Berikan Kabar Kehamilan ke Suami, Bikin Terharu!

Menjadi momen tak terlupakan bagi suami

Nurul Hafiza Rizalia Putri

Mengumumkan kehamilan mungkin merupakan hal paling menarik berikutnya setelah mengetahui kalau kamu sedang hamil. Tentu saja momen ini akan sangat mendebarkan dalam hidupmu. Berbagi berita dengan orang-orang terdekat pastinya akan menjadi momen yang sangat istimewa, terutama kepada suami.

Sebelum mengungkapkan berita besar itu padanya, pikirkan bagaimana cara kamu membuat pengumuman itu. Apalagi jika ini kehamilan pertama, kamu memerlukan cara unik yang bisa menyentuh hati. Melalui artikel ini, Popbela akan memberi beberapa ide kreatif untuk umumkan kabar kehamilan pada suami.

1. Memberi paket lucu

lanecert.com

Ide kreatif yang bisa kamu lakukan adalah dengan memberikan bungkus kotak hadiah kecil. Kamu bisa mengisinya dengan beberapa pakaian dan mainan bayi, dan kamu juga dapat menambahkan sedikit pesan penuh kasih, yang memberitahukan berita bahagia itu kepada suami. Jangan lupa abadikan momen saat dia membuka kadonya dengan foto, ya!

2. Ajak pemotretan mendadak

inspiremore.com

Sewa seorang fotografer dan ajak suamimu pergi untuk pemotretan. Beri tahu sang fotografer bahwa kamu akan memberi tahu pasanganmu tentang kabar kehamilan, sehingga dia bisa mengambil potret terbaiknya. Beri tahu berita besar itu kepada suami saat di tengah pemotretan. Fotografer akan mengambil potret ekspresi terkejut sekaligus kegembiraan dari suamimu, yang bisa dijadikan kenangan.

3. Tambahkan catatan kecil pada alat tes kehamilan

madeformums.com

Ide kreatif untuk umumkan kabar bahagia selanjutnya adalah dengan menjadikan hasil tes kehamilan positif menjadi sangat spesial. Cukup tambahkan sedikit catatan tulisan tangan. Kamu bisa menuliskan betapa berartinya sang suami dalam hidupmu, dan kalian akan memiliki bayi bersama. Sederhana, tapi bermakna!

4. Menulis kalimat manis di cangkir

etsy.com

Saat menyajikan kopi atau teh di cangkir untuk suami, tunggu sampai dia menghabiskannya. Jika sudah, kamu bisa mengambil spidol untuk menuliskan kata-kata manis singkat atau kabar kehamilanmu pada cangkir tersebut. Buatlah secara kreatif dan menyentuh, ya!

5. Mengumumkan dengan kartu

etsy.com

Untuk mengumumkan kabar kehamilan ini, tulislah di sebuah kartu dan masukkan ke dalam tas milik suami sebelum dia berangkat kerja. Saat membukanya nanti, dia akan terkejut dan membacanya dengan wajah berseri-seri.

6. Foto USG berbingkai

Freepik.com/Freepik

Meski terkesan kuno, namun ide suprise kabar kehamilan untuk suami yang satu ini tetap bermakna. Setelah mencetak foto ultrasonografi (USG), kamu masukkan foto tersebut ke dalam bingkai yang telah dipilih. Jangan lupa untuk memberi catatan kecil, agar pesan tersebut dibaca oleh pasanganmu.

Itulah beberapa ide kreatif untuk mengumumkan kabar kehamilan ke suami. Cara mana yang ingin kamu coba, Bela?

IDN Channels

Latest from Married