Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Corsage Adalah Aksesori Pernikahan, Ini Jenis dan Cara Memilihnya

Yuk, ketahui semuanya di sini!

Nurul Hafiza Rizalia Putri

Corsage adalah salah satu elemen yang sering menjadi sorotan dalam berbagai acara formal dan semi-formal, terutama dalam dunia pernikahan. Corsage tidak hanya berfungsi sebagai aksesori, tapi juga menjadi simbol dari keindahan dan keanggunan.

Dalam berbagai acara, hingga saat ini corsage masih sering digunakan. Mungkin di antara kalian masih belum sepenuhnya memahami tentang aksesori satu ini. Oleh karena itu, simak pembahasan lengkap tentang corsage dalam pernikahan berikut ini.

Apa itu corsage?

Pexels.com/ DI LAI

Corsage adalah aksesori yang berbentuk bunga tunggal atau rangkaian bunga kecil, yang ditempelkan pada jas atau gaun. Umumnya, corsage diikatkan pada karet gelang dan dikenakan di pergelangan tangan. Benda ini juga dapat disematkan pada tali gaun atau gaun panjang.

Corsage dapat dibuat dengan bunga warna apa saja, tapi yang sering digunakan adalah anyelir, mawar, dan anggrek.

Sejarah corsage

Unsplash.com/Alain Sels

Istilah corsage berasal dari bahasa Prancis, dari kata 'cors' dalam bahasa Prancis Kuno abad ke-15 yang berarti "tubuh". Kemudian, corsage berarti dada atau korset perempuan, bagian gaun yang menutupi dada.

Bunga yang disematkan pada korset gaun disebut  bouquet de corsage. Kemudian Boutonniere adalah bahasa Prancis lain yang berarti 'lubang kancing kecil", merujuk pada penempatan satu bunga pada jas.

Awalnya, corsage digunakan sebagai simbol perlindungan dari roh jahat dalam budaya Yunani Kuno. Perempuan mengenakan bunga di dekat jantung mereka dengan harapan bahwa aroma bunga tersebut akan mengusir roh-roh jahat. Seiring waktu, kebiasaan ini berkembang menjadi tradisi yang lebih estetis, ketika bunga digunakan untuk menunjukkan penghormatan dan kasih sayang.

Siapa yang mengenakan corsage di pernikahan?

Pexels.com/Sabel Blanco

Ketika memutuskan siapa yang akan mengenakan corsage di pernikahan, semuanya tergantung pada pasangan. Secara tradisional, hiasan bunga ini dikenakan oleh mempelai laki-laki, teman dekat, dan anggota keluarga. Hiasan ini juga dapat dikenakan oleh pengiring pengantin, gadis pembawa bunga, atau pemuka upacara. 

Corsage adalah cara yang manis untuk melambangkan status "VIP" pada teman atau anggota keluarga, dan juga merupakan cara lain bagi kamu untuk merangkai desain bunga di seluruh acara pernikahan

Jenis-jenis dan cara memakai corsage

Pexels.com/Caleb Oquendo

Jenis-jenis corsage bervariasi tergantung pada gaya dan preferensi pribadi. Corsage pergelangan tangan adalah yang paling umum, terdiri dari bunga-bunga kecil yang diikat pada pita atau tali elastis, dan dikenakan seperti gelang. Ada juga pin-on corsage, di mana rangkaian bunga disematkan pada pakaian, biasanya di bagian dada atau bahu.

Sementara itu, hair corsage atau bunga rambut digunakan sebagai aksesoris rambut untuk mempercantik tampilan. 

Cara memilih corsage yang tepat

Memilih corsage juga nggak bisa main-main, nih. Apa sajakah itu?

1. Pilih bunga favoritmu

Pexels.com/zoe pappas

Setiap orang pasti memiliki bunga favorit yang ingin dipilih di hari pernikahannya. Jadi pilihlah bunga indah favoritmu, karena ini merupakan momen sekali dalam seumur hidup. Jika kamu memiliki masalah pada anggaran, cobalah untuk memilih bunga yang sedang musim, dibanding mengimpor bunga yang sedang tidak musim karena akan memakan biaya yang lebih besar.

2. Perhatikan ukuran dan bentuk

Pexels.com/Rene Terp

Setelah memilih jenis bunga, penting juga untuk mempertimbangkan ukuran dan bentuk corsage. Jangan lupa untuk memperhatikan proporsi antara corsage dengan pakaian yang dikenakan agar terlihat seimbang. Kamu juga dapat menambahkan daun hijau atau aksesoris tambahan seperti pita atau hiasan lainnya untuk memperindah tampilan corsage.

3. Sesuaikan dengan tema pernikahan

Pexels.com/Sara

Jika kamu memilih corsage untuk pernikahan, penting untuk memilih bunga yang sesuai dengan tema warna pernikahan. Mawar, anggrek, dan lili sering menjadi pilihan populer untuk acara karena keindahannya yang klasik dan elegan.

4. Perhatikan kualitas bunga

Pexels.com/Ellie

Pastikan bunga dalam kondisi segar dan tidak layu, karena bunga yang segar tidak hanya terlihat lebih indah tapi juga lebih tahan lama. Jika acara berlangsung lama, pilihlah bunga yang memiliki kualitas tinggi, seperti mawar atau anggrek, yang ketahanannya bagus dan tidak cepat rusak.

Itulah pembahasan lengkap seputar corsage dalam pernikahan. Jadi, corsage adalah aksesori yang biasa digunakan oleh calon pengantin maupun pengiringnya di momen pernikahan. Apakah kamu juga ingin mengenakannya, Bela?

IDN Channels

Latest from Married