Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Lirik dan Makna "Lagu Pernikahan Kita" Arsy Widianto & Tiara Andini

Cocok masuk wedding playlist kamu

Natasha Cecilia Anandita

Arsy Widianto dan Tiara Andini kembali berkolaborasi lagi, nih, Bela. Memasuki bulan kasih sayang, duo penyanyi muda Tanah Air ini resmi merilis single terbaru mereka yang berjudul “Lagu Pernikahan Kita. Lagu ini akan menjadi bagian pertama dari serial musik “ArTi Semestinya Cinta”.

Bermakna dalam, Arsy Widianto dan Tiara Andini menceritakan sakralnya pernikahan dalam lagu tersebut. Tak tanggung-tanggung, mereka bahkan memiliki foto konsep sebagai sepasang suami-istri. Berikut lirik, makna, serta fakta "Lagu Pernikahan Kita" dari Arsy Widianto dan Tiara Andini.

1. Sakralnya pernikahan dan akad suci

Dok. SABS MEDIA

Seperti judulnya, “Lagu Pernikahan Kita” bercerita tentang bersatunya sepasang kekasih melalui akad suci sebuah pernikahan. Lirik lagu ini begitu konseptual sekaligus otentik, pemilihan kata-katanya tepat yang memberikan kedalaman makna dari setiap baitnya.

Apalagi, dibawakan dengan ekspresif oleh Arsy dan Tiara yang membuatnya semakin terasa indah dan sangat mengesankan. Musiknya dibalut oleh aransemen orkestra nan indah yang semakin membuat lagu ini terasa megah.

Dalam setiap liriknya, kamu seperti membaca janji suci pernikahan untuk bahagia bersama, melewati suka duka bersama, dan bertanggung jawab serta ada untuk satu sama lain.

“Nah seperti serial ArTi 1.0 yang memang jadi ciri khasnya, biasanya cerita ujung serialnya, justru jadi lagu pertama dan itu adalah kesimpulan dari peristiwa-peristiwa cinta yang dialami ArTi dalam serial kali ini yang judulnya ArTi Semestinya Cinta,” ungkap Yovie memberi sedikit bocoran tentang kisah ArTi di music series kedua ini.

Lagu ini akan sangat cocok banget buat kamu dan pasanganmu yang akan segera naik ke pelaminan. Jangan lupa masukan ke playlist, ya!

2. Video klip romantis pernikahan Arsy-Tiara di Pulau Dewata

Dok. SABS MEDIA

Selain liriknya yang menyentuh dan punya makna dalam, video klipnya juga sangat romantis. Dalam video berdurasi 4 menit 39 detik itu menceritakan proses pernikahan Arsy Widianto dan Tiara Andini yang digelar dalam keindahan Pulau Dewata.

Digarap oleh Nocturnal Projects serta sutradarai oleh Jessy Sylviani dan Bobby Adrian, penonton disajikan dengan visual yang indah dan suasana yang romantis, benar-benar layaknya sebuah pernikahan yang megah.

“Di balik keromantisan ArTi di music video 'Lagu Pernikahan Kita', ada banyak canda tawa saat proses pengerjaannya karena kita se-enjoy itu waktu shooting di Bali, rasanya waktu itu kayak Bali cuma milik kita,” ungkap Arsy yang diamini oleh Tiara.

“Lagu Pernikahan Kita” telah resmi dirilis dan bisa didengarkan di seluruh platform musik digital pada 2 Februari 2024.

3. Lirik "Lagu Pernikahan Kita" Arsy Widianto dan Tiara Andini

Dok. SABS MEDIA

Sampai juga di saat yang mendebarkan
Mengucapkan akad suci ini

Aku dan kamu memastikan cinta 
yang tak akan lagi terpisahkan

Demi Tuhan aku berjanji padamu 
akan selalu setia 
dan menjaga setiap langkahku

Demi ayah ibumu 
yang telah menitipkan kamu
Aku ‘kan menjadi pasangan hidupmu 
satu dan selamanya…

Tak ingin lepas dari genggamnya
sejak melangkah ke pelaminan

Aku dan kamu mengikatkan hati
Bersama dalam suka dan duka

Demi Tuhan aku berjanji padamu 
akan selalu setia 
dan menjaga setiap langkahku

Demi ayah ibumu 
yang telah percaya padaku
Aku ‘kan menjadi pasangan hidupmu 
satu dan selamanya…

Bahagia melihat binar matanya 
Indah bagai pelangi di jiwaku 

oh…

Demi ayah ibumu
yang telah menitipkan kamu 
Aku ‘kan menjadi pasangan hidupmu
satu dan selamanya… 

Demi Tuhan aku (demi Tuhan aku)
berjanji padamu (berjanji padamu)
akan selalu setia 
menjaga setiap langkahku

Demi ayah ibumu 
telah percaya padaku 
Aku ‘kan menjadi pasangan hidupmu 
satu dan selamanya… 

Demi cinta ini  
aku akan bersumpah
takkan pernah aku, hatiku 
terbagi pada cinta selain kamu… 

...engkau satunya cintaku

Siapa yang langsung jatuh cinta dengan lagunya?

IDN Channels

Latest from Married