Kamu mungkin pernah dengar ungkapan bahwa jodoh merupakan cerminan dari diri kita. Ungkapan ini ternyata nggak cuma bisa diartikan dengan adanya kemiripan kepribadian, sifat, hingga perilaku antar pasangan saja, lho, melainkan juga kemiripan wajah.
Yup, banyak yang menilai jika pasangan yang benar-benar berjodoh akan memiliki kemiripan wajah, sampai-sampai ketika melihat satu sama lain seperti sedang bercermin!
Hal inilah yang terjadi pada 9 pasangan selebriti Hollywood berikut. Mereka terlihat punya kemiripan wajah satu sama lain. Siapa saja, ya? Yuk, kita intip bersama jawabannya berikut ini!
1. Christina Aguilera dan Matthew Rutler
Yang pertama ialah pelantun "Hurt", Christina Aguilera, dengan sang tunangan, Matthew Rutler. Kalau kamu lihat sekilas, pasti kamu tahu bahwa mereka punya kemiripan pada bagian mata.
Christina dan Matthew sendiri pertama kali bertemu di tahun 2009 silam pada lokasi syuting acara televisi, Burlesque. Namun, mereka baru meresmikan hubungan setelah Christina bercerai dengan mantan suaminya, Jordan Bratman, di 2010.
Hubungan Christina dan Matthew pun masih sangat langgeng hingga saat ini, dan mereka diketahui telah bersama selama lebih dari satu dekade, lho.
2. Kristen Bell dan Dax Shepard
Pasangan aktris-aktor, Kristen Bell dan Dax Shepard, sebenarnya punya latar belakang yang amat berbeda. Kristen tumbuh dalam keluarga yang konservatif, sedangkan Dax sempat berjuang dengan kondisi penyalahgunaan zat terlarang selama bertahun-tahun. Namun, siapa sangka bahwa keduanya berjodoh.
Setelah resmi menikah pada Oktober 2013, hubungan mereka masih bertahan dengan sangat kuat hingga kini. Keduanya juga patut dianggap definisi jodoh sesungguhnya, karena Kristen dan Dax memiliki kemiripan fitur wajah satu sama lain!
3. Scarlett Johansson dan Colin Jost
Scarlett Johansson dan Colin Jost merupakan pasangan lainnya yang memiliki kemiripan wajah. Pasangan ini pertama kali bertemu pada 2006 silam, yakni ketika Scarlett menjadi pembawa acara Saturday Night Live, di mana Colin merupakan penulis dalam acara tersebut.
Namun, rumor kencan keduanya baru tersiar di tahun 2017. Tiga tahun berselang, yakni pada Oktober 2020, Scarlett dan Colin akhirnya meresmikan hubungan percintaan mereka dalam mahligai pernikahan.
Kalau kamu perhatikan secara seksama, Scarlett dan Colin memang benar-benar mirip, lho, apalagi ketika mereka tersenyum.
4. Nicole Kidman dan Keith Urban
Pertemuan pertama bintang Rabbit Hole, Nicole Kidman, dan sang suami, penyanyi Keith Urban, terjadi hampir dua dekade lalu, yaitu di tahun 2005 dalam acara G'Day USA Gala di Los Angeles. Hanya berselang satu tahun setelah berkenalan, pada bulan Juni 2006, Nicole dan Keith akhirnya resmi menikah di Manly, Australia.
Pasangan suami istri yang telah menikah selama 17 tahun ini terlihat memiliki kemiripan pada bagian mata. Keduanya punya mata berwarna biru yang tajam dan begitu indah.
5. Rooney Mara dan Joaquin Phoenix
Meski hanya sekilas melihat, kamu pasti sudah bisa menyimpulkan jika Rooney Mara dan sang suami, Joaquin Phoenix, punya banyak kemiripan pada wajah mereka. Bintang A Nightmare On Elm Street ini terlihat memiliki bentuk muka yang sama dan tentunya mata yang sangat mirip dengan sang aktor Joker.
Pasangan yang dikenal sangat tertutup perihal hubungan cinta mereka ini diketahui telah menikah pada 2022. Saat itu, Joaquin menyebut Rooney sebagai istrinya dalam sebuah sesi wawancara.
6. Jessica Biel dan Justin Timberlake
Pelantun “Mirrors” dan bintang Next ini sebenarnya pernah menjalin hubungan romantis pertama kali di 2007 dan sempat putus pada 2009, sebelum kembali bersama pada Agustus 2011, hingga akhirnya menikah pada 2012. Hubungan pernikahan pasangan yang punya kemiripan senyum dan mata ini pun kini telah berlangsung lebih dari satu dekade.
7. Leighton Meester dan Adam Brody
Pasangan yang telah resmi menikah pada tahun 2014 dan memiliki satu anak perempuan ini pernah sama-sama membintangi drama remaja populer. Leighton berperan dalam Gossip Girl, sedangkan Adam membintangi The O.C.
Menariknya, ternyata nggak cuma berakting dalam serial dengan genre yang sama saja, karena pasangan ini juga terlihat punya kesamaan wajah satu sama lain, lebih tepatnya pada bagian tulang pipi, mata, serta dagu.
8. Jessica Alba dan Cash Warren
Jessica Alba dan sang suami, Cash Warren, punya kemiripan pada fitur wajah mereka. Selain itu, bintang Fantastic Four ini terlihat punya senyuman yang identik dengan Cash.
Jessica dan Cash diketahui telah menikah di tahun 2008 silam, itu berarti pernikahan mereka telah menginjak usia 15 tahun. Keduanya juga telah dikaruniai tiga orang anak, Honor Marie Warren, Haven Garner Warren, dan Hayes Alba Warren.
9. Benedict Cumberbatch dan Sophie Hunter
Kamu pasti setuju kalau pemeran Doctor Strange, Benedict Cumberbatch, dan sang istri, Sophie Hunter, memang benar-benar mirip. Sebab, kalau diperhatikan, pasangan yang telah menikah dari 2015 dan dikaruniai tiga orang putra, Hal Auden Cumberbatch, Christopher Carlton Cumberbatch, dan Finn Cumberbatch ini terlihat punya mata berwarna biru indah yang begitu identik. Memang benar-benar berjodoh, nih!
Itulah 9 pasangan seleb Hollywood yang punya wajah mirip. Bagaimana menurutmu, Bela?