Kisah Cinta Lee Ji Hoon dan Miura Ayane, Sambut Anak Pertama!

Berawal dari penggemar menjadi teman hidup

Kisah Cinta Lee Ji Hoon dan Miura Ayane, Sambut Anak Pertama!

Aktor Korea Selatan, Lee Ji Hoon, tengah merasakan kebahagiaan yang sangat mendalam. Hal ini dikarenakan sang istri, Miura Ayane atau Aya, dikabarkan sudah melahirkan anak pertama pada pada Rabu (17/7/2024) kemarin.

Kabar ini diketahui langsung dari unggahan media sosial Instagram Aya yang menceritakan bahwa proses persalinan telah dijadwalkan oleh pihak rumah sakit karena dirinya merasakan kontraksi lebih cepat.  

Mengetahui informasi bahagia tersebut, publik ramai memberikan ucapan selamat dan doa di kolom komentar. Beberapa di antara mereka juga kembali mengingat kisah cinta Lee Ji Hoon dan Aya yang terbilang cukup unik. Pasalnya, hubungan pasangan ini berawal dari seorang penggemar menjadi teman hidup selamanya.

Kira-kira, seperti apa kisah cinta Lee Ji Hoon dan Miura Ayane? Yuk, langsung simak saja!

1. Berawal dari penggemar

Kisah Cinta Lee Ji Hoon dan Miura Ayane, Sambut Anak Pertama!

Miura Ayane atau Aya merupakan seorang perempuan yang berasal dari Jepang. Uniknya, Aya mengenal Lee Ji Hoon setelah menonton drama yang diperankan sang aktor. Kala itu, Aya mulai jatuh cinta dengan sosok Lee Ji Hoon dan mulai memberanikan diri untuk belajar bahasa Korea serta mengenyam pendidikan tinggi di Negeri Gingseng tersebut.

Selama kuliah di sana, Aya sering menonton pertunjukan teater karena mengetahui Lee Ji Hoon aktif sebagai aktor musikal. Bahkan, Aya juga mengetahui bahwa suaminya saat itu suka sekali menonton pertunjukan tersebut. 

2. Dikenalkan seorang teman

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2025 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2025 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved