8 Artis Indonesia yang Menikah di Bulan Suro 2024, Beda dari Lainnya!

Mereka menganggap semua waktu baik

8 Artis Indonesia yang Menikah di Bulan Suro 2024, Beda dari Lainnya!

Memasuki pertengahan tahun 2024, ada beberapa artis yang sudah menggelar pernikahan. Ternyata, acara bahagia tersebut bertepatan dengan bulan Suro yang mana dalam penanggalan Jawa dimulai sejak tanggal 7 Juli hingga 6 Agustus tahun ini.

Menariknya, keputusan para artis yang menikah pada bulan Suro secara mendadak menimbulkan perdebatan. Pasalnya, masyarakat Jawa sering kali menghindari melakukan perayaan atau hajatan di bulan Suro lantaran dikhawatirkan akan mendatangkan banyak kesialan. 

Namun, kepercayaan itu seakan tidak dipedulikan oleh delapan artis Tanah Air di bawah ini. Mereka tetap memilih melaksanakan pernikahan di bulan Suro dengan berpegang terhadap semua waktu baik untuk melangsungkan hajat apa pun, termasuk menikah. Kira-kira siapa saja mereka? Yuk, simak deretannya!

1. Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad

8 Artis Indonesia yang Menikah di Bulan Suro 2024, Beda dari Lainnya!

Pasangan yang cinlok dalam web series Jodoh atau Bukan ini memutuskan menikah di tanggal cantik, yakni 7-7-2024.

Yup, Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad atau yang akrab disapa Ohim, menggelar akad nikah sekaligus resepsi tepat pada 1 Suro dalam kalender Jawa. Ohim resmi mempersunting Salsha dengan maskawin tiga mata uang asing yakni euro, pound sterling, dan dollar AS yang setara Rp33 juta.

2. Chand Kelvin dan Dea Sahira

Chand Kelvin resmi menikahi kekasihnya, Dea Sahirah, pada 7 Juli 2024, yang juga bertepatan dengan 1 Suro. Mereka memutuskan untuk membangun rumah tangga setelah berpacaran kurang lebih selama 6 tahun. Chand mempersembahkan maskawin 77 gram logam mulia dan uang tunai Rp.2.024.000 di pernikahannya tersebut. 

3. Clarissa Putri dan Sandro Fahdipha

Masih di hari yang sama, Clarissa Putri dan Sandro Fahdipha juga memilih 7 Juli 2024 sebagai hari dilaksanakan pernikahan. Sang selebgram resmi dinikahi kekasihnya dengan maskawin 14 gram dan uang tunai Rp2.024.000. Sedihnya, dua minggu setelah mereka menggelar acara sakral tersebut, ibu Sandro dikabarkan meninggal dunia.

4. Putri Ayudya dan Nosa Normanda

Putri Ayudya, bintang kenamaan perfilman Indonesia, resmi mengikat janji suci dengan Nosa Normanda pada 13 Juli 2024  atau 7 Suro 1958 di Solo, Jawa Tengah. 

Pernikahan ini menjadi momen kebahagiaan baru bagi Putri setelah berstatus janda sejak kepergian Stan Isakh, yang meninggal dunia pada 10 Mei 2020. Kehadiran Nosa sendiri yang memberikan warna baru dalam kehidupan Putri. Mereka diharapkan dapat membawa sinergi positif di industri perfilman tanah air.

5. Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid

Selang beberapa hari kemudian, artis yang menikah di bulan Suro adalah Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid. Mereka resmi menggelar dua prosesi pernikahan, yakni akad dan resepsi dalam satu waktu pada 26 Juli 2024 di Hotel Raffles, Jakarta Selatan. Dalam penanggalan Jawa, hari bahagia pasangan artis ini bertepatan dengan 20 Suro. 

Uniknya, acara pernikahan Thariq dan Aaliyah dihadiri oleh berbagai pejabat penting, seperti Presiden Jokowi, Megawati Soekarnoputri, Puan Maharani, Ganjar Pranowo, Zulkifli Hasan, dan Bambang Soesatyo.

6. Susan Sameh dan Khalid Atamimi

Sempat menyembunyikan sosok kekasih, Susan Sameh secara tiba-tiba mengumumkan telah menikah dengan Khalid Atamimi. Mereka menggelar pernikahan sederhana di Malang, Jawa Timur pada 27 Juli 2024 atau 21 Suro 1958. Diketahui, Susan diberikan maskawin berupa emas 26 gram oleh pelatih klub sepak bola Jerman itu. 

7. Dustin Tiffani dan Dhita Rizky Amalia

Komedian Dustin Tiffani resmi menikahi kekasihnya, Ditha Rizky Amalia, pada 28 Juli 2024, bertepatan 22 Suro. Mereka menikah dengan mengadakan acara yang cukup mewah di Balai Sarwono, Jakarta Selatan. Dustin sendiri meminang Ditha melalui maskawin perhiasan emas sebesar 12 gram dan uang tunai Rp.2.872.024 sesuai tanggal pernikahan.

8. Giovano Dhivaldi dan Sasha Zania

Terakhir, pasangan TikTokers viral, Giovano Dhivaldi dan Sasha Zania resmi menikah pada 28 Juli 2024 atau 22 Suro 1958. Mereka bertukar janji dengan maskawin mewah berupa emas murni 7 gram, uang tunai 28 pound sterling, dan 2024 euro. Total uang tunai mahar pernikahan Gio dan Sasha menyentuh nilai Rp36,4 juta.

Itulah delapan artis Indonesia yang memilih menikah di bulan Suro tahun 2024 ini. Semoga pernikahan mereka dilimpahkan kebahagiaan, ya!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved