Setiap keputusan yang kamu ambil dalam hidup pasti memiliki konsekuensi dan risiko. Nggak terkecuali, ketika kamu memutuskan untuk menjadi selingkuhan atau seorang simpanan. Ketahuilah, selain bertindak egois dengan menyakiti hati orang lain, berselingkuh dengan seseorang yang telah menikah dapat berpotensi merusak ikatan pernikahan itu sendiri, lho.
Di samping itu, akan ada begitu banyak kerugian dan juga derita yang harus kamu tanggung karena memilih menjadi seorang selingkuhan. Mungkin, untuk saat ini kamu masih dapat menyangkalnya. Tetapi, cepat atau lambat ini semua akan membuatmu tersadar bahwa menjadi selingkuhan takkan pernah dapat dibenarkan.
1. Kamu akan mejadi satu-satunya pihak yang terus berkompromi
Seseorang yang telah menikah tentu terikat komitmen kuat dengan pasangannya. Sehingga, jika kamu memilih menjalin hubungan dengan orang yang telah menikah kamu harus siap untuk terus berkompromi. Sebab, istrinya adalah prioritasnya yang utama. Sementara, seorang selingkuhan sepertimu yang tak lebih dari cadangan hanya akan selalu menjadi nomor kesekian setelah keluarganya.
2. Dia tak mungkin meninggalkan istrinya demi kamu
Percayalah, tak semua laki-laki yang telah menikah akan rela menceraikan istrinya untuk hidup bersama seorang selingkuhan sepertimu. Apalagi, jika ia memiliki buah hati! Sudah pasti janji-janji yang ia ucapkan itu hanyalah bualan semata. Lagi-lagi kamu harus menelan pil pahi, karena membuang waktu dengan percuma dan berakhir kecewa.
3. Dia akan mengkhianatimu seperti ia mengkhianati istrinya
Setiap kemungkinan bisa saja terjadi. Katakanlah harapan kamu untuk bisa menikah bersama laki-laki yang telah memiliki istri itu terwujud. Ia meninggalkan istrinya demi cintanya terhadapmu. Apakah kamu bisa menjamin bahwa ia takkan kembali berselingkuh dan meninggalkan kamu dengan cara yang sama, seperti yang ia lakukan pada istrinya dulu? Ingat, seseorang yang pernah berselingkuh punya potensi besar untuk kembali mengulang hal yang sama di masa mendatang!
4. Kamu akan hancur jika dia kembali berselingkuh
Apa pun alasannya, menjalin hubungan dengan seseorang yang telah berpasangan tidak dapat dibenarkan. Sebab, selain menghancurkan pernikahan orang lain, menjadi seorang selingkuhan juga berarti meyakiti hati perempuan lain.
Bayangkan jika hal yang sama terjadi kepadamu. Kamu tentu akan marah sekaligus terluka karenanya, bukan? Maka dari itu, berhentilah menjalani kehidupan sebagai seorang selingkuhan. Ketahuilah, kebahagiaan itu tak seharusnya didapat dengan cara merebut, Bela.
5. Kamu merendahkan harga dirimu sendiri
Mungkin, saat ini kamu belum menyadari bahwa berkencan dengan laki-laki yang sudah memiliki pasangan sama saja dengan merendahkan harga dirimu sendiri. Namun, cepat atau lambat kamu harus tahu bahwa inilah kenyatannya. Kamu telah merugikan diri sendiri dengan membuang waktu secara percuma bersama lelaki yang sudah pasti tak mencintaimu seutuhnya. Padahal, kamu pantas mendapatkan seseorang yang lebih baik tanpa perlu menjadi selingkuhan.
6. Pada akhirnya, kamu akan terluka
Cinta yang didapat dengan cara merebut jarang sekali berakhir baik. Ketika dia memutuskan untuk kembali pada istrinya, saat itulah kamu akan hancur dan terluka. Jadi, pikirkan sekali lagi sebelum melangkah lebih jauh, ya. Pasalnya, disini kamu adalah satu-satunya pihak yang merugi. Nggak ada akhir bahagia yang bisa kamu dapat dari hubungan ini. Lebih baik, beranikan diri untuk pergi dan mulai move on.