Hubungan yang indah tidak selalu datang dari pasangan yang sempurna. Terkadang cinta paling tulus pun datang dari orang-orang yang tidak kita duga akan memberi kita kebahagiaan yang nyata. Wajar jika kita punya sosok idaman yang ingin kita miliki sebagai pasangan, sosok sempurna yang nyaris tanpa celah untuk dikagumi. Kadang kita jadi buta dan terlalu meremehkan pasangan kita yang terlihat kurang sempurna bila dibandingkan sosok idaman kita itu. Entah itu karena fisiknya yang kurang tinggi, kurang tampan, kurang gagah dan berbagai kekurangan yang lainnya. Tapi jangan menilai seseorang dari fisik ataupun apa yang mereka miliki karena semua itu tidak menjamin akan ada bahagia yang kelak kita nikmati.
So, jangan menuntut pasanganmu menjadi orang yang sempurna, Bela. Jika kamu mencintainya seharusnya kekurangan itu bukan hambatan untuk saling mendukung satu sama lain. Bisa jadi selama ini pasanganmu adalah yang terbaik tapi kamu tidak menyadarinya. Jadi ketika hatimu percaya dengan dia, jangan lagi kamu cari kelebihan dari pria lain. Supaya Bela semakin peka, inilah tanda-tanda si dia sosok yang tepat menjadi pendamping masa depanmu.
1. Duniamu, Dunianya Juga
Jika dia selalu terlihat ingin bersamamu dan menjadikanmu pusat dari kebahagiannya, bisa jadi baginya kamu adalah dunianya. Kamu adalah dunia tempatnya menumpahkan segala rasa bahagia, duka, dan keluh kesah sampai air matanya. Dan jika kamu sudah menjadi dunianya, bersiaplah menjadi yang paling dia butuhkan, karena hadirmu baginya lebih penting dari kehadiran 1000 orang lainnya di dunia ini.
2. Bersamanya Kamu Merasa Nyaman
Cinta itu menenangkan dan jika bersamanya ada rasa tentram yang kamu rasakan, hubungan itu akan terasa sempurna. Rasa tentram itu ada karena kamu merasa, bersamanya kamu bisa menghadapi apapun dan beban-bebanmu tak lagi memberatkan karena dia ada bersamamu. Jika kalian selalu saling menguatkan satu sama lain, tak perlu dua orang yang sempurna, karena hubungan kalian sudah jadi yang sempurna. Bersama orang yang membuatmu tentram, segalanya akan terasa indah dan tidak perlu lagi sibuk mencari, kamu sudah temukan yang tepat.
3. Tidak Menertawakan Disaat Kamu Bersedih
Masing-masing dari kalian pastilah memiliki permasalahan yang berbeda. Entah karena masalah di kantor, kuliah, atau bisnismu dengan temanmu lainnya sedang drop. Sebagai kekasihmu, ia tak lelah untuk menyemangatimu, atau jika pasanganmu mempunyai karakter jenaka, ia tak berhenti membuatmu tertawa dengan tingkahnya. Dan jika pasanganmu lebih memilih menghapus air matamu daripada memperpanjang masalah yang ada, artinya dia lebih peduli denganmu daripada egonya sendiri. Dan itu artinya dia dewasa.
4. Berkomitmen
Semua hubungan yang terjalin pasti punya tujuan. Menikah, lalu hidup bahagia. Memang terdengar mudah, tetapi tak semudah itu lho Bela untuk mempertahankan suatu hubungan. Tapi jika pasanganmu serius denganmu, biasanya ia membuat komitmen atas hubungan special-mu dengannya. Ia akan melanjutkan hubungan kalian dari pacaran menjadi pasangan suami istri. Itu artinya dia sadar akan komitmen dalam hubungan kalian dan kamu bisa mulai menata dirimu untuk menjadi masa depannya.
Bela harus ingat ya, hubungan yang indah tak selalu datang dari pasangan yang sempurna. Jadi syukurilah pasanganmu dan ciptakan hubungan yang sempurna dengan cara kalian sendiri.