Banyak diantara kita pasti akan mengalami suatu masalah dalam hubungan yang sedang kita jalani baik itu pada tingkatan yang kecil sampai besar, baik sesekali atau bahkan sering. Namun bagaimana jika kita harus dihadapkan masuk ke dalam hubungan yang sepertinya sudah tidak ada titik temu dan tiada harapan di dalamnya. Akankah kita harus menyerah, membiarkan semuanya hilang begitu saja? Berikut ini adalah beberapa langkah ampuh sederhana yang telah dilakukan kebanyakan pasangan yang langgeng untuk mempertahankan hubungannya ketika sudah retak dan mengembalikan keharmonisannya. Tidak perlu terlalu banyak cara karena keharmonisan terjaga :
1. Diskusikan Langsung Walaupun Membencinya
Seringkali jika terjadi kesalah pahaman, hal yang biasanya dilakukan adalah kabur dan tidak mau mencoba mendengarkan alasan dari kedua belah pihak. Semua akses komunikasi diputus, padahal hal tersebut sangat fatal untuk segala tingkatan kesalah pahaman yang terjadi di suatu hubungan. Alasannya sangat klasik, tidak mau membahasnya karena terlalu menyakitkan atau membencinya. Cobalah kendalikan dirimu dan cobalah mendengarkan alasannya dan bicaralah apa yang kamu tidak suka, karena dengan mendiskusikan hubungan, kalian akan semakin matang dan mengerti satu sama lain, tentunya akan terjadi perbaikan sikap yang mengharmoniskan hubungan, menciptakan hubungan yang everlasting.
2. Tenangkan Dirimu dan Merenunglah
Jika cara di atas telah dilakukan tetapi hatimu tidak jua reda, maka tenangkan dirimu dulu dengan memintanya untuk tidak menghubunginya selama tidak lebih dari 3 hari. Ingat ya, syaratnya adalah telah berdiskusi dan batas maksimal tidak berhubungan adalah 3 hari. Selebih 3 hari akan fatal dampaknya untuk kalian. Lalu hal yang dilakukan adalah jangan ceritakan masalahmu tentang hubunganmu yang sudah retak itu kepada temanmu. Banyak orang salah mengartikan bahwa suatu masalah akan ringan dengan kita mencurahkannya kepada teman kita. Untuk kasus hubungan lebih baik itu jangan dilakukan karena hanya kamu dan pasanganlah yang tahu sejatinya hubungan kalian yang terbaik seperti apa. Teman kamu itu tidak tahu apa-apa dan mungkin hanya sebagian saja maka hal itu pastinya akan memperkeruh suasana jika terjadi kesalahpahaman ganda. Renungkanlah dengan hatimu sendiri.
3. Pergilah Cari Suasana Baru
Langkah terakhir adalah pergilah dengannya, cari suasana yang baru. Bisa saja karena kepenatan aktivitas masing-masing membuat mood kalian jelek dan memengaruhi hubungan kalian atau suasana yang seperti itu-itu saja membuat kalian menjadi jenuh. Maka dari itu bertualang berdua dengan pasangan akan menjadi treatment yang pas untuk menjaga dan meningkatkan keharmonisan kalian. Ajaklah si dia ke alam, disana kalian akan menyadari betul bahwa kalian akan saling membutuhkan satu sama yang lainnya karena untuk menerjang alam butuh suatu kerjasama yang apik dalam melewati medannya untuk menikmati hasil keindahannya.
photo credit: The Gift/STX Entertainment/www.imdb.com
BACA JUGA: Berkaca dari Glenn Alinskie dan Chelsea Olivia, Inilah Rahasia Hubungan Awet dan Harmonis
Informasi lebih lengkapnya, kamu bisa cek di sini.