Saat menjalin hubungan dengan orang lain, adakalanya perasaan bosan akan muncul dalam hubungan tersebut. Perasaan itu bisa timbul karena terlalu sering menghabiskan waktu bersama setiap hari, atau karena kisah asmaramu telah berjalan lama dengan si dia.
Rasa bosan dalam hubungan memang sangat wajar terjadi. Akan tetapi, banyak pasangan yang terlalu fokus terhadap penjelasan mengapa pasangannya merasa bosan, dibandingkan mencari jalan keluar. Padahal, bukannya tidak mungkin rasa bosan itu bisa dihilangkan dengan melakukan sesuatu yang baru bagi kalian berdua.
Nah, di bawah ini Popbela akan merekomendasikan beberapa ide kencan yang sangat sering dilupakan oleh pasangan. Ide kencan ini bisa membantu kalian menghadapi dan menghilangkan rasa bosan, lho. Yuk, simak!
1. Pergi karaoke
Membebaskan diri dengan bernyanyi sepenuh hati di karaoke adalah cara paling menyenangkan untuk bisa menjalin sekaligus menunjukkan jati dirimu kepada pasangan. Kamu bisa memutar lagu-lagu kesukaan kalian dan melakukan duet layaknya duo penyanyi terkenal.
2. Mengunjungi pasar malam
Jika kamu dan pasangan suka menikmati suasana ramai pasar malam, tentu kamu nggak boleh ketinggalan untuk kencan di tempat tersebut. Kamu bisa menikmati beberapa wahana yang tersedia bersamanya. Bahkan, jika kamu berjiwa kompetitif, kamu bisa mengajak si dia untuk berkompetisi memenangkan beberapa permainan yang ditawarkan.
3. Buat papan visi bersama
Apakah kamu sedang berkencan dengan sosok yang visioner? Kalau iya, maka kamu bisa mengajaknya membuat papan visi bersama-sama. Tentu hal ini akan membuat mereka senang.
Kamu bisa meminta bantuannya untuk diajarkan bagaimana membangun visi yang baik, hingga merencanakan visi hubunganmu bersama-sama. Bagaimanapun, memiliki visi yang sama ketika menjalin asmara akan membuatmu menjadi lebih yakin atas hubungan yang kamu miliki saat ini.
4. Mengunjungi toko buku
Kalau kamu dan dia adalah pasangan kutu buku, maka kencan sambil hunting toko buku bersama pasangan nggak boleh terlewatkan! Kamu bisa mencari-cari toko buku atau perpustakaan unik yang ada di sekitar daerahmu. Meski harus lebih banyak diam sambil berpegangan tangan, namun semua itu akan jauh terasa lebih spesial bila bersamanya.
5. Ikut kelas keterampilan
Ikut kelas keterampilan adalah kegiatan yang menyenangkan. Tapi, bila hal itu dilakukan bersama pasanganmu, tentu akan menjadi lebih menarik.
Pasalnya, kamu nggak hanya mendapatkan ilmu baru, namun juga beberapa momen romantis yang mungkin nggak akan pernah terulang lagi saat mengikuti kelas tersebut bersama pacarmu. Melakukan kegiatan favorit bersama pasangan juga ampuh meningkatkan motivasimu, lho!
6. Sukarelawan
Ide kencan yang satu ini sangat sering diremehkan atau tak pernah terlintas sedikit pun. Menjadi sukarelawan bersama pasangan nggak hanya jadi ajang kencan antara kamu dan dia, melainkan juga tempat untuk berbagi kebahagiaan yang tengah kamu rasakan kepada orang lain.
Jadi, cobalah sesekali mengubah kencan akhir pekanmu dengan kegiatan sukarelawan yang sudah sangat mudah kamu temukan di mana pun. Dengan berbagi bahagia, maka kebahagiaanmu akan terus bertambah!
7. Sarapan rutin bersama
Meskipun kamu bukan morning person, tapi demi melakukan kencan sarapan bersama dengan si dia, kamu akan merasa termotivasi untuk bangun pagi dan menyiapkan sarapan. Sebaiknya, kamu mulai mencoba ide kencan yang satu ini. Sebab, akan ada banyak manfaat yang bisa kamu rasakan selain menghabiskan waktu lebih lama bersamanya.
8. Pergi gym bersama
Sama-sama punya tujuan memiliki badan yang lebih sehat akan mengantarkanmu pada gym date. Hadirnya pasangan yang punya tujuan sama akan memberikanmu motivasi untuk mencapai goals yang kamu inginkan. Selain itu, jika pacarmu sudah terbiasa dengan alat gym, maka kamu seakan sudah memiliki mentor pribadi untuk mengajarimu di sana.
Sejatinya, ada banyak ide kencan yang sering kamu lupakan karena terlalu melihat dan meniru gaya pacaran orang lain. Oleh karena itu, cobalah untuk kembali fokus pada hubunganmu dan temukan kencan seperti apa yang kalian sukai.