9 Langkah untuk Memutuskan Hubungan dengan Psikopat

Perlu ada tak-tik dan persiapan yang matang.

9 Langkah untuk Memutuskan Hubungan dengan Psikopat

Jika kamu berkencan dengan seseorang yang tampak seperti psikopat, ini adalah sebuah red flag yang jelas sebagai pertanda untuk keluar dari hubungan tersebut. Mungkin kamu menyadari bahwa hubungan itu beracun dan tidak memiliki peluang untuk membaik, tetapi putus dengan seorang psikopat dapat menciptakan drama yang serius.

Seorang psikopat mungkin bertingkah dan tidak membiarkanmu pergi dengan mudah. Mereka bahkan mungkin menggunakan manipulasi emosional untuk memastikan kamu tetap tinggal.

Lantas, apakah memutuskan hubungan dengan seorang psikopat adalah hal yang mungkin? Dilansir dari laman Marriage.com, berikut ada beberapa langkah untuk memutuskan hubungan dengan psikopat.

Kategori pasangan yang menunjukkan tanda psikopat

9 Langkah untuk Memutuskan Hubungan dengan Psikopat

1. Sangat menawan

Psikopat bisa menawan. Mereka tahu cara bekerja di sebuah ruangan dan memenangkan hampir semua orang, tetapi itu semua adalah bagian dari manipulasi mereka. Mereka harus menarik agar terlihat menyenangkan. Inilah yang menempatkan mereka pada posisi sempurna untuk mengambil keuntungan dari orang-orang.


2. Tidak memiliki rasa bersalah

Kurangnya empati pasangan psikopat membuat mereka mati rasa secara emosional terhadap rasa sakit yang mereka sebabkan kepada orang lain. Mereka mungkin juga dapat meninggalkan hubungan setelah menyebabkan pasangannya sakit dan trauma. Bahkan, mereka sama sekali tidak merasa menyesal.


3. Playing victim

Ketika menjalin hubungan dengan seorang psikopat, mereka tidak akan pernah disalahkan atau salah untuk apa pun. Ketika kamu mengkonfrontasi mereka tentang kesalahan yang mereka lakukan, mereka akan berperan sebagai korban. Mengeluarkan air mata palsu untuk membuat kamu merasa kasihan pada mereka, atau mereka mungkin terang-terangan menyalahkanmu.


4. Egois

Karena psikopat kurang empati, mereka memiliki kemampuan terbatas untuk memahami kebutuhan dan perasaan orang lain. Seorang psikopat akan mengharapkan semua tuntutannya dipenuhi tetapi akan mengalami kesulitan jika kamu meminta mereka untuk memenuhi salah satu kebutuhanmu, terutama jika itu bertentangan dengan apa yang mereka inginkan.

9 Langkah memutuskan hubungan dengan psikopat

1. Jangan salahkan dirimu sendiri

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved