Menebak karakter cowok itu sebetulnya tak begitu susah, Bela. Selain mengobrol, trik lain untuk mengetahui sifat cowok adalah dengan mencari tahu mengenai apa yang dia suka. Biasanya hal yang dia sukai tersebut bisa jadi petunjuk kita untuk mengetahui sifat aslinya. Selain musik, genre film yang dia tonton juga dapat kita gunakan untuk mengetahui karakter seorang cowok. Dalam artikel Popbela kali ini, yuk sama-sama kita intip sifat cowok berdasarkan film yang ia sukai.
1.
Punya selera humor yang baik adalah salah satu sifat dari pecinta film komedi. Mereka adalah tipe orang yang tak mau ribet ketika menjalani hidup. Prinsip “go with the flow” sangat mendarah daging dalam dirinya. Kamu akan sering mendengar dia bicara, “Ah itu mah gampang,” atau “Sudah deh jangan dibikin ribet,” saat menghadapi masalah. Namun, meski terbilang asyik, ada juga lho kekurangannya. Tipe cowok seperti ini agak susah diajak berbicara sesuatu yang serius.
2.
Meskipun sudah dewasa, ternyata ada banyak cowok yang suka film animasi. Ketika sedang menikmati film kesukaannya, cowok penyuka animasi seolah punya dunianya sendiri. Mereka bisa asyik tertawa tanpa peduli dengan keadaan sekitar. Kalau kamu melihat cowok penyuka film animasi, umumnya mereka memiliki sifat kekanak-kanakkan. Mereka terbilang belum bisa mengambil keputusan secara cepat dan tepat. Meski begitu, kebanyakan dari mereka mempunyai karakter penyayang dan tulus.
3.
Cowok yang suka genre film crime adalah tipe yang senang menganalisis. Mereka senang berpikir dalam, bahkan untuk hal yang mungkin menurut kita sederhana. Di matamu bisa jadi mereka adalah tipe cowok serius dan agak membosankan. Tapi sejujurnya, tipe cowok seperti inilah yang biasanya serius saat menjalani hubungan asmara.
4.
Mereka yang menyenangi film horor juga menyukai kejutan. Ya, mereka tak senang dengan plot film datar yang mudah ditebak. Kalau kamu menemui cowok yang gemar menonton horor, pasti ia memiliki kebiasaan senang mencoba hal baru serta cenderung enggan mengikuti aturan. Punya tingkat kreativitas yang tinggi dan juga terbiasa membuat terobosan menjadi kelebihan yang ada pada mereka.
5.
Cowok yang menyukai genre film ini biasanya bersifat senang tantangan dan memicu adrenalin. Mereka suka mencoba hal-hal baru dan paling tak suka rutinitas. Untuk menarik perhatiannya, berusahalah jadi pribadi yang penuh kejutan. Karena kalau tidak, kamu akan sulit mendapatkan hatinya.
Nah, itu tadi berbagai karakter cowok jika dilihat dari dari film favoritnya. Semoga tulisan ini dapat membantumu mengenali sifatnya ya, Bela!