Romansa Islami selalu membawa pembaca masuk ke dalam dunia yang penuh dengan kisah cinta dan inspirasi dalam konteks nilai-nilai Islam. Nah, platform Wattpad menjadi sarana bagi para penulis dan pembaca untuk bersatu dalam pengalaman membaca yang menyentuh hati. Salah satu cerita yang menarik adalah perjalanan cinta antara dua tokoh utama yang diwarnai dengan keikhlasan, kesetiaan, dan keteguhan iman.
Melalui cerita Wattpad Islami ini juga terdapat banyak hal-hal spiritualitas yang bisa kita ambil sebagai pelajaran. Bagi kamu yang suka membaca kisah dengan genre romantis Islami, Popbela akan merangkum cerita Wattpad Islami bikin baper yang telah dibaca oleh ratusan ribuan orang. Keep on reading, Bela!
1. Kekasih Halalmu
Cerita Wattpad Islami bikin baper yang pertama ini berfokus pada kisah romansa yang akan membawa pembaca untuk meresapi kehidupan karakter utamanya yaitu Raisa, seorang remaja berusia 18 tahun. Dia nggak berhijab, suka menikmati waktu bersantai, cenderung kekanak-kanakan, dan terkadang terlihat manja. Untuk kamu yang menyukai kisah romantis SMA, Wattpad berjudul Kekasih Halalmu ini menjadi pilihan tepat untuk dibaca.
Dalam ceritanya, orangtua Raisa menjodohkannya dengan Faris, seorang pemuda yang merupakan anak dari seorang ustaz. Faris diceritakan sebagai laki-laki yang sempurna, dia taat pada agama dan memiliki kecerdasan. Namun, Faris dan Raisa merasa keberatan dengan keputusan tersebut, terutama Raisa yang masih ingin mencapai impiannya. Meski demikian, mereka akhirnya menikah.
Namun, ada plot twist menarik yang muncul ketika Faris memiliki rahasia di masa lalu. Kira-kira bagaimana dengan rumah tangga mereka, ya?
2. Cinta dalam Diam
Cinta dalam Diam telah mencapai lebih dari 7,4 juta pembaca di dunia Wattpad. Pembaca sepertinya tertarik dengan kisah hidup Aliesha, seorang siswi SMA yang tengah memperbaiki diri dan menghindar dari hubungan romantis sebelum menikah.
Fyi, versi cetak dari cerita ini terdapat bagian spesial yang nggak ditemukan di platform tersebut, dan tentu saja akan sangat menyentuh hati.
Penulis telah menyisipkan teka-teki dan konflik tambahan ke dalam cerita, menambahkan dimensi ke dalam perjalanan Aliesha yang membuatnya semakin menarik dan menghibur bagi para pembaca. Bagaimana konsistennya dia menahan diri untuk mencintai dalam diam? Baca saja versi cetaknya, ya!
3. Become Yourself
Cerita Wattpad Islami yang bikin baper selanjutnya berjudul Become Yourself karya Fania Qhanita. Kisah ini adalah salah satu cerita Wattpad yang mengusung tema kedokteran Islami, serta menonjolkan jalan cerita yang unik.
Dalam alurnya, tokoh utama diceritakan mengalami pertemuan tak terduga dengan seorang lelaki di sebuah acara kedokteran, tanpa saling bicara. Namun, suatu kebetulan membawa mereka bertemu kembali. Pada saat itu, mereka menemukan fakta mengejutkan bahwa keduanya memiliki sifat indigo.
Cerita yang telah dibaca lebih dari 1 juta kali di Wattpad ini mengusung sebanyak 71 bagian cerita dan sudah ending. Kalau ingin seluruh ceritanya, kamu bisa mem-follow penulisnya karena ada sebagian episode yang dibatasi
4. Gus Ilham My Husband
Kisah ini merupakan karya Nurdini atau yang dikenal dengan nama pengguna Wattpad @nrdnii_, menceritakan tentang pernikahan antara seorang guru agama (gus) dan muridnya yang sering kali nakal dan senang menciptakan kekacauan.
Kepulangannya dari pesantren membawa kabar mengejutkan bahwa dia dijodohkan dengan Gus Ilham Vernando, atau Gus Galak, yang dikenal tegas dalam memberikan hukuman kepada santrinya. Meski dia nggak pernah membayangkan menikah dengan Gus Ilham yang dingin, cuek, dan kejam, Aisyah harus menghadapi dinamika pernikahan yang manis dan pahit.
Gus Ilham pun merasa pusing akibat perilaku nakal Aisyah, yang juga merupakan salah satu santrinya. Kisah ini telah dibaca oleh sekitar lebih dari 7 juta pembaca. Seperti kisah love-hate relationship gitu, ya, Bela?
5. Biasa tapi Rumit
Selanjutnya, ada kisah romantis berjudul Biasa tapi Rumit, yang merupakan hasil karya dari Nurul Maidah atau dikenal dengan akun Wattpad @nrlmdh. Cerita ini menggambarkan perjalanan hidup Zahra, seorang santri yang tengah menjalani kewajibannya di pondok pesantren An-Nur.
Saat dipertemukan dengan Gus Muda, kehadirannya menambah nuansa berbeda dalam kehidupannya. Namun, keindahan tersebut perlahan memudar, karena pertemuan mereka tak sesuai dengan takdirnya. Hingga suatu waktu, Kang Abil muncul dan berhasil memberikan warna baru dalam kehidupan Zahra. Ada sebuah quote dari Zahra yang menggambarkan kisah romasanya.
"Terkadang cinta sering kali membuatku lupa bahwa dia bukanlah segalanya, cinta sempat membuatku buta dengan segala peluang bahagia, dan cinta yang hadir sebelum waktunya, hanya membuat lara dalam hati dan jiwa." — Zahra Nurul Aidah
6. Setulus Kasih Aisyah
Cerita tentang perjodohan selalu menarik untuk dibaca, seperti cerita Wattpad Setulus Kasih Aisyah yang dituliskan oleh Diah Rahmayani atau pemilik akun @magicilicous. Diceritakan seorang gadis yang selalu percaya atas takdir yang sudah digariskan dalam hidupnya. Terutama ketika dia menerima perjodohan dengan orang yang belum pernah ditemuinya. Tapi, dia meyakini bahwa doa-doa yang terucap adalah selalu yang terbaik.
Namun, pandangannya keliru. Pernikahan yang menjadi impian semua orang, tak sesempurna yang diinginkan. Seharusnya dia berusaha mempertahankan ikatan pernikahan ini, meskipun kejutan takdir tentang keindahan pernikahan terkadang membuatnya ragu, apakah Tuhan benar-benar bermaksud untuk memberinya kebahagiaan dalam hidupnya.
Kalau kamu ingin membaca ceritanya lebih lengkap, kamu bisa membeli versi cetaknya secara online.
7. Rayyas
Lebih dari 211 ribu orang membaca cerita Wattpad Oslami berjudul Rayyas ini. Berjumlah 57 bagian, cerita romantis karya Fadhila Aisyah ini bisa kamu baca langsung di platform terkait.
Rayyas merupakan cerita yang terinspirasi dari kisah Ali bin Abi Thalib dan Fatimah Az Zahra. Cerita tentang cinta dua insan yang menjaga cinta mereka dalam diam, karena takut bahwa cinta itu mungkin tidak terbalas.
Rajwa, seorang perempuan Muslimah yang mampu meruntuhkan hati Ayyas yang seperti tembok es. Lalu Ayyas, seorang lelaki alim yang berharap agar cintanya dibalas oleh perempuan impiannya. Perjalanan mereka tidaklah mudah, namun mereka berhasil melewatinya dengan penuh kesabaran dan ikhlas. Dalam doa mereka, satu nama diselipkan, yaitu orang yang mereka cintai namun belum dimiliki.
8. Antara Aku, Kau, dan Qabiltu
Cinta dengan nuansa Islami adalah ketika dua insan saling menjaga diri mereka satu sama lain. Seperti itulah yang tercermin dalam cerita Wattpad Antara Aku, Kau, dan Qabiltu. Cinta merupakan perasaan alami yang melekat pada fitrah manusia. Tidak ada cinta yang tidak berasal dari fitrah di dunia ini. Namun, perilaku dari cinta dapat mengubah esensi fitrah menjadi godaan, seperti berpacaran.
Berbeda halnya dengan seseorang bernama Fatih, yang memiliki pandangan berbeda dari kebanyakan laki-laki. Ia selalu berusaha untuk menjaga kemurnian cintanya kepada perempuan yang menjadi pujaan hatinya, Nadzifa.
Nadzifa juga memiliki tekad yang kuat untuk mempertahankan kemurnian cinta mereka, meski jarak menjadi ujian yang sering muncul. Namun, apakah Allah menakdirkan mereka untuk berjodoh, ataukah Allah akan memperkenalkan mereka dengan pilihan yang berbeda?
Itulah rekomendasi cerita Wattpad Islami yang bikin baper. Mana yang ingin kamu baca duluan, Bela?