Bintang-bintang muda Indonesia selalu digemari publik, tak terkecuali kehidupan asmara mereka. Ada yang jatuh cinta di lokasi syuting, ada juga yang akhirnya syuting bareng dengan pasangan. Tak sedikit dari artis Tanah Air ini beradu akting dengan pasangannya di sebuah sinetron atau film.
Selain sinetron dan film, series Indonesia yang semakin maju juga kerap dibintangi artis muda berbakat bersama pasangannya. Chemistry mereka sudah tak diragukan lagi dan berhasil membuat penonton baper. Kerja sambil pacaran, berikut series-series Indonesia yang dibintangi pasangan kekasih sungguhan.
1. Antares
Yesaya Abraham dan Kiara McKenna berpacaran sejak 2021. Mereka cinta lokasi setelah beradu akting menjadi pasangan di series Antares. Walau bukan sebagai pemeran utama, namun kehadiran mereka punya makna yang penting dalam cerita.
Dalam series tersebut, keduanya menjadi senior dan junior yang saling naksir. Berlayar di series, belayar juga di real life. Bahkan di depan maupun belakang layar keduanya sangat romantis. Kini, mereka sedang menjalani LDR karena Kiara kuliah di luar negeri.
2. My Ice Girl
Pasangan bintang muda yang bermain dalam series lainnya adalah Bryan Domani dan Mawar Eva. Keduanya membintangi series My Ice Girl yang tayang 30 September 2022 lalu. Di drama ini, mereka awalnya benci tapi lama-lama jadi cinta.
Kisahnya tentang tentang Malik yang pindah ke sekolah adiknya untuk menyelidiki misteri kematian sang adik yang meninggal bunuh diri. Malik dibantu oleh siswi bernama Dara yang dijuluki Ice Girl di sekolah tersebut.
Di dunia nyata, pasangan ini sudah berpacaran sejak 2019. Keduanya selalu mesra dan romantis serta punya gaya pacaran yang dinilai sopan oleh netizen. Kerja sambil pacaran, dua artis yang berbeda setahun ini sudah beberapa kali membintangi series dan film bersama.
3. 17 Selamanya
Pacaran hampir 5 tahun, pasangan Rizky Nazar dan Syifa Hadju tak sekali membintangi series bersama. Pertama ada series 17 Selamanya yang tayang 10 Maret 2022 lalu. Series tersebut tentang kehidupan Dawai dan Putra yang mencoba mendekatinya.
Putra akhirnya terjebak dalam kehidupan Dawai yang penuh misteri sekaligus juga merajut kisah asmara mereka. Merupakan pasangan di dunia nyata, chemistry mereka tentu bikin baper para penonton yang menyaksikan.
4. Princess and the Boss
Couple goals yang suka bikin iri, Rizki Nazar dan Syifa Hadju juga turut membintangi series romansa komedi, Princess and the Boss, setahun setelah 17 Selamanya. Di series ini, mereka menjadi pasangan kekasih yang memulai kisah dari benci jadi cinta.
Series tersebut berkisah tentang kerumitan hubungan Naraka Kusuma dan Keira Wijaya. Keira adalah seorang perempuan yang ceplas-ceplos, gemar make up, dan anak orang kaya, sedangkan Naraka adalah pemilik Sky Lounge sukses. Masalah mulai bermunculan saat bisnis keluarga Naraka terancam gara-gara review produk make up yang dilakukan Keira.
5. Private Bodyguard
Sering jadi sorotan, pasangan Sandrinna Michelle dan Junior Robert akan menyapa penggemar dalam series terbaru berjudul Private Bodyguard yang akan tayang tahun ini. Series yang diadaptasi dari novel tersebut bercerita tentang empat bersaudara yang populer di sekolah terkejut saat anak yatim piatu yang biasa mereka lawan tiba-tiba diadopsi oleh ayah mereka.
Di series ini, Sandrinna dan Junior dipasangkan sebagai pemeran utama. Sebelumnya, Junior Roberts dan Sandrinna Michelle pernah bertemu lewat projek sinetron Roda Roda Gila. Keduanya berpacaran sejak awal tahun 2023 lalu.
Namun, gaya pacaran mereka menjadi sorotan karena dianggap terlalu dewasa. Keduanya juga punya selisih usia yang cukup jauh, Sandrinna baru berusia 17 tahun sedangkan Junior 24 tahun di tahun ini.
Itulah deretan series yang dibintangi pasangan artis di dunia nyata. Ada couple favorit kamu?