Billy Syahputra baru saja melamar kekasihnya, Vika Kolesnaya, di sebuah pantai di Bali. Momen romantis tersebut dibagikan Billy dalam sebuah unggahan Instagram. Bali merupakan tempat berkesan untuk keduanya. Mereka pertama kali bertemu di sana.
Kisah cinta mereka juga terbilang singkat dan bermula dari Billy yang mengirimkan direct message (DM) Instagram ke Vika. Punya kekasih bule, Billy bahkan menemani Vika ke Belarus beberapa waktu lalu untuk bertemu keluarganya.
Vika sendiri adalah model asal Belarus yang berkarier di Indonesia. Ayah Vika sangat menyayangi putrinya itu yang berkarier sendirian di negeri orang. Ia bahkan menitipkan Vika pada Billy saat bertemu kala itu. Berikut beberapa fakta keluarga Vika Kolesnaya, calon istri Billy Syahputra.
1. Kelahiran Belarus yang berkarier di Indonesia
Vika Kolesnaya memiliki nama asli Viktoriya Kolesnaya. Ia lahir di Belarus, sebuah negara di Eropa Timur, pada Mei 2000. Vika merupakan lulusan dari Minsk State Linguistic University dan kini berkarier dalam dunia modeling. Kariernya dimulai saat usia 21 tahun dan kini ia telah menghiasi berbagai koleksi fashion. Selain di Eropa, Vika juga menjelajahi pasar Asia, yakni di Indonesia. Di keluarganya, Vika adalah anak bungsu dan memiliki seorang kakak.
2. Keluarganya tinggal di Belarus
Vika dan keluarganya menjalani hubungan jarak jauh. Keluarga Vika tinggal di Belarus, sementara model tersebut merantau di Indonesia. Pada awal tahun 2025 ini, Billy menemani Vika pulang ke kampung halamannya dan bertemu dengan keluarga Vika.
Ia sangat senang bertemu dengan keluarganya lagi setelah 6 bulan terpisah. Mereka bahkan bermain bersama, makan bareng, dan jalan-jalan bersama ayah Vika di tengah cuaca dingin bersalju.
3. Vika memiliki banyak keponakan
Dalam vlog yang dibagikan Billy di kanal YouTube-nya, terlihat bahwa Vika memiliki banyak keponakan di Belarus. Paras mereka sangat menawan dan bahkan terlihat seperti kakak adik dengan Vika. Momen pulangnya Vika ke Belarus pun ia gunakan untuk quality time bersama para keponakannya itu.
Vika dan Billy mengajak tiga keponakan Vika untuk belanja bersama di supermarket dilanjut dengan makan bareng. Billy yang tampak seperti orang baru pun langsung dekat dengan ketiga keponakan kekasihnya itu yang sangat ceria. Momen kebersamaan tersebut memperlihatkan bagaima keluarga Vika yang hangat dan penuh kasih sayang.
4. Ayah Vika menitipkan sang putri pada Billy
Memiliki anak perempuan berkarier sendirian di negeri orang, tentu ayah Vika cukup khawatir. Kedatangan Billy ke Belarus untuk menemani Vika pun disambut baik oleh sang ayah. Mereka bahkan bepergian bertiga untuk mengeksplor daerah tempat tinggal keluarga Vika.
Dalam sebuah perbincangan, ayah Vika sampai menangis kala berpesan pada Billy untuk menemani dan menjaga Vika selama putrinya itu tinggal di Indonesia. Billy Syahputra pun berjanji akan menjaga Vika seperti pesan permintaan tersebut.
"Jadi pas di momen itu sejujurnya Billy juga sedih, nangis, tapi masih bisa ditahan. Papanya Vika kan cool gitu, namanya bule, ngomongnya tegas. Intinya bilang setelah kita ngobrol panjang. Dia cuma bilang pakai bahasanya, salaman sama Billy, peluk Billy, 'Jaga Vika, karena Vika di Indonesia sendiri'," cerita Billy Syahputra.
"Mukanya kayak gitu cool, tapi pas balik badan dia nangis. Vika jadi kejer juga," tambahnya.
"Terus aku bilang sama Papa, pas ngobrol Vikanya masih nangis, 'InsyaAllah Vika di Indonesia Billy yang jagain'," janji Billy pada ayah Vika Kolesnaya.
5. Sudah direstui, Billy dan Vika akan menikah
Hubungan Vika dan Billy tampaknya sudah mendapat restu dari keluarga Vika. Mereka sangat terbuka dan ramah dengan Billy. Dalam sebuah unggahan di Instagram, tampak Billy dan Vika berfoto bersama dengan seseorang yang diduga nenek Vika.
Keluarga Vika bahkan berencana untuk mengunjungi Indonesia kelak. Mendapat lampu hijau, Vika akhirnya dilamar oleh Billy di Bali. Momen berharga tersebut dibagikan di media sosial mereka. Dengan busana senada, Billy berlutut meminta Vika menjadi pendamping hidupnya.
Selamat untuk Billy dan Vika!