Fakta dan Sinopsis Drama ‘The Atypical Family’, Kisah Keluarga Super

Manusia super bertemu takdir cintanya

Fakta dan Sinopsis Drama ‘The Atypical Family’, Kisah Keluarga Super

Bulan Mei akan dihiasi banyak drama dari beragam genre, mulai dari thriller, misteri, fantasi, hingga rom-com. Drama The Atypical Family akan menjadi salah satunya yang menghibur penonton pada 4 Mei 2024 mendatang. 

Drama fantasi romansa ini dibintangi oleh Jang Ki Young dan Chun Woo Hee. Punya cerita yang menarik, drama JTBC ini tentang sebuah keluarga yang tak biasa alias memiliki kekuatan super. 

Penasaran tentang dramanya? Berikut fakta dan sinopsis The Atypical Family yang siap sapa penonton Mei mendatang.

1. Sinopsis The Atypical Family

The Atypical Family adalah drama fantasy romance yang bercerita tentang seorang laki-laki bernama Bok Gwi Joo (Jang Ki Yong) yang kehilangan kekuatan spesialnya. Akibatnya, ia tidak bisa menyelamatkan siapa pun. Sampai suatu kali, seorang perempuan datang ke kehidupannya. Ia akhirnya bisa menyelamatkan perempuan tersebut yang menjadi takdirnya bernama Do Da Hae (Chun Woohee).

2. Keluarga unik yang punya kekuatan super

Fakta dan Sinopsis Drama ‘The Atypical Family’, Kisah Keluarga Super

Sesuai namanya, drama The Atypical Family bercerita tentang sebuah keluarga yang nggak biasa-biasa saja, yaitu keluarga Bok. Setiap anggota keluarganya memiliki kekuatan super tertentu. Keluarga Bok terdiri dari Bok Gwi Joo (Jang Ki Yong), Bok Man Heum (Go Doo Shim), Bok Dong Hee (Claudia Kim), Bok Yi Na (Park So Yi), dan Uhm Soon Goo (Oh Man Seok). 

Bok Gwi Joo memiliki kekuatan super sebagai penjelajah waktu. Dulunya ia adalah seorang pemadam kebakaran dengan energi positif dan rasa panggilan yang kuat. Ia bisa berpindah waktu ke masa lalu saat ia senang atau bahagia.

Bok Man Heum adalah seorang peramal. Ia memiliki beban tanggung jawab sebagai pilar keluarga Bok. Bok Dong Hee memiliki kemampuan terbang seperti bulu, yang dulunya adalah seorang model. 

Putri Bok Gwi Joo, Bok Yi Na, sepertinya memiliki kemampuan menjadi transparan dan misterius. Ia memiliki tatapan yang tajam di balik kacamata besarnya. Sementara Uhm Soon Goo merupakan ayah di keluarga tersebut dan tidak memiliki kekuatan super. Ia berperan mengurus rumah tangga dan menjaga mereka yang memiliki kemampuan khusus.

3. Bahas kesehatan mental yang jadi sebab kekuatan super hilang

Mental yang sehat akan membawa kepada fisik yang sehat. Begitu juga yang terjadi di keluarga satu ini. Sayangnya, keluarga super itu kehilangan kekuatannya karena beberapa hal, termasuk kesehatan mental. 

Bok Gwi Joo kehilangan kekuatannya karena mengalami depresi setelah mengalami sebuah kecelakaan yang tak terduga. Bok Man Heum tak bisa meramal lagi karena ia menderita insomnia yang akhirnya membuat keluarga Bok juga mengalami perubahan. Bok Dong Hee menderita bulimia sehingga berat badannya terus naik yang membuatnya tak lagi bisa terbang.

4. Seseorang yang datang memberi warna dan menjadi takdir

Di tengah kesuraman keluarga Bok terutama kehidupan Bok Gwi Joo, tiba-tiba datang sosok Do Da Hae. kehadirannya membawa warna bagi kehidupan Gwi Joo dan keluarga Bok, walau awalnya kehadiran Da Hae disambut dingin oleh Gwi Joo. 

Dalam teaser-nya, Da Hae dan Gwi Joo akan menyelamatkan satu sama lain. Da Hae bagaikan takdir yang akan mengubahkan kehidupan Gwi Joo yang gelap menjadi sedia kala. Latar belakang Do Da Hae sendiri belum dijelaskan secara pasti yang membuat penonton jadi penasaran. Kira-kira bagaimana kisah cinta mereka, ya?

5. Chemistry menarik dari pemerannya dan nilai keluarga

Para pemeran The Atypical Family mengatakan kalau drama ini merupakan drama hangat tentang cerita sebuah keluarga. Jang Ki Yong sendiri mengatakan kisah Bok Gwi Joo dan keluarganya akan membuat pemirsa tertawa serta menyentuh hati. Di sisi lain, Jang Ki Yong juga mengatakan kalau ia dan Chun Woo Hee memiliki banyak kesamaan. 

“Chemistry akting kami sangat bagus, dan aku bisa belajar banyak darinya,” kata Jang Ki Yong.

Chun Woo Hee pun menyetujui perkataan Jang Ki Yong. Mereka memiliki sinergi yang baik dan saling mengandalkan serta menyemangati satu sama lain. 

“Semakin sering kami syuting bersama, semakin baik sinergi yang kami kembangkan. Ada banyak adegan yang menantang secara emosional dan fisik, tapi kami saling mengandalkan dan menyemangati satu sama lain. Aku pikir itu sebabnya kami mampu menciptakan adegan yang bagus,” ungkap Woo Hee.

Itulah fakta dan sinopsis drama The Atypical Family yang tayang pada 4 Mei 2024 mendatang. Siapa yang juga menantikannya?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved