Menyatakan cinta tak semudah kelihatannya. Ada banyak pertimbangan sebelum akhirnya memilih untuk menyatakan perasaan pada gebetan. Terlebih bagi seorang perempuan, confess atau menyatakan perasaan dahulu kepada gebetan masih diliputi rasa gengsi hingga takut ditolak.
Tapi, ini bukan berarti kamu harus menyimpan perasaanmu sendiri. Jon Birger dalam bukunya yang berjudul Make Your Move: The New Science of Dating and Why Women Are in Charge, perempuan yang bersedia menempatkan mengambil langkah lebih dulu untuk memulai hubungan lebih sukses daripada mereka yang menunggu seseorang menemukan mereka.
Ada banyak keuntungan saat kamu bisa menyatakan perasaanmu dahulu kepada gebetanmu. Berikut ada 5 alasan mengapa perempuan tak perlu malu untuk confess duluan.
1. Memberi kamu kelegaan
Menyatakan perasaanmu lebih dulu bisa memberikanmu kelegaan karena akhirnya kamu dapat mengeluarkan apa yang selama ini terpendam. Terus teranglah tentang perasaanmu padanya dan kesampingkan semua skenario terburuk yang memutar di kepalamu.
Confess lebih dulu penting untuk psikismu, karena memberi kelegaan hati yang akan bermuara pada rasa kenyamanan dalam diri. Baik nantinya ditolak atau diterima, kamu bisa tetap santai karena kamu hanya ingin hatimu tetap tenang tidak diselimuti dengan perasaan menduga-duga.
2. Agar tahu apakah dia suka padamu atau orang lain
Dengan menyatakan perasaan padanya, ia pasti akan memberi respons balik tentang perasaanya padamu. Di sini kamu juga akan tahu apakah dia juga menyukaimu atau pada orang lain. Semua pertanyaan dan kecurigaanmu selama ini akan terjawab saat kamu sudah jujur padanya.
Kalau memang dia sudah ada yang punya atau menyukai orang lain, kamu akan lebih mantap untuk mundur. Jika belum, dia juga pasti akan memikirkan perasaanmu dan siapa tahu dia mungkin juga suka padamu, namun masih ragu-ragu.
3. Meningkatkan kepercayaan diri
Beberapa orang menghindari mendekati orang lain atau menyatakan perasaan karena takut ditolak. Saat bergerak, mungkin terasa menakutkan pada awalnya, tapi kamu tak akan pernah tahu jika kamu tidak mencobanya. Siapa tahu, dia adalah orang terbaik untukmu, tapi karena kalian sama-sama pasif jadi bisa kehilangan satu sama lain.
Berani mengambil risiko adalah cara yang pasti untuk meningkatkan kepercayaan diri dan menunjukkan kepada gebetanmu bahwa kamu adalah orang yang asertif. Ini tidak hanya merupakan kualitas yang menarik, tetapi juga dapat membantu suatu hubungan bertahan lama.
4. Kamu mampu mengesampingkan ego
Saat kamu mampu menyatakan perasaanmu, kamu mampu mengesampingkan ego dan gengsi. Ini juga menghancurkan stereotip bahwa perempuan hanya menunggu saja. Mampu mengesampingkan ego juga menandakan kamu pribadi yang dewasa.
5. Kita semua adalah manusia
Kita semua adalah manusia yang sama dengan perasaan yang kadang tak bisa dikendalikan. Semua orang punya hak untuk jatuh cinta dan menyatakan perasaan, tak ada batasan untuk itu. Kamu masih menjadi perempuan normal saat kamu menyatakan perasaan, bahkan terkadang itu dianggap menakjubkan.
Tidak semua laki-laki dapat menyatakan perasaannya lebih dulu saat ia suka seseorang. Ia akan sangat senang apabila gebetan juga ternyata yang menyatakan perasaanya, terlebih jika itu sudah dengan jelas terlihat dari gerak-geriknya. Ini juga lebih menyenangkan daripada menunggu dengan ketidakpastian, iya, kan, Bela?
Itulah 5 alasan perempuan tak perlu malu untuk confess duluan. Setuju, Bela?