70 Ucapan Selamat Berbuka Puasa Romantis untuk Pasangan

Bikin momen kebersamaan jadi lebih spesial dan bermakna

70 Ucapan Selamat Berbuka Puasa Romantis untuk Pasangan

Saat berbuka puasa menjadi salah satu momen yang paling dinantikan di bulan Ramadan. Selain karena merupakan tanda bahwa kita telah berhasil melalui satu hari berpuasa, juga karena banyaknya limpahan berkah serta rahmat dalam momen berbuka puasa di bulan Ramadan.

Tak hanya itu, waktu berbuka puasa dianggap sebagai momen spesial dan penuh makna, karena bisa berkumpul dengan orang-orang tersayang seperti keluarga, sahabat serta pasangan. Nah, agar momen kebersamaan tersebut jadi lebih romantis dan hangat, cobalah untuk mengucapkan beberapa ucapan selamat berbuka puasa.

Berikut Popbela bagikan beberapa inspirasi ucapan selamat berbuka puasa romantis untuk pasangan yang bisa kamu terapkan. Yuk, simak!

1. Ucapan selamat berbuka puasa romantis manis dan puitis

70 Ucapan Selamat Berbuka Puasa Romantis untuk Pasangan

Memberikan ucapan selamat berbuka puasa romantis pada pasangan dengan kalimat manis dan puitis adalah cara kamu menunjukkan rasa sayang, sekaligus bahagia karena bisa melewati momen buka puasa bersama. Berikut beberapa ide ucapan selamat berbuka puasa untuk pasangan yang puitis, antara lain:

"Merdunya lantunan kumandang azan, terdengar dari masjid tempat kita bertemu. Kuucapkan sapa dengan senyum iman. Selamat berbuka puasa untuk orang spesialku."

"Senyum ikhlas hati kubuka, kukirimkan lewat tulusnya doa. Untukmu yang ada di sana, semoga sehat dalam lindungan-Nya. Selamat berbuka puasa, sayang."

"Walau raga tak bisa bertemu dan hanya ucapan yang tersampaikan menjelang berbuka. Kuucapkan doa agar ibadah puasa ini mampu menjadikan kita Muslim yang bertakwa. Selamat berbuka puasa.”

“Telah aku siapkan berbagai menu makanan untukmu, yaitu sepiring cinta, semangkok sayang, sepotong kasih, setoples rindu, dan sepotong senyum. Selamat berbuka puasa, ya.”

"Gerimis datang bersama hujan, mengiringi Magrib melantunkan azan. Meskipun hatiku dipenuhi kerinduan, tetap kukirimkan salam senyuman. Lewat doaku untukmu yang kunantikan, semoga engkau selalu dalam kesehatan. Selamat berbuka puasa.”

"Puasa hari ini mungkin menjadi hari yang melelahkan bagimu, tetapi tetaplah semangat berpuasa di esok hari. Semoga banyak berkah dan pahala yang akan kamu dapatkan, cintaku."

"Matahari terbit, saatnya aku bersiap menjaga hawa nafsuku. Namun, cinta ini tak bisa kuhentikan padamu. Dari mulai terbit hingga terbenamnya matahari, cintaku selalu ada untukmu. Selamat berbuka puasa, Sayang."

"Surya pamit ke peraduan meninggalkan mega kecupan. Magrib pun mengumandangkan azan dengan merdu kedengaran, menandakan puasa wajib dibatalkan. Selamat berbuka puasa ya, sayang."

"Matahari mulai menunduk menghilangkan cahayanya. Sebentar lagi waktu berbuka, tundukkan nafsu agar puasa tetap bertahan. Selamat berbuka puasa!"

"Betapa syahdu penantian raga yang puasa untuk berbuka. Lebih indah lagi penantian hati yang beriman untuk jumpa di surga. Selamat berbuka puasa, ya."

"Jika hati seputih awan, janganlah dibiarkan mendung. Bila hati seindah bulan, hiasilah dengan senyuman. Selamat berbuka puasa, Sayang. Semoga banyak keberkahan dan kebahagiaan yang kamu dapatkan hari ini."

"Berbukalah dengan yang manis-manis. Maka, akan kuawali buka puasaku dengan mengucap selamat berbuka puasa untuk yang tersayang dan termanis di hidupku."

2. Ucapan selamat berbuka puasa romantis disertai rayuan

Usai menjaga diri dari hawa nafsu selama menjalankan ibadah puasa, maka saat berbuka puasa adalah waktu yang tepat untuk menunjukkan rasa cinta untuk pasangan. Contohnya adalah dengan mengucapkan selamat berbuka puasa lewat kalimat yang disertai rayuan seperti berikut:

“Orang tua pernah bilang untuk berbuka puasa dengan yang manis-manis. Maka dari itu, aku ingin berbuka dengan senyumanmu. Selamat buka puasa, manis.”

“Meski kamu sama-sama menyinari hariku seperti matahari, namun kamu berbeda. Kalau matahari terbit dan tenggelam, tapi kamu tidak akan membuat cintaku tenggelam. Selamat buka puasa, sayang.”

“Menu untuk buka puasa itu nggak terlalu penting. Satu hal yang penting adalah aku bisa berbuka denganmu. Selamat berbuka puasa untukmu, cintaku.”

“Dahaga dan laparku mungkin bisa hilang saat berbuka. Namun, cintaku padamu tidak akan pernah hilang, sayang. Selamat berbuka puasa.”

“Aku ingin berbuka puasa bersamamu karena semua akan terasa manis. Selamat buka puasa, manisku.”

"Berbuka denganmu membuatku bersemangat menjalani hari berpuasa, sebab aku membayangkan waktu berbuka yang indah bersamamu. Selamat berbuka puasa untukmu, sayang."

“Kurma, kurma apa yang bikin gembira? Kurmandang dirimu sepanjang waktu berbukaku. Selamat berbuka puasa, sayang.”

“Perut boleh terisi, namun hati juga perlu diisi. Untuk itu, terima kasih karena telah mengisi hatiku, sayang. Selamat berbuka puasa.”

“Sebulan puasa bisa terasa nikmat karena ada kamu yang selalu menyertai waktu berbuka. Selamat berbuka, sayang.”

“Puasa Ramadan itu hukumnya wajib. Sama seperti aku cinta padamu, hukumnya juga wajib. Selamat menikmati waktu berbuka, sayang.”

“Buka puasa mungkin tidak lengkap tanpa kurma dan air. Namun, keberadaan mereka pun tak akan sempurna tanpa kehadiranmu di sisiku. Selamat berbuka puasa, kamu.”

"Semoga bulan Ramadhan kali ini kita bisa mendapat pahala berlipat dari puasa kita. Mendapat kedamaian dan kebahagiaan yang lebih melimpah dari bulan-bulan sebelumnya, sayang."

3. Ucapan selamat berbuka puasa romantis hangat dan menyentuh

Menghabiskan waktu berbuka puasa dengan pasangan tentu akan menjadi salah satu momen menyenangkan dalam hidup. Untuk itu, berikanlah beberapa ucapan selamat berbuka puasa romantis hangat dan menyentuh berikut sebagai cara kamu mengucapkan selamat berbuka puasa kepada pasanganmu. 

“Sudah kusiapkan makanan berbuka yang aku masak dengan bumbu cinta. Selamat berbuka untukmu, cintaku. Makan yang lahap, ya.”

“Makanan ini penuh berkah dan terlihat enak semua. Mari kita makan dengan lahap dan menikmati semuanya. Selamat berbuka puasa, sayangku.”

“Aku selalu bahagia setiap kali bisa berbuka bersama dirimu. Aku tidak ingin melewatkan momen kita berdua. Selamat berbuka, sayang.”

“Terima kasih telah menemani waktuku berbuka. Selamat berbuka untukmu, sayang.”

“Aku bepuasa karena Allah, dan aku mencintaimu juga karena Allah. Selamat berbuka puasa, cinta.”

"Tidak akan pernah ada matahari jika tak ada bulan, tidak akan pernah ada hujan jika tidak ada panas, tidak akan ada bunga tanpa kumbang. Begitupun denganku, tidak akan ada aku bila kamu tidak menemaniku berbuka puasa."

“Di bulan Ramadan yang suci ini, aku ingin kamu tahu bahwa cintaku padamu juga sama sucinya. Selamat berbuka, sayang.”

“Hari-hari puasaku tanpamu mungkin tetap bisa aku nikmati. Namun, aku lebih menikmati waktu menjalani puasa denganmu. Selamat berbuka puasa untukmu, kasihku”

“Alhamdulillah, waktu puasaku menjadi lebih indah, nikmat dan membahagiakan ketika berbuka denganmu. Selamat berbuka puasa, sayang.”

“Aku sangat menikmati waktu saat bisa berbuka puasa dengan dirimu. Terima kasih karena kamu telah hadir di dalam hidupku. Selamat berbuka puasa.”

“Berbuka puasa denganmu membuatku bersemangat untuk menjalani hari-hari puasa karena membayangkan saat kita berbuka puasa bersama. Selamat berbuka puasa untukmu, cintaku.”

4. Ucapan selamat berbuka puasa romantis sekaligus doa

Mengucap syukur atas nikmat dan berkah di bulan Ramadan pun juga wajib dilakukan, terutama saat berbuka puasa. Nah, kamu bisa menyelipkan ucapan sayang sekaligus doa ketika mengucapkan selamat berbuka puasa untuk pasangan yang terkasih.

Berikut beberapa di antaranya:

“Ya Allah, terima kasih atas anugerah yang Engkau berikan kepada kami. Muliakanlah dan berilah keberkahan untukku dan orang yang aku cinta ini. Selamat berbuka, tercinta.”

“Selamat berbuka puasa, sayang. Semoga puasa kita diberi kelancaran dan keberkahan, ya.”

“Semoga kita bisa menjalani puasa Ramadan bersama-sama selama puluhan tahun ke depan. Selamat berbuka untuk sayangku.”

“Meskipun kita tidak bisa berbuka puasa bersama karena kamu di sana dan aku di sini. Namun, aku berharap semoga kita selalu diberi perlindungan Allah SWT agar bisa berbuka puasa bersama lagi. Selamat berbuka untukmu.”

“Semoga Allah SWT menerima semua amal baik kita di bulan Ramadan yang penuh berkah ini. Selamat berbuka, sayang.”

"Setiap suapan makanan adalah ungkapan rasa syukur atas kehadiranmu dalam hidupku. Selamat berbuka puasa, cintaku."

“Kumandang azan magrib adalah tanda bahwa kita berhasil menjalani ibadah puasa hari ini. Terima kasih karena telah bertahan dan tidak kalah. Selamat berbuka, cintaku.”

“Semoga puasa kita hari ini membawa kebaikan yang berlimpah kepada kita dan juga orang lain. Selamat berbuka puasa, ya.”

“Sesungguhnya, saat berbuka puasa, ada doa yang tidak tertolak. Dan di antara itu aku berdoa agar aku bisa menjalani puasa di tahun-tahun berikutnya denganmu. Selamat berbuka, kasihku.”

“Ya Allah, karena Engkau kami berpuasa dan dari-Mu pula kami bisa berpuasa. Terimalah puasa kami dan berilah keberkahan. Selamat berbuka puasa.”

“Kemuliaan bulan Ramadan tidak bisa kita dapatkan di bulan-bulan lain. Semoga kita bisa menjalankan ibadah di bulan ini dengan baik, ya. Selamat berbuka puasa, cinta.”

"Bersamamu membuat berbuka puasa menjadi lebih berkesan. Selamat berbuka, semoga cinta kita terus berkembang dan menguat seiring waktu yang terus berjalan."

5. Ucapan selamat berbuka puasa romantis, penuh semangat dan mendukung

Menjalani ibadah puasa dan mengejar rahmat dari Allah SWT juga akan terasa lebih ringan bila dijalani bersama pasangan. Selain itu, semangat serta dukungan yang selalu diberikan pasangan tentu akan memberikan energi juga kekuatan baru bagi kita.

Berikut beberapa ide ucapan selamat berbuka puasa romantis dengan kalimat yang penuh dukungan, antara lain:

“Selamat berbuka, sayang. Meskipun kamu harus bekerja di bulan puasa, jangan sampai semangatmu menurun ya.”

“Kamu pasti lelah setelah seharian beraktivitas, tetapi semoga itu semua bisa menjadi berkah, ya. Mari kita berbuka puasa bersama. Selamat berbuka, sayangku.”

“Mari tingkatkan ibadah kita di bulan suci ini. Jangan lupa untuk berbuat kebaikan agar puasa kita lebih membawa berkah. Selamat berbuka puasa, ya.”

“Menahan nafsu memang tidaklah mudah. Namun, janji Allah tentang kebaikan dan ganjaran bulan puasa itu pasti. Selamat berbuka puasa untuk hari ini, sayang.”

“Tidaklah mudah untuk mencapai kemenangan berbuka puasa. Namun, kamu berhasil. Selamat menikmati kemenanganmu.”

"Setiap hidangan berbuka adalah cermin dari kebahagiaan yang kita bagi bersama. Selamat berbuka, cintaku yang terindah."

“Masih ada beberapa hari lagi untuk berpuasa Ramadan tahun ini. Ayo kita pertahankan dan tingkatkan keimanan puasa kita. Selamat dan semangat berbuka, cintaku.”

“Selamat berbuka, sayang. Semoga puasamu selalu memberikan semangat setiap harinya, ya.”

“Meski hari-harimu terasa berat, tapi harus kamu tahu bahwa aku akan selalu ada untukmu, termasuk menemanimu berbuka. Selamat berbuka puasa, sayangku.”

“Selamat berbuka puasa, sayang. Semangat menjalankan ibadah di bulan puasa yang penuh berkah ini.”

“Tahukah kamu kalau kamu adalah penyemangat hari-hariku. Jadi, jangan sampai semangatmu sendiri hilang, ya. Selamat berbuka puasa!”

"Saat berbuka puasa, kita juga membuka lembaran baru dalam hubungan, membebaskan diri dari kesalahan, dan mengisi hati dengan cinta."

6. Ucapan selamat berbuka puasa romantis berupa pantun

Terakhir, mengucapkan selamat berbuka puasa kepada pasanganmu juga bisa dilakukan dengan kalimat yang unik dan kreatif, seperti pantun. Dengan begitu, suasana berbuka tak hanya hangat, namun juga semakin seru. Berikut beberapa kalimat ucapan manis berupa pantun yang bisa kamu terapkan:

"Sungguh manis rasanya gula, namun tak lebih manis rasa madu. Kuucapkan selamat berbuka puasa, kepada engkau yang kurindu.”

"Berdoalah sebelum makan, lalu saat kenyang ucapkan Alhamdulillah. Selamat berbuka puasa kuucapkan, untukmu dengan senyuman yang terindah.”

"Ke swalayan beli buah-buahan, belinya semangka dan kurma. Dengan senyuman aku ucapkan, selamat berbuka puasa."

"Beduk Maghrib bersambung azan, terdengar indah alunan merdunya. Melalui pesan ini aku mengucapkan, selamat berbuka puasa ya, Sayang."

“Beli kelapa jumlahnya lima, semua kelapanya masih muda. Selamat berbuka puasa duhai yang tercinta, aku ucapkan dengan penuh bahagia.”

“Pergi ke pasar beli kolak pisang, pulangnya naik sepeda. Buat kamu yang sangat kusayang, aku ucapkan selamat berbuka puasa.”

"Ada nasi lauk-pauk dan buah-buahan, tersedia sudah di atas meja. Setulus hati aku mengucapkan, selamat berbuka puasa untuk yang kucinta"

"Dua tambah dua sama dengan empat, jika dikali dua maka hasilnya sepuluh. Selamat buka puasa duhai lelaki hebat, semoga kamu lega setelah seharian mengeluh."

"Beduk ditabuh mengiringi azan, begitu indah dan merdu suaranya. Dengan penuh rindu aku ucapkan, selamat berbuka puasa."

"Merdunya kumandang suara azan, terdengar dari arah musala. Kuucap sapa dengan senyum iman, selamat berbuka puasa cinta.”

"Jika membuat kolak pisang, jangan lupa membeli santan dan gula. Jika kamu yang aku sayang, kuucapkan selamat berbuka puasa"

Itu dia 70 ucapan selamat berbuka puasa romantis untuk pasangan. Di antara kalimat tersebut, manakah yang akan kamu berikan kepada si dia? Coba terapkan agar dia merasa bahagia ya, Bela!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved