9 Tanda Kalau Pacar Lebih Anggap Kamu sebagai Teman

Padahal sebagai pacar seharusnya kamu diperlakukan berbeda

9 Tanda Kalau Pacar Lebih Anggap Kamu sebagai Teman

Mungkin awalnya kamu dan pacar berteman. Namun, tentu saja saat mulai berpacaran, hubungan kalian berubah dan lebih dari sekadar teman. Kamu dan dia melakukan apa yang biasa dilakukan oleh pasangan.

Namun, seiring berjalannya waktu, kamu mulai merasa seperti kembali lagi menjadi temannya, bukan kekasih. Hubungan kalian lebih terasa seperti dua teman yang sedang hangout bareng daripada sedang berkencan.

Berikut adalah tanda-tanda kalau pasangan lebih menganggap kamu sebagai teman daripada pacar.

1. Kalian tidak benar-benar berkencan

9 Tanda Kalau Pacar Lebih Anggap Kamu sebagai Teman

Kamu dan pacar kebanyakan hanya hangout seperti yang dilakukan bersama sahabat. Misalnya, main video game bareng, pergi ke pesta bersama teman lain, menonton film di rumah kamu atau pacar, dan sebagainya.

Jarang sekali pacar merencanakan malam romantis untuk kalian berdua. Dia menganggapnya terlalu “norak”. Padahal, ada alasan mengapa pasangan yang serius benar-benar berusaha menjalin hubungan mereka.

2. Tidak saling memanggil dengan panggilan sayang

Bahkan panggilan sesederhana “sayang” atau “babe” sangat berarti.

Jika pacar lama-lama tidak pernah lagi menggunakan istilah sayang kepadamu dan menurutnya itu mulai terasa aneh, mungkin dia memang sudah merasa kamu bukan kekasihnya lagi.

3. Memanggilmu dengan nama panggilan yang sama dengan teman lain

Saat masih berteman, wajar jika kalian hanya memanggil nama atau bahkan nama panggilan khusus untuk sesama teman. Namun, jika ini terjadi jika kalian sudah pacaran, sudah tidak wajar.

Apalagi jika nama panggilan tersebut sama seperti teman lainnya, maka dia tidak menganggapmu sebagai seseorang yang istimewa.

4. Selalu bergaul dengan teman yang sama

Karena berteman dengan orang yang sama, kamu dapat dengan mudah masuk ke mode pertemanan saat bersama pacar. Ini karena mereka sudah mengenal kamu dan pacar sehingga tidak ingin membuat hangout jadi terasa aneh.

Jika terlalu sering bergaul dengan mereka, pasangan jadi lebih mudah mengalihkan perhatiannya ke teman-temannya karena menganggap kamu juga menjadi bagian dari temannya.

5. Bayar masing-masing

Bukannya ingin semuanya dibayarkan pacar, tetapi sesekali tidak ada salahnya laki-laki membayari perempuan yang dipacarinya saat makan atau nonton bareng.

Jika selama pacaran, kalian selalu bayar masing-masing atau split bill semua tagihan, mungkin dia tidak merasa kamu sebagai pasangannya.

Kecuali ini memang kesepakatan bersama sejak awal pacaran, ya. Maka, ini tidak bisa menjadi masalah.

6. Merasa aneh saat melakukan skinship

Kamu tidak pernah merasa dia menciummu dengan sepenuh hati atau dengan rasa sayang. Bahkan, berpegangan tangan saja hanya dilakukan saat perlu, seperti akan menyebrang jalan atau sedang ramai orang.

Sebaiknya tanyakan pacar apakah dia memiliki masalah dengan hal tersebut. Jika ternyata dia hanya merasa aneh melakukan itu denganmu, itu artinya dia mungkin tidak menganggapmu sebagai kekasihnya.

7. Tidak punya ekspektasi terhadap satu sama lain

Saat sudah memiliki pasangan, wajar jika seseorang memiliki ekspektasi kepada pasangannya. Misalnya, dia tiba-tiba membelikan makanan atau minuman saat kamu lembur atau sedang badmood.

Jika kamu tidak memiliki ekspektasi seperti ini karena tahu pacar tidak mungkin melakukannya, coba pikirkan ulang hubungan kalian.

8. Canggung saat PDA depan teman

Dia masih merasa tidak enak terlihat mesra dengan kamu sebagai pacarnya di depan teman-temannya, Jadi, kalian masih bersikap seperti dua orang teman yang hangout bareng di depan umum.

Jika kamu juga bukan tipe yang suka PDA dan sikap tersebut berubah saat sedang berduaan, mungkin tidak jadi masalah. Namun, jika kamu keberatan dan sikapnya tidak berubah saat tidak ada orang lain, bicarakanlah.

9. Menurutnya, hal yang dilakukan pasangan itu norak

Setiap kamu memintanya melakukan sesuatu yang wajar dilakukan pasangan, dia justru bilang, “Apa sih, norak banget!”

Jika hanya satu atau dua hal mungkin tidak masalah. Namun, sudah menjadi masalah jika dia benar-benar tidak mau melakukan apa pun bersamamu sebagai pacarnya.

Kalau sudah begini, mungkin dia memang tidak menganggapmu sebagai pacar dan lebih menjadi teman ya, Bela.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved