Pacarmu Sedang Stres Berat dan Menjauhimu? 7 Trik Ini Akan Membuatnya Lebih Tenang dan Kembali padamu

Dampingi dia dengan penuh cinta.

Pacarmu Sedang Stres Berat dan Menjauhimu? 7 Trik Ini Akan Membuatnya Lebih Tenang dan Kembali padamu

Saat pacarmu sedang dirundung masalah dan jadi murung atau sering marah-marah, rasanya pasti sangat tidak nyaman. Di satu sisi kamu ingin mendampingi dan menjadi orang yang bisa menghiburnya, tapi kamu bingung bagaimana bisa membantunya kalau ia justru semakin menjauh darimu secara emosional. Lalu apa yang harus kamu lakukan untuk menenangkannya dan membuatnya mau menumpahkan segala kekesalannya padamu? Nah, Popbela sudah menghadirkan tujuh trik yang bisa kamu coba. Semoga membantu ya, Bela! 

 

1. Sadari perasaanmu sendiri

scifiempire-net-11ecc9ac5b5ec8174e6344d78fe5e964.jpgscifiempire.net

Ketika dia mulai menjauh dan banyak mengeluh, mudah bagi kita untuk merasa kesal dan tidak terima dengan sikapnya. Tapi ingat, kamu tak benar-benar marah padanya, kok. Kamu hanya kaget karena kehilangan sosoknya yang seperti biasa. Kalau kamu sudah menyadari hal ini, kamu akan lebih pandai mengontrol emosi dan mengendalikan diri untuk tetap berada di sisinya meskipun tingkahnya akhir-akhir ini sangat menyebalkan. 

 

2. Tunjukkan kepedulianmu dengan bahasa cinta yang ia mengerti

usanetwork-7db868e1af103a1662adc80e53f09658.jpgusanetwork.com

Ada lima bahasa cinta yang digunakan manusia untuk mengekspresikan kasih sayangnya. Nah, kamu harus tahu bahasa apa yang paling dimengerti dan diinginkan oleh kekasihmu, dan manjakan dirinya dengan hal tersebut. Misalnya dia paling senang kalau kamu meluangkan waktumu untuknya. Maka hadirlah untuknya, meskipun selama kalian bersama dia tidak akan banyak berbicara atau bercerita soal masalahnya. Pahami bahwa saat ini kamu dituntut untuk bersikap lebih dewasa darinya. 

 

3. Jangan diambil hati

need-edit-tvgoodness-951d48f49fbb2d4188df6b38ec19c172.jpgtvgoodness.com

Apa pun yang keluar dari mulutnya, jangan kamu ambil hati. Ia hanya melakukan ini sebagai pelampiasan emosinya saja. Memang tak mudah, tapi saat inilah cintamu padanya akan diuji. Kalau kamu berhasil melaluinya, kalian berdua akan jadi lebih dekat secara emosional dan ia pun akan percaya sepenuhnya padamu. 

 

4. Tanyakan bagaimana kamu bisa membantunya

usanetwork-3-83a97746489c7c2cfb8e1f669740decd.jpgusanetwork.com

Daripada hanya berasumsi tapi tidak benar-benar membantunya, lebih baik kamu tanyakan bagaimana ia ingin dibantu. Misalnya, dia ingin kamu mendengarkan segala keluh kesahnya setiap hari. Atau dia justru ingin kamu mengalihkan perhatiannya dari masalah yang sedang ia hadapi. Mungkin ia tak akan langsung menjawab, tapi dengan memastikan padanya bahwa kamu peduli mau berusaha membantunya, perlahan ia pun akan terbuka dan luluh dengan kegigihanmu. 

 

5. Jangan berusaha untuk membereskan masalahnya

really-uktv-co-uk-ae5c38ca25adc124b50fd2fb3a822138.jpgreally-uktv.co.uk

Ingat Bela, kalau akar permasalahannya bukan pada hubungan kalian, kamu tidak memiliki kewajiban untuk menyelesaikan masalahnya. Pengalaman ini adalah titik pembelajaran dan pendewasaan yang harus dilalui sendiri oleh pacarmu, tugasmu hanyalah mendampinginya dan memastikan keputusan yang ia buat nanti sudah didasari pertimbangan yang logis dan matang. 

 

6. Dengarkan keluhannya baik-baik

usanetwork-2-8b79e2ed27d89bfc3027fde89dc00544.jpgusanetwork.com

Kadang laki-laki itu hanya ingin didengarkan. Dia tak butuh kamu membawakan berbagai hadiah atau makanan favoritnya. Jadi luangkan waktu untuknya dan dengarkan baik-baik ceritanya. Jangan menginterupsi atau menganggap remeh perasaan dan tekanan yang ia hadapi. Selain itu, jangan memberi saran kecuali ia memintanya padamu. 

 

7. Beri dia ruang, tapi buktikan bahwa kamu selalu ada untuknya

hwreporter-a705144dc8d7001f03b71684cf29b08a.jpghollywoodreporter.com

Sesabar apa pun kamu, jika ia memang membutuhkan ruang dan jarak, kamu tak bisa memaksakan dia. Cowok memiliki cara yang berbeda untuk mengelola emosinya. Jadi bukan berarti dia sedang tidak mau bersamamu, Bela. Beritahu pasanganmu bahwa kamu akan tetap ada di sisinya kapan pun ia membutuhkanmu dan jangan putuskan kontak. Tetap ingatkan dia untuk makan dan istirahat secukupnya, tapi jangan mengharapkan balasan apa pun darinya. 

 

Kamu juga harus tanamkan dalam pikiranmu bahwa hal ini tak akan berlangsung selamanya, Bela. Masalahnya akan selesai juga nanti dan sosok pacar yang kamu rindukan akan kembali juga ke pelukanmu. Ingatlah masa-masa di mana kamu sedang sedih dan tertekan, dan kekasihmu dengan setia mendampingimu. Rasanya betul-betul membahagiakan, bukan? Nah, sekarang inilah giliranmu untuk membuatnya bahagia dengan tujuh cara di atas. Ceritakan ke Popbela ya, apakah cara-cara di atas berhasil kamu terapkan. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved