Pacarmu Sedang Bad Mood? Atasi Saja dengan Cara-cara Ini, Yuk!

Ayo senyum lagi dong, sayang.

Pacarmu Sedang Bad Mood? Atasi Saja dengan Cara-cara Ini, Yuk!

Pasti kamu sudah sering dengar bahwa biasanya cewek itu lebih moody ketimbang laki-laki. Tapi hal ini tak menutup kemungkinan pacarmu mengalami hari yang buruk dan suasana hatinya jadi kacau. Bisa jadi juga justru pacarmu lah yang lebih sering moody daripada kamu. Rasanya pasti sangat tak nyaman kalau mood pasanganmu sedang buruk-buruknya. Supaya bad mood-nya tak berlarut-larut atau menular padamu, terapkan cara menghilangkan badmood ini ya, Bela! 

1. Dengarkan keluhannya

Pacarmu Sedang Bad Mood? Atasi Saja dengan Cara-cara Ini, Yuk!

Sebenarnya sama saja dengan cewek, para cowok juga ingin didengarkan keluh kesahnya. Jadi luangkan waktumu untuk mendengarkan masalahnya tanpa menginterupsi atau memberi saran. Orang yang sedang bad mood itu kadang tak memerlukan saranmu, tapi hanya kesediaanmu menampung beban hatinya. 

2. Tunjukkan simpatimu

Katakan padanya bahwa kamu mengerti bahwa masalah yang ia hadapi bisa membuatnya uring-uringan. Beritahu juga bahwa apa yang ia rasakan itu wajar. Dengan begitu, ia tak akan merasa dihakimi. Dia pun akan lebih cepat pulih setelah menuangkan segala emosinya padamu. Jadi jangan menyepelekan perasaannya ya, Bela. 

3. Hibur dengan hal-hal favoritnya

Apa yang selalu berhasil membuatnya ceria? Sepiring nasi goreng buatanmu? Susu cokelat hangat? Atau action figure tokoh-tokoh film heroik kesukaannya? Tunjukkan bahwa kamu peduli dengan membawakan hal-hal kesukaannya. Kadang tindakan bisa memberi dampak lebih besar dari sekadar kata-kata. 

4. Berikan dia ruang untuk menyendiri

Pahami tanda-tandanya jika dia sedang ingin sendiri. Biasanya ketika dia sudah hemat kata-kata atau tak membalas pesanmu, dia sedang membutuhkan ruang dan waktu. Jangan ganggu dulu, tapi biarkan dia tahu bahwa kamu akan selalu ada untuknya.

5. Alihkan perhatiannya

Ajak dia untuk bermain video game kesukaannya, pergi ke restoran favoritnya, dan ceritakan tentang hal-hal yang membuatnya bersemangat. Tapi jangan malah gantian kamu yang curhat, ya. 

6. Dorong dia untuk menyelesaikan masalahnya

Ada beberapa masalah yang harus ia hadapi sendiri. Dukung dia untuk segera beraksi dan mencari solusi masalahnya. Pasanganmu juga harus belajar untuk mencari jalan keluarnya secara mandiri. 

7. Jangan diambil hati

Ini dia yang paling penting, Bela. Ketika dia sedang bad mood, mungkin dia mengatakan hal-hal yang menyakiti perasaanmu. Ingat, pada saat itu emosinya lah yang berbicara, bukan hatinya. Tapi kalau sudah melewati batas kamu harus berhati-hati juga. 

Setiap orang membutuhkan perlakuan yang berbeda-beda. Cari tahu karakteristik pasanganmu dan terapkan cara menghilangkan badmood yang paling cocok untuknya. Hitung-hitung pahalamu bertambah karena banyak bersabar. Semoga pacarmu cepat membaik, ya! 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved