Bahagia Bersama Pasangan? Lihat Dulu 7 Aturan Pacaran Zaman Sekarang yang Wajib Diterapkan Ini

Cinta memang sama, zamannya yang berbeda.

Bahagia Bersama Pasangan? Lihat Dulu 7 Aturan Pacaran Zaman Sekarang yang Wajib Diterapkan Ini

Kamu yang lahir di tahun 1990an pasti merasakan betapa zaman telah berubah dengan pesat. Teknologi semakin canggih, nilai-nilai dalam masyarakat sudah berganti, dan semua itu berdampak pada cara kita pacaran. Benar tidak, Bela? Pada masa-masa orang tua kita pacaran dulu, belum ada yang namanya telepon genggam dan internet. Para wanita pun masih dituntut untuk mengurus segala masalah rumah tangga sementara yang laki-laki sibuk mengejar karier. Tapi sekarang kita sudah tidak tinggal pada zaman itu lagi meski kita dibesarkan oleh orang tua dengan nilai-nilai yang mereka pegang teguh sejak dahulu kala. Daripada kamu bingung menyesuaikan diri dengan perubahan keadaan, lebih baik kamu perhatikan baik-baik tujuh aturan pacaran di zaman modern ini. 

 

1. Cewek juga bisa membayar tagihan kencan

3rd-strike-442450072f7e35d147ae0714b129cbd3.jpg3rd-strike.com

Dulu, cowok lah yang selalu diharapkan untuk membayar segala pengeluaran saat kencan. Tapi sekarang sudah bukan masanya lagi, Bela. Di zaman emansipasi wanita dan persamaan hak ini, kita para cewek sudah memiliki penghasilan dan pekerjaan yang bergengsi pula, sehingga masalah membayar tagihan saat makan berdua pun tak menjadi masalah. Mau berapa, sih? 

 

2. Komunikasi yang sudah lazim masih menjadi pilihan utama

fanpop-8f9454e56e0d9469d91bdf12a61bb6ac.jpgfanpop.com

Era digital memperkenalkan kita pada teknologi canggih seperti LINE, Whatsapp, Path, Skype, dan masih banyak lagi. Tapi ternyata bentuk komunikasi yang konvensional, yaitu berbicara langsung dan mengobrol lewat telepon masih menjadi pilihan utama para pasangan yang ingin menjaga kualitas hubungan mereka. Meskipun kamu tahu di mana keberadaan pasangan karena dia update location di akun Path-nya, penting juga bagimu untuk menunjukkan kepedulian dan perhatianmu dengan menanyakan langsung keberadaannya. 

 

3. Kejujuran dan privasi itu berjalan berdampingan

blog-hdwallsource-e424933696b3fe150c9e730678fe317c.jpgblog.hdwallsource.com

Sudah tidak zaman lagi untuk berbagi password akun media sosial atau saling membuka chatting history satu sama lain. Lebih penting mempertanggung jawabkan kepercayaan satu sama lain dan bersikap jujur pada pacar. Semakin kamu dewasa, kamu akan semakin menyadari pentingnya menjaga kejujuran dan privasi.  

 

4. Tak semua orang perlu tahu soal hubungan kalian

swa-rai-4bb001c62841de387abf617633de219c.jpgswa-rai.com

Dengan perkembangan teknologi informasi saat ini, sangat mudah untuk membagikan momen-momen yang kamu alami setiap hari melalui media sosialmu. Tapi kamu perlu tahu, terlalu banyak mengumbar kisah cinta kalian di media sosial justru membuat hubungan kalian terasa makin penuh tekanan untuk selalu terlihat romantis dan sempurna. Lagipula, kamu akan disangka pasangan yang norak kalau sedikit-sedikit update soal pacar. Hidupmu kan tak hanya berputar pada hubungan kalian saja.  

 

5. Kalian tak harus melakukan segala hal bersama

sky-edea06e547dd45bc5cfd1e8b52d36230.jpgsky.com

Pasangan yang bikin iri adalah yang tak pernah terpisahkan. Tapi itu dulu, Bela. Sekarang, pasangan yang bikin kagum adalah mereka yang mandiri dan punya kesibukannya masing-masing. Sudah pernah dengar soal power couple, kan? Fenomena ini menyorot pasangan yang keduanya sama-sama berpengaruh dan sukses karena karier mereka sendiri-sendiri. Keren banget, kan? 

 

6. Bersihkan setiap distraksi dan luangkan waktu berkualitas

movies-mxdwn-1-a75dab4d878fb520846addcfdacaeb8f.jpgmovies.mxdwn.com

Salah satu tantangan pacaran di zaman modern adalah banyaknya distraksi yang bisa mengganggu waktu berkualitasmu dengan pacar. Kalian mungkin sedang bersama, tapi pikiran dan tatapan kalian tertuju pada layar hp atau laptop masing-masing. Jadi luangkanlah waktu untuk memusatkan perhatian pada satu sama lain, bebas dari distraksi apa pun. 

 

7. Status bukanlah segalanya

collider-59300c7b429bf90c78a3de80852fb1ff.jpgcollider.com

Status yang jelas memang penting dalam membangun hubungan dengan pacarmu. Tapi tak perlu kamu mencantumkan status dan nama pacarmu di setiap profil media sosialmu atau mengganti-ganti status relationship di Facebook setiap kali kamu habis putus atau jadian. Yang jauh lebih penting adalah bagaimana kamu menjalani komitmen yang kamu buat dengannya. 

 

Sebenarnya inti dari menjalin hubungan dengan pasanganmu sama saja dari masa ke masa. Selama kalian mau saling menghargai, menghormati, dan percaya, kalian akan mampu melewati berbagai tantangan zaman. Nah, bagaimana denganmu, Bela? Apakah gaya pacaranmu masih kuno atau sudah mengikuti perkembangan zaman? Ceritakan dong pada Popbela di bagian komentar di bawah ini!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved