7 Rekomendasi Drama Thailand tentang Cinta Segitiga

Penyuka drama romantis wajib nonton!

7 Rekomendasi Drama Thailand tentang Cinta Segitiga

Belakangan ini, serial drama Thailand semakin digandrungi dan populer di Indonesia. Bagaimana tidak? Drama Thailand kerap menyuguhkan alur cerita yang sangat menarik dan akting para aktornya yang memukau, terlebih dengan genre romansanya yang bikin baper para penontonnya.

Nggak sekadar bikin baper, drama romansa Thailand juga berhasil bikin greget dengan segala konfliknya, apalagi yang mengusung tema cinta segitiga.

Nah, berikut ini Popbela punya 7 rekomendasi drama Thailand tentang cinta segitiga yang dijamin bikin hatimu berdebar sekaligus geregetan! Yuk, langsung simak artikelnya hingga selesai, Bela!

1. F4 Thailand: Boys Over Flowers (2021)

Siapa, sih yang nggak tahu salah satu serial cinta segitiga paling populer, Boys Over Flower? Setelah diadaptasi dalam versi Taiwan, Jepang, Korea Selatan, hingga Tiongkok, Boys Over Flowers juga turut diadaptasi dalam versi Thailand.

Dibintangi oleh sederet aktor kenamaan Thailand, yakni Tontawan Tantivejakul (Gorya), Vachirawit Chiva-aree (Thyme), Jirawat Sutivanichsak (Ren), Metawin Opas-iamkajorn (Kavin), dan Hirunkit Changkham (MJ), Boys Over Flowers versi Thailand yang dirilis pada 2021 ini mengisahkan tentang seorang perempuan dari kalangan menengah ke bawah bernama Gorya yang diterima di salah satu SMA prestisius, di mana hanya orang-orang dengan latar belakang keluarga kaya raya-lah yang biasa bersekolah di sana.

Tak disangka, Gorya bertemu dengan geng elit berisikan empat orang laki-laki tampan, F4, yang kerap kali menunjukkan arogansi dan menindas orang-orang. Melihat hal itu, Gorya pun tak tinggal diam dan melawan mereka.

Thyme, sang pemimpin geng cukup terkagum atas keberanian sikap Gorya yang membuatnya jatuh hati. Namun di sisi lain, Gorya menyukai sahabat Thyme, Ren yang ternyata masih tidak bisa move on dari cinta masa kecilnya.

2. 46 Days (2021)

Dirilis pada tahun 2021, drama Thailand tentang cinta segitiga garapan sutradara, Koo Ekkasit Trakulkasemsuk ini memiliki plot cerita yang sangat menarik. Mengisahkan tentang Ying Ying (Baifern Pimchanok) yang berprofesi sebagai seorang net idol yang ketahuan berbohong kepada penontonnya ketika melakukan siaran langsung. Dalam kondisi sulit ini, ia pun harus berutang pada sahabatnya, Noina (Mild Lapassalan Jiravechsoontornkul).

Pada suatu hari, Noina bertemu dengan seorang dokter tampan bernama Korn (Non Chanon Santinatornkul) dan jatuh cinta padanya. Karena selalu gagal dalam kisah percintaannya, Noina meminta Ying Ying untuk mendapatkan hati dokter Korn, yang apabila berhasil, Noina akan menganggap lunas semua utang Ying Ying.

Namun, Ying Ying dan Noina dihadapkan pada sebuah situasi sulit, sebab Korn diketahui akan menikahi pacarnya yang merupakan seorang selebriti, Wisa (Ployphach Phatchatorn Thanawat), dalam waktu 46 hari ke depan. Keduanya pun lalu berencana untuk menggagalkan pernikahan Korn. Lantas, apakah mereka berhasil?

3. Ugly Duckling Series: Don't (2015)

Ugly Duckling Series: Don't mengisahkan tentang Maewnam (Lapassalan Jiravechsoontornkul), seorang perempuan yang dipermalukan di depan teman-temannya karena ditolak oleh anak laki-laki yang ia sukai di sekolah dasar. Usut punya usut, penolakan itu terjadi karena Maewnam dianggap punya wajah yang jelek.

Setelah kejadian yang membuat hatinya hancur tersebut, Maewnam pun lantas memutuskan untuk memakai sebuah kotak di kepalanya.

Beberapa tahun kemudian, ia terpaksa untuk kembali sekolah dan bertemu dengan Minton (Chatchawit Techarukpong), seorang murid laki-laki yang begitu ramah dan manis dan Zero (Jirakit Thawornwong), laki-laki troublemaker alias tukang bikin onar di sekolahnya.

Lalu, siapakah laki-laki yang menolak Maewnam di masa lalu dan mengatainya jelek? Apakah Minton? Atau Zero?

4. Romantic Blue The Series (2020)

Rekomendasi drama Thailand tentang cinta segitiga selanjutnya ialah Romantic Blue The Series. Drama ini menceritakan tentang dua orang laki-laki bersaudara, Mai (Thitiwat Ritprasert) dan Mhen (Prachaya Ruangroj), yang jatuh cinta pada perempuan yang sama bernama Pond (Tipnaree Weerawatnodom).

Memiliki latar belakang ekonomi yang kurang menguntungkan, Mai dan Mhen pun bergabung dengan sebuah geng pencurian mobil yang diketuai oleh To (Somchai Khemklad) atas rekomendasi pamannya, Bo (Pramote Sangsorn).

Cerita semakin intens kala Mhen mengetahui bahwa Mai dan Pond menjalin hubungan romantis dan Mai yang mulai terjebak dalam berbagai masalah.

Kira-kira, bagaimana kelanjutan kisah cinta segitiga di antara Mai, Pond, dan Mhen? Lalu, akankah Mai berhasil keluar dari masalahnya?

5. Nabi, My Stepdarling (2021)

Dirilis pada tahun 2021, Nabi, My Stepdarling adalah drama romansa Thailand yang juga menyelipkan kisah cinta segitiga di dalamnya.

Punya jalan cerita yang cukup kompleks, drama satu ini mengisahkan tentang seorang perempuan bernama Nabi (Yongwaree Anilbol) yang memutuskan untuk menyelidiki hilangnya Sirin (Krissie Kritsiri Suksawat) yang merupakan saudara perempuannya beserta mantan suaminya.

Untuk mengumpulkan clue tentang hilangnya Sirin, Nabi memutuskan untuk bekerja sebagai manajer di sebuah klub di Dubai milik laki-laki bernama Phichetchai (Oliver Poupart).

Kisah semakin seru saat Kavin (Way-ar Sangngern), anak dari Phichetchai kembali pulang ke Thailand untuk mengusut kematian sang ibu. Ia kemudian bertemu dengan Nabi dan jatuh cinta kepadanya.

Namun, kendati punya perasaan yang sama dengan Kavin, Nabi menolak cintanya dan Kavin salah mengira bahwa Nabi akan menjadi ibu angkatnya.

6. Girl2K (2021)

Girl2K mengisahkan tentang Momay (Sushar Manaying), seorang perempuan yang dikutuk menjadi manusia abadi yang berumur 2.000 tahun. Jika Momay ingin menghilangkan kutukan tersebut, hanya ada satu cara yang bisa membantunya, yakni Momay harus jatuh cinta.

Hingga pada suatu hari, Momay dihadapkan dengan empat orang laki-laki yang harus dipilihnya untuk menjadi pasangan, yaitu Thawin, bosnya yang pekerja keras dan murah hati, Khun Prom, seorang klien terbesar di perusahaannya, Kampan, seorang laki-laki yang manis, dan Moo Tod, seorang laki-laki yang gagah.

Lantas, siapakah yang akan dipilih oleh Momay?

7. Wong Wien Hua Jai ​​(2021)

Rekomendasi drama Thailand tentang cinta segitiga lainnya adalah Wong Wien Hua Jai. Drama satu ini menceritakan tentang seorang perempuan bernama Bow (Tisanart Sornsuek) yang kembali ke Thailand setelah mengetahui pacarnya, Phong (Tyfoon Takphet Lekawijit) berselingkuh dengan Vitthanee (Randapa Muntalumpa) yang merupakan adik dari Tos, seorang pemilik kebun anggur.

Untuk menghilangkan rasa sakit hati yang ia rasakan, Bow memutuskan untuk pergi ke klub sendirian dan hampir dibius oleh seorang penjahat. Untunglah Tos saat itu menyelamatkan Bow dan membawanya ke kamar. Namun, karena Tos amat protektif terhadap Vitthanee yang sakit-sakitan, Tos menggunakan kesempatan tersebut agar Bow tidak merusak kebahagiaan Vitthanee.

Itulah 7 rekomendasi drama Thailand tentang cinta segitiga. Drama mana yang mau kamu tonton duluan nih, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved