Song Hye Kyo baru saja comeback dalam K-Drama The Glory yang tayang di Netflix pada Jumat (30/12/2022) lalu. The Glory berhasil meraih peringkat tiga dari sepuluh sebagai drama yang paling banyak ditonton di Netflix Global (non-English).
Tidak hanya itu, akting dari Song Hye Kyo juga menuai berbagai pujian. Song Hye Kyo sendiri memerankan karakter Moon Dong Eun yang dingin dan rapuh. Ia memiliki dendam kepada teman-temannya semasa SMA karena telah merundungnya dengan parah. Penonton dibuat terkejut dengan kemampuan akting Song Hye Kyo karena belum pernah memerankan karakter yang sangat sengsara.
Kali ini, Song Hye Kyo dipasangkan dengan aktor muda, Lee Do Hyun, yang dikenal berkat perannya sebagai ayah muda dalam drama 18 Again. Nah, tahu nggak, kalau ini kali ketiga Song Hye Kyo bermain drama dengan lawan main yang jauh lebih muda belasan tahun darinya.
Dalam tiap drama itu sendiri, Song Hye Kyo sering memilih genre romansa melodrama. Tentunya, tiap drama itu memiliki pelajaran cinta yang dapat dipetik, ya, Bela!
Mau tahu? Yuk, intip penjelasannya berikut ini!
1. Cinta yang tak memandang status sosial
Drama Encounter yang tayang pada tahun 2019 mengisahkan tentang Cha Soo Hyun (Song Hye Kyo) dan Kim Jin Hyuk (Park Bo Gum) yang saling jatuh cinta. Keduanya bertemu di Eropa dan saling menyukai sejak pertemuan pertama.
Namun, sayangnya romansa Soo Hyun dan Jin Hyuk terhalang status sosial. Jin Hyuk berasal dari keluarga sederhana, sedangkan Soo Hyun berasal dari keluarga politikus dan konglomerat. Lika-liku romansa keduanya cukup pelik, bahkan Jin Hyuk harus mendengar sederet gosip tak menyenangkan di tempat kerjanya karena berkencan dengan direkturnya sendiri.
2. Pertemuan yang membawa petualang selanjutnya
Sebelumnya, Soo Hyun adalah seorang janda yang pernah menikah dengan sesama konglomerat. Tetapi, pernikahan keduanya tak bertahan lama karena hasil dari dijodohkan dan nggak ada cinta di dalamnya.
Sempat merasa minder karena masa lalunya, Soo Hyun ragu-ragu untuk membalas perasaan Jin Hyuk. Sifat Jin Hyuk yang lembut dan pantang menyerah akhirnya berhasil membuat Soo Hyun jatuh cinta dengannya. Berkat pertemuan tak sengaja itu, Soo Hyun dan Jin Hyuk saling belajar satu sama lain mengenai kisah masing-masing.
3. Belajar membuka hati setelah patah hati
Setelah bermain dalam drama Encounter, Song Hye Kyo kemudian dipasangkan dengan Jang Ki Young dalam drama Now We Are Breaking Up. Drama ini mengisahkan sosok bernama Young Eun yang bekerja di dunia fashion dengan serba-serbi romansanya.
Young Eun belum bisa sepenuhnya move on dari sang mantan, namun kehadiran Yoon Jae Guk berhasil membuka hatinya pelan-pelan. Kisah romansa dengan sang mantan yang cukup traumatis membuat Young Eun sulit untuk mencintai orang baru.
Namun, berkat usaha Jae Guk mendekati Young Eun, ia pelan-pelan melupakan mantannya. Keduanya saling mencintai satu sama lain.
4. Hubungan romansa kantor yang tak selalu berhasil
Sayangnya, hubungan antara Jae Guk dan Young Eun tidak berhasil. Keduanya harus putus karena harus menghadapi berbagai konflik yang ada.
Drama ini mencoba mengingatkan kepada penonton bahwasannya menjalani romansa kantor adalah hal yang cukup sulit. Namun, tak ada salahnya untuk mencoba hal tersebut.
5. Kesabaran yang membuahkan hasil
Tidak seperti dua drama sebelumnya, drama The Glory tidak terlalu menampilkan banyak adegan romansa. Tetapi jangan khawatir, kamu masih bisa merasakan romansa tipis-tipis antara Moon Dong Eun (Song Hye Kyo) dan Joo Yeo Jeong (Lee Do Hyun).
Diceritakan, Joo Yeo Jeong lebih dahulu tertarik kepada Dong Eun, ia bahkan rela mengajari Dong Eun bermain baduk. Musim tiap musim keduanya lewati bersama-sama untuk bermain baduk. Sayangnya, Dong Eun sempat menghilang selama delapan tahun dari kehidupan Dong Eun karena fokus menyusun rencana balas dendam.
Pada akhirnya, mereka kembali bertemu secara tak sengaja di kereta dan Yeo Jeong juga ingin membantu Dong Eun membalaskan dendam.
6. Akan ada seseorang yang membuat kita tersenyum
Peristiwa bullying merenggut senyum dalam hidup Dong Eun. Dalam menjalani kehidupan sehari-hari Dong Eun hanya bersikap dingin dan getir terhadap lingkungan sekitar. Ia juga tak ramah terhadap siapa pun.
Akan tetapi setelah bertemu dengan Yeo Jeong, ia berhasil senyum perlahan-lahan dan bercerita tentang hal lain di luar balas dendam. Keduanya juga saling menyemangati satu sama lain.
Nah, itulah beberapa pelajaran cinta yang dapat dipetik dari drama Song Hye Kyo bersama para berondong. Kira-kira, favorit kamu yang mana, Bela?