Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Atasi Rasa Bosan dalam Hubungan dengan 3 Hal Ini

Nomor 1 paling penting!

Sofi Kumala Fatma

Berbulan-bulan atau bahkan bertahun-tahun bersama seseorang yang sama, tentu akan muncul titik jenuh dalam hubungan. Rasa jenuh ini jika tidak segera diatasi akan membawa dampak yang buruk dalam hubungan, seperti perselisihan kecil yang lebih sering terjadi, kesalahpahaman pada pasangan, hingga keinginan untuk tidak lagi bersama pasangan. Nah, jangan biarkan rasa jenuh ini memengaruhi hubungan kalian. Segera atasi dengan tiga hal ini.

1. Berpisahlah untuk sementara waktu

pinterestcom-737690dab269c74ba90b744002d03a15.jpgGossip Girl/EW/pinterest.com

Bukan Bela, bukan break yang Popbela sarankan untukmu dan pasangan. Yang perlu kalian berdua lakukan adalah saling memberi waktu pada diri sendiri. Bisa saja rasa jenuh ini muncul karena kalian terlalu sering bersama. Sehingga tidak punya waktu untuk memanjakan diri sendiri yang bisa membuat kalian lebih gampang stres. Cobalah untuk sementara waktu menikmati waktumu sendiri atau menghabiskan waktu bersama teman dan keluarga, tanpa melibatkan pasangan.

2. Berkencanlah seperti saat kencan pertama

9-thatsoyoocom-c80a1c0cee472db1d76436f2d9fea994.jpgGossip Girl/EW/thatsoyoo.com

Rasa jenuh ini juga bisa jadi muncul karena semua yang kalian lakukan sudah terasa hambar. Tidak ada lagi hal-hal yang membuat pertemuan kalian menjadi penuh gairah. Nah, coba berikan surprise pada pasanganmu dengan mengajaknya pergi ke tempat pertama kalian berkencan. Ingat semua memori yang kalian lalui di sana. Ajak juga pasanganmu untuk mengingat dan membahas hal-hal di masa lalu. Dengan begini, akan muncul lagi gairah dalam hubunganmu.

3. Pergi liburan bersama

9-fanpopcom-0cf499f9e15d7f8290d14ef3eb13e200.jpgGossip Girl/EW/fanpop.com

Langkah selanjutnya, jika memang hubungan kalian sudah terasa benar-benar menjemukan, cobalah untuk pergi liburan bersama pasangan. Bisa jadi kalian memang sedang lelah, stres, dan tegang hingga akhirnya kalian merasa jenuh dalam hubungan. Pergilah ke tempat baru, hilangkan penat yang ada di kepala, dan nikmati waktu berdua. Pergi liburan berdua dengannya akan mengembalikan keintiman hubungan yang akhir-akhir ini hilang.

9-bustlecom-9e05bf52dc029b1ab12d843abdc410e5.jpgGossip Girl/EW/bustle.com

Selamat mencoba tipsnya ya, Bela! Semoga hubunganmu dan pasangan bisa kembali membaik seperti semula.

BACA JUGA: 5 Kalimat Ini ‘Haram’ Kamu Ucapkan Saat Bertengkar!

IDN Channels

Latest from Dating