Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

15 Film India Romantis Terbaik Yang Nggak Boleh Kamu Lewatkan!

Favorit kamu yang mana, nih?

Raizza Monik Setiawanti

Bollywood dan kisah romansa memang selalu memiliki hubungan yang istimewa. Nggak heran kalau peminatnya tersebar di berbagai dunia, termasuk Indonesia. Ciri khas yang melekat dalam film Bollywood seperti memberi warna tersendiri dalam industri perfilman. Dengan memasukkan unsur tarian dan musikal, film-film Bollywood ini pernah menjadi begitu populer di berbagai kalangan, bahkan jauh sebelum demam K-Drama menyerang.

Sebenarnya, ada begitu banyak genre film India yang menarik untuk ditonton, tetapi mayoritas yang cukup populer adalah genre romantis. Selain karena menyenangkan, genre romantis Bollywood bisa menjadi alternatif untuk mengatasi kepenatan setelah lelah beraktivitas, lho!

Nggak percaya? Coba saja lihat 15 daftar film india romantis terbaik berikut ini! Dijamin kamu akan terhibur! 

1. Kuch Kuch Hota Hai (1998)

pinterest.com

Salah satu film Bollywood romantis tersukses yang sangat melegenda adalah Kuch Kuch Hota Hai. Sebagian besar dari generasi 90 & 2000-an pasti nggak asing dengan judul film ini. Bahkan mungkin ada yang cukup hafal dan tahu pasti alur ceritanya karena begitu melegenda dan seringnya diputar berulang kali.

Film yang disutradarai oleh Karan Johar ini dibintangi oleh dua pasangan populer Shah Rukh Khan dan Kajol, yang dikisahkan saling bersahabat saat sama-sama menjadi mahasiswa di Perguruan Tinggi St. Xavier. Namun, ternyata persahabatan mereka diwarnai oleh perasaan cinta yang dirasakan oleh Kajol sebagai Anjali, tetapi harus bertepuk sebelah tangan karena sahabatnya itu hanya memperhatikan Tina (Rani Mukerji).

Kisah cinta mereka baru bersemi setelah bertahun-tahun kemudian, di mana Rahul dan putri Tina yang berusia delapan tahun berusaha menyatukan kembali ayahnya dan Anjali.

2. Dilwale Dulhania Le Jayenge (1995)

pinterest.com

Kalau berbicara tentang kisah romansa dan Bollywood, film ini harus menjadi yang teratas! Film ini memiliki segalanya, mulai dari persahabatan yang berkembang dalam cinta serta cinta yang tidak peduli dengan batas geografis mana pun.

Dikisahkan Raj dan Simran, dua pemuda India non-residen, yang jatuh cinta selama liburan ke Eropa bersama teman-teman mereka. Raj mencoba untuk memenangkan keluarga Simran sehingga pasangan itu bisa menikah, tetapi ternyata ayah Simran telah lama menjanjikan perjodohan anaknya kepada putra temannya.

Film romantis yang juga dibintangi oleh Shah Rukh Khan dan Kajol ini begitu kental dengan Bollywood Klasik, lho! Cocok untuk kamu penggemar berat film Bollywood, nih.

3. Kabhi Khushi Kabhie Gham (2001)

pinterest.com

Film melodrama India ini dibintangi oleh sejumlah nama besar di kalangan Bollywood, seperti Amitabh Bachchan, Jaya Bachchan, Shah Rukh Khan, Kajol, Hrithik Roshan, dan Kareena Kapoor, serta penampilan spesial oleh Rani Mukerji. Nggak heran, film ini berhasil menjadi film yang cukup populer dan membekas di hati penontonnya. Terbukti, saat penayangannya film ini menjadi film India terlaris yang pernah ada di seluruh dunia pada saat dirilis, lho! Film ini juga memenangkan beberapa penghargaan pada acara-acara yang cukup bergengsi.

Diceritakan bahwa Yashwardhan Raichand adalah pria yang selalu mengikuti tradisi. Ia percaya bahwa orangtua mengambil keputusan terbaik untuk anak-anak mereka. Jadi, ketika putra angkatnya Rahul jatuh cinta dengan seorang gadis kelas menengah yang memiliki karakter ceria dan bersemangat, Anjali, Yashwardhan menyangkalnya. Hal inilah yang menciptakan keretakan antara dua pria egois. Rahul menikahi Anjali, lalu mereka pindah ke London bersama dan adik perempuannya Pooja. Bertahun-tahun kemudian, adik laki-laki Rahul, Rohan, tiba di London, bertekad untuk menyatukan kembali keluarganya.

4. Taal (1999)

pinterest.com

Berbeda dengan film Bollywood kebanyakan yang berbicara tentang satu cinta sejati, Taal menghadirkan tentang kisah cinta segitiga. Seorang gadis biasa dari desa dan seorang pria dari kota perkotaan bertemu dan jatuh cinta. Kedengarannya, sih, cukup klise, tetapi sebenarnya tidak, lho!

Film besutan Subash Ghai ini berhasil memainkan dan membangkitan emosi setiap penontonnya! Didukung oleh kehadiran bintang-bintang top Bollywood, Anil Kapoor, Akshaye Khanna, Aishwarya Rai, Amrish Puri, dan Alok Nath, film ini menjadi film India pertama yang mencapai 20 besar dalam daftar box office, lho!

5. Dil To Pagal Hai (1997)

pinterest.com

Dil Toh Pagal Hai adalah film yang menggambarkan tentang kegilaan cinta. Yup! Yash Chopra selaku sutradara berhasil membuat film yang membicarakan tentang satu cinta sejati, lewat film ini.

Film ini menceritakan kehidupan cinta para anggota rombongan musik, di mana dua penari yang diperankan oleh Madhuri Dixit dan Karisma Kapoor bersaing untuk mendapatkan cinta dari seorang koreografer yang diperankan oleh Shah Rukh Khan. Dalam film ini, hadir pula Akshay Kumar dalam peran khusus yang sangat penting, sebagai teman masa kecil Dixit. Film ini diputar selama Festival Film Internasional India 2014 di bagian Perayaan Tarian dalam sinema India.

6. Devdas (2002)

pinterest.com

Film ini merupakan hasil adaptasi novel dengan judul yang sama, Devdas karya Sara Chandra Chattopadhyay. Sang sutradara, Sanjay Leela Bhansali memastikan bahwa film ini adalah kesenangan visual dan merupakan salah satu film Romantis Bollywood terbaik sepanjang masa menurut dirinya. Pernyataan ini didukung dengan fakta bahwa Devdas adalah film Bollywood termahal yang pernah dibuat pada saat dirilis yaitu tahun 2002.

Film ini bercerita tentang Mukherjee (Shah Rukh Khan), seorang sarjana hukum kaya yang kembali dari London untuk menikahi teman masa kecilnya, Parvati "Paro" (Aishwarya Rai). Namun, ternyata mendapat penolakan dari keluarganya sendiri. Masalah ini memicu dirinya menjadi seorang alkoholik, yang akhirnya menyebabkan kemerosotan emosionalnya dan mencari perlindungan dengan pelacur berhati emas, Chandramukhi (Madhuri Dixit).

7. Barfi (2003)

pinterest.com

Salah satu kisah cinta termanis dalam film Bollywood bisa kita saksikan dalam film Barfi. Ini adalah kisah seorang laki-laki bisu-tuli bernama Barfi (Ranbir Kapoor) dan hubungannya dengan dua wanita Shruti (Ileana D'Cruz), dan seorang gadis muda berpendidikan, Jhilmil (Priyanka Chopra) yang juga menderita Autisme.

Nggak seperti film Bollywood lainnya di mana disabilitas selalu melekat dengan kehidupan yang penuh penghinaan dan kesusahan, Barfi justru merayakan cinta, kehidupan, dan tawa dengan hal itu.

Kisah cinta yang manis ini berhasil mengantarkan Barfi masuk ke Oscar, lho! Barfi juga meraih 7 penghargaan Filmfare, di antaranya Film Terbaik. Wah, menarik bukan?

8. Kal Ho Naa Ho (2003)

pinterest.com

Kal Ho Naa Ho merupakan sebuah film yang dibuat dengan pesan yang mendasari kita untuk bisa menikmati hidup sepenuhnya, karena tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi pada hari esok.

Film ini mengisahkan Shah Rukh Khan sebagai Aman Mathur, seorang pasien sakit parah dengan sisa hidup tidak lama lagi yang mencoba membuat Naina (Preity Zinta) dan Rohit Patel (Saif Ali Khan) untuk saling jatuh cinta satu sama lain sebelum dirinya pergi dari dunia ini.

Film ini dikenal dengan dialognya yang kuat, alur cerita dan musiknya yang cukup mencekam. Kal Ho Naa Ho berhasil memenangkan 2 penghargaan Nasional dan Penghargaan Filmfare serta sejumlah penghargaan lainnya. Nggak salah kalau film ini merupakan salah satu film india romantis terbaik!

9. Rehnaa Hai Terre Dil Mein (2001)

imdb.com

Film Rehna Hai Terre Dil Mein atau biasa disebut RHTDM adalah film yang akan membuat anak-anak tahun 90-an bernostalgia. Film ini bercerita tentang kisah cinta Madhav atau Maddy (R Madhavan) dan Reena Malhotra (Dia Mirza) yang pernikahannya telah diperbaiki oleh orang tuanya. Tunangannya Rajeev (Saif Ali Khan) adalah seseorang yang memiliki persaingan dengan Maddy sejak masa kuliah mereka.

10. Veer Zaara (2004)

pinterest.com

Menggambarkan sebuah kisah cinta abadi yang melampaui batas, Veer Zaara menunjukkan kisah sentimental Veer Pratap Singh (Shah Rukh Khan), seorang pilot Angkatan Udara India dan Zaara Hayaat Khan (seorang Pakistan).

Sebuah film dengan lagu dan musik yang nggak akan lekang oleh waktu! Lewat film ini, Shah Rukh seolah semakin membuktikan mengapa ia dikenal sebagai Raja Romansa dengan kisah cinta Bollywood yang indah ini.

Nggak hanya itu saja, film ini juga menerima ulasan yang sangat positif dari para kritikus. Pujian diarahkan pada cerita, skenario, dialog, musik, pertunjukan dan penggambaran sensitif hubungan India-Pakistan.

11. Socha Na tha (2005)

pinterest.com

Film debut Abhay Deol dan Ayesha Takia, Socha Na Tha ini adalah salah satu film pertama milenium yang memisahkan diri dari kisah cinta stereotip Bollywood, lho. Film ini menandai debut sutradara Imtiaz Ali, yang kemudian menciptakan beberapa kisah cinta Bollywood yang berkesan seperti Jab We Met, Tamasha dan Yeh Jawaani Hai Deewani, masing-masing yang mendefinisikan kembali cinta dari generasi baru ini.

Film ini menceritakan tentang seorang anak laki-laki yang dipaksa untuk bertemu dengan seorang gadis dan menikah dengannya. Meskipun akhirnya ia menolak untuk melakukannya, mereka tetap menjadi teman baik. Namun, saat keduanya bertunangan dengan orang yang berbeda, mereka menyadari bahwa ternyata mereka telah saling jatuh cinta. Istilahnya, sih, cinta datang terlambat, Bela!

12. Jab We Met (2007)

pinterest.com

Geet yang energik dan lincah (Kareena Kapoor) bertemu dengan seorang pengusaha yang hampir menyerah pada hidupnya (Aaditya) dalam perjalanan ke Bhatinda dan kemudian kawin lari ke pegunungan untuk bertemu pacar Geets. Alur cerita dalam film ini akan membawa penontonnya seolah melakukan perjalanan menggunakan roller coaster yang indah. Menggambarkan tentang penerimaan diri sendiri, menertawakan kegagalan dalam hidup, dan jatuh cinta pada diri sendiri.

Film ini sarat dengan adegan berkesan dan dialog lucu, sehingga dianggap sebagai salah satu film romantis Bollywood terbaik sepanjang masa!

13. Love Aaj Kal (2009)

pinterest.com

Menceritakan kisah pasangan muda dan romantis antara Veer Singh (Saif Ali Khan) dan Meera Pandit (Deepika Padukone), Love Aaj Kal berhasil menghadirkan kisah romansa dalam bentuk cinta kontemporer.

Film ini menggambarkan cinta murni yang mengalami pasang surut, gejolak, melodrama, namun tetap berjaya. Dikemas dengan pertunjukan yang kuat dan momen emosional, dijamin, deh, film ini pasti akan membuat hati setiap penontonnya berdetak kencang!

14. Band Baaja Baarat (2010)

pinterest.com

Dua wajah segar di Bollywood Anushka Sharma dan Ranbir Kapoor membintangi kisah cinta yang indah dalam film ini. Mereka berperan sebagai dua pemuda di Delhi yang mencoba mencapai keinginan mereka untuk menjadi besar dan sukses dengan cara menjalankan bisnis menjadi Wedding Organizer.

Layaknya film Bollywood pada umumnya, Band Baaja Baarat ini adalah kisah cinta yang penuh warna dan energik yang diwarnai oleh elemen film Masala, seperti tarian, lagu romantis, dan melodrama Bollywood klasik.

15. The Lunchbox (2013)

pinterest.com

The Lunchbox adalah kisah cinta yang manis dan sederhana antara dua orang yang tidak pernah bertemu tetapi berbicara satu sama lain dengan cara yang unik. Jika umumnya, orang modern akan berkomunikasi menggunakan media sosial, namun mereka berkomunikasi lewat catatan yang ditempatkan di kotak makan siang mereka. Kotak ini disampaikan oleh Mumbai Dabbawalas yang terkenal.

Dibintangi oleh aktor utama Irrfan Khan dan Nimrat Kaur, film ini diterima dengan baik oleh para kritikus serta penonton. Film ini menerima sejumlah penghargaan nasional dan internasional karena naskahnya yang sederhana namun kuat.

Itulah 15 rekomendasi film India romantis terbaik yang berhasil Popbela rangkum dari ratusan judul film Bollywood dengan genre yang sama. Kamu sudah nonton belum?

IDN Channels

Latest from Dating