Idealnya sebuah hubungan asmara itu terjalin atas dasar cinta. Pasalnya, dengan cinta yang dimiliki, maka kamu dan dia akan saling menghargai dan memperlakukan satu sana lain dengan sangat spesial.
Namun, perasaan orang nggak ada yang tahu karena bisa jadi dia yang menjadi pasanganmu ternyata memang hanya terpaksa menjalin hubungan ini. Untuk tahu lebih dalam tentang perasaan darinya, maka kamu harus tahu apakah dia menganggapmu spesial atau tidak dari sikap dan perilakunya.
1. Sehari nggak ada kabar membuatnya tak khawatir
Apakah kamu pernah melihatnya khawatir saat kamu nggak ada kabar? Atau melihat dia penuh penyesalan dan menjelaskan semuanya saat dia nggak memberimu kabar? Jika tidak, pekalah bahwa dia memang tidak menganggapmu spesial.
Pasalnya, sebagai pasangan kekasih kalian pasti saling menyayangi. Kalau nggak ada kabar, kalian pasti akan saling mencari dan khawatir.
2. Dia nggak pernah ngobrol lama denganmu melalui telepon
Jika kamu sadar, kamu akan menemukan sikapnya yang nggak pernah antusias saat berbincang denganmu melalui telepon. Ya, dapat dikatakan kamu nggak pernah lama berbicara dengannya. Kalian hanya menghabiskan waktu paling lama 15-20 menit saja.
Padahal, sebagai pasangan kekasih berbincang melalui telepon bisa lebih lama dilakukan, terlebih bila kalian baru menjalani hubungan ini. Umumnya pasangan akan mengobrol selama 30-60 menit, tapi ini sama sekali nggak pernah.
3. Enggan bersikap intim bersamamu
Kalau dia mencintaimu, maka sudah selayaknya kalian akan saling menunjukkan cinta lewat bahasa tubuh, yakni dengan bersikap intim. Dia akan lebih sering menggenggam tanganmu, memelukmu, dan menciummu.
Namun, itu semua nggak pernah dilakukan olehnya. Dia lebih sering menghindar dan membuat batasan dengan dirimu.
4. Tak terbuka tentang lingkungannya terhadapmu
Sejatinya jika memang dia mencintaimu, maka dia akan terbuka tentang lingkungannya, seperti bagaimana pertemanan dia dan keluarganya. Kalau kamu nggak pernah kenal atau dikenalkan, terutama pada teman-temannya, maka mengertilah.
Mengertilah jika memang dia nggak menganggapmu spesial. Dia nggak ingin semua orang tahu tentangmu dan hubungan yang kalian jalin ini.
5. Dia sering lupa perayaan penting di hubungan
Bagi beberapa pasangan kekasih, perayaan mungkin bukanlah hal penting. Namun setidaknya, ada ucapan atau kebersamaan untuk merasakannya. Hampir selama menjalani hubungan ini, dia nggak pernah mengingat hal penting tentangmu.
Dia lupa kapan kalian jadian, ulang tahunmu, sampai lupa jadwal kalian janjian kalian untuk kencan. Hanya kamu terus yang mengingatkannya.
Cukup menyakitkan saat menjalani hubungan, tapi kamu nggak dicintai dan dianggap spesial oleh pasanganmu sendiri. Selanjutnya, terserah padamu, apakah kamu ingin melanjutkan atau tidak.
Disclaimer: Artikel ini sudah diterbitkan di laman IDN Times dengan judul "5 Tanda Doi Gak Anggap Kamu Spesial meski Kalian Menjalin Hubungan"