Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Laki-Laki yang Pernah Dikabarkan Pacaran dengan Carissa Perusset

Mantan pacar Jerome Kurnia

Natasha Cecilia Anandita

Nama Carissa Perusset kembali disorot setelah berperan dalam film Guna-Guna Istri Muda bersama dengan Anjasmara. Dalam film tersebut, aktris kelahiran 1998 itu dipilih sebagai istri muda Anjasmara. Kemampuan aktingnya mampu memukau para penonton yang membuatnya menjadi perbincangan panas dan mulai dicari. 

Carissa sendiri memulai kariernya sejak usai 14 tahun sebagai seorang model. Kini, wajahnya wara-wiri di layar lebar dan layar kaca. Selama itu juga, aktris berdarah Indonesia-Swiss ini juga dikabarkan dekat dengan beberapa laki-laki. Ia diketahui pernah menjalin hubungan asmara dengan aktor Kuasa Gelap, Jerome Kurnia. 

Berikut deretan laki-laki yang dikabarkan dekat dan merupakan mantan pacar Carissa Perusset.

1. Axel Matthew Thomas

Dok. Internet

Pada tahun 2014 lalu, Carissa dikabarkan pernah berpacaran Axel Matthew Thomas. Keduanya kerap mengunggah foto kemesraan mereka di media sosial. Pasangan tersebut hanya berbeda setahun saja, di mana Carissa lahir pada 9 Februari 1998, sedangkan Axel pada 29 Juli 1997. Lengket banget dan selalu bersama, hubungan mereka pun akhirnya kandas meski tak diketahui pasti kapannya.

2. Jerome Kurnia

instagram.com/jerompret via Internet

Sering unggah foto berdua, Jerome Kurnia dan Carissa Perusset dirumorkan punya hubungan spesial. Pada September 2019 lalu, aktor kelahiran 1994 itu mengakui kalau dirinya memang berpacaran dengan Carissa Perusset.

Jerome mengatakan kalau Carissa adalah sosok yang baik sehingga membuatnya nyaman. Saat pacaran, pasangan ini sebut-sebut couple goals sampai akhirnya dikabarkan putus setelah 2 tahun bersama.

3. Abidzar Al Ghifari

Instagram.com/carissaperusset

Pada tahun 2023 lalu, Carissa Perusset juga sempat dirumorkan punya hubungan spesial dengan Abidzar Al Ghifari. Kedekatan mereka mulai tercium publik setelah sama-sama beradu akting dalam film Guna-Guna Istri Muda. Banyak momen kebersamaan mereka di sela syuting yang beredar di media sosial. 

Namun, putra mendiang Ustaz Jefri Al Buchori itu mengatakan kalau mereka hanya teman dekat dan sebatas rekan kerja saja. Abidzar mengaku kalau ia dan Carissa dekat selama setahun terakhir dan aktris tersebut adalah orang yang baik. Keduanya memang tinggal di satu lingkungan yang sama sehingga cepat akrab.

4. Kaysen Davis Maudslien

instagram.com/carissaperusset

Terbaru, Carissa tampaknya mulai go public dengan pacar barunya, seorang bule bernama Kaysen Davis Maudslien. Keduanya mengunggah foto bersama di Instagram pada 10 November 2024 lalu yang disebut para penggemar sebagai 'hard lauch' (buka-bukaan) hubungan mereka.

Pada Sabtu (16/11/2024) kemarin, bintang film LAURA itu juga kembali mengunggah foto mesra dengan Kaysen. Banyak netizen yang gemas dengan hubungan mereka, terutama saat membuat video TikTok bersama di mana Kaysen mengisi voice over saat Carissa tengah make up. Kaysen juga terlihat menemani Carissa dalam acara gala dinner untuk film barunya itu.

Itulah deretan laki-laki yang dekat dengan Carissa Perusset, aktris Guna-Guna Istri Muda yang makin naik daun.

IDN Channels

Latest from Dating