Drama Korea memang selalu punya ide untuk membuat para penonton tertarik untuk mengikutinya. Salah satu plot menarik dalam drama yang sering dipakai adalah dengan menempatkan pasangan drama Korea yang tinggal serumah.
Biasanya, benih-benih cinta kemudian timbul karena mereka tinggal bersama. Entah itu tinggal karena sebuah perjanjian yang menguntungkan, ketidak sengajaan, maupun yang lainnya.
Kalau kamu suka dengan tipe drama Korea semacam ini, yuk intip siapa saja pasangan drama Korea yang pernah tinggal serumah di bawah ini yuk!
1. Jang Ki Yong dan Chun Won Hee di The Atypical Family
The Atypical Family sebenarnya adalah drama fantasi misteri tentang keluarga yang mempunyai kekuatan super. Jang Ki Yong berperan sebagai Bok Gwi Joo yang depresi dan kehilangan kekuatan karena kecelakaan yang menyebabkan sang istri meninggal.
Saat bergelut dengan depresinya, Chun Won Hee yang berperan sebagai Do Da Hee tiba-tiba muncul di kehidupan Bok Gwi Joo. Hanya Da Hee seorang yang dapat membantu Gwi Joo mengendalikan kekuatannya.
Alhasil, ibu Gwi Joo menginginkan Da Hee menikah dengan sang putra untuk menyembuhkan depresinya. Mereka pun tinggal bersama hingga benih-benih cinta muncul antara mereka.
2. Park Hyung Sik dan Park Shin Hye di Doctor Slump
Pasangan drama Korea yang tinggal serumah selanjutnya adalah Park Hyung Sik yang berperan sebagai Yeo Jeong Woo dan Park Shin Hye yang berperan sebagai Nam Ha Neul.
Dalam drama Doctor Slump yang bertema kedokteran ini, Yeo Jeong Woo tanpa sengaja tinggal di rumah Nam Ha Neul saat sedang berada di titik terendahnya. Mereka yang setiap hari bertemu pun akhirnya saling bersandar satu sama lain.
3. Park Hyungsik dan Han So Hee di Sondtrack#1
Bukan hanya di Doctor Slump saja, Park Hyung Sik juga pernah tinggal serumah bersama dengan Han So Hee dalam drama Soundtrack #1. Berperan sebagai Han Sun Woo dan Lee Eun Soo, mereka mulanya adalah dua orang yang berteman saja.
Namun, saat keduanya tinggal bersama selama dua pekan, benih-benih cinta pun tumbuh di antara mereka. Lee Eun Soo sendiri merupakan penulis lirik yang jujur. Semenara Han Sun Woo merupakan fotografer yang berkepribadian hangat. Keduanya belajar banyak hal saat tinggal bersama hingga saling jatuh cinta.
4. Kim Yo Han dan Jo Yi Hyun di School 2021
Dalam drama School 2021, Kim Yo Han menyewa kamar atap milik Jo Yi Hyun setelah rumahnya dilelang. Pasangan drama Korea yang tinggal serumah itu adalah Gong Ki Joon dan Jin Jin Woo.
School 2021 menceritakan tentang siswa SMK yang mengejar impiannya dan mempersiapkan diri untuk pergi ke perguruan tinggi. Selain Jun Yo Han dan Jo Yi Hyun, mereka juga akan menjalin pertemanan dengan Hwang Bo Reum Byeol dan Choo Young Woo.
5. Jang Ki Yong dan Lee Hye Ri di My Roommate Is a Gumiho
Pada 2021 lalu, Jang Ki Yong juga pernah tinggal serumah dalam drama My Roommate is a Gumiho bersama dengan Lee Hyeri. Drama ini menceritakan tentang romansa antara manusia dan siluman rubah yang rupawan.
Jang Ki Yong akan berperan sebagai Shin Woo Yeo, gumiho yang sudah hidup selama 999 tahun. Sementara Lee Hyeri akan memerankan tokoh Lee Dam, mahasiswa yang terlibat dengan gumiho. Dengan alasan menjaga kelereng gumiho, Lee Dam pun diminta untuk tinggal di rumah Shin Woo Yeo.
6. Lee Min Ki dan Nana di Oh! Master
Drama Korea Oh! Master merupakan drama bergenre thriller yang dibintangi Lee Min Ki dan Nana. Dalam drama ini, Lee Min Ki berperan sebagai Han Bi Soo yang merupakan penulis naskah drama thriller.
Sedangkan Nana memerankan tokoh Oh Joo In yang merupakan aktris yang sering bermain drama rom-com. Suatu saat, ibu Han Bi Soo menjual rumahnya secara diam-diam. Tak terima, ia pun terpaksa tinggal serumah bersama dengan Oh Joo In.
7. Lee Min Ki dan Jung So Min di This Is My First Life
Selain bersama dengan Nana, Lee Min Ki juga menjadi pasangan drama Korea yang tinggal serumah bersama dengan Jung So Min. Drama bergenre komedi romantis ini akan mengikuti kehidupan sehari-hari Nam Se Hee (Lee Min Ki) dan Yoon Ji Ho (Jung So min).
Ji Ho adalah perempuan yang bercita-cita jadi penulis terkenal. Ia mengalami kesulitan keuangan dan tidak punya rumah untuk ditinggali. Ia pun akhirnya mengontrak di apartemen Nam Se Hee sampai memutuskan untuk kawin kontrak.
8. Shin Hye Sun dan Yang Se Jong di Thirty but Seventeen
Thirty but Seventeen atau judul lainnya Still 17 adalah drama yang mempertemukan antara Shin Hye Sun dan Yang Se Jong dalam satu rumah. Cerita drama ini adalah tentang perempuan bernama Woo Se Ri yang mengalami kecelakaan bus hingga koma dalam waktu lama.
Setelah 13 tahun, ia tiba-tiba terbangun dengan memori yang masih berusia 17 tahun. Oleh karena ingatannya itu, Gong Woo Jin (Yang Se Jong) pun mengizinkan Se Ri untuk tinggal di rumahnya.
9. Lee Min Ho dan Jun Ji Hyun di Legend of the Blue Sea
Bergenre romance, drama Legend of the Blue Sea juga menceritakan pasangan drama Korea yang tinggal serumah. Ceritanya akan berfokus pada kisah cinta antara keluarga bangsawan Joseon bernama Kim Dam Ryeong (Lee Min Ho) dan putri duyung bernama Se Hwa (Jun Ji Hyun).
Saat tiba-tiba di masa depan muncul seorang perempuan di kamar hotelnya, ia malah merawat perempuan tersebut dan tinggal bersama. Ia bahkan menamainya sebagai Shim Ceong dan saling jatuh cinta.
10. Jo In Sung dan Song Hye Kyo di That Winter, The Wind Blows
Terakhir, Jo In Sung pernah menyamar jadi keluarga kaya raya dan tinggal dengan Song Hye Kyo dalam drama That Winter, The Wind Blows. Kisahnya akan menyoroti kisah hidup menyedihkan perempuan buta keluarga konglomerat bernama Oh Young (Song Hye Kyo).
Ia hidup mengasingkan diri dari ibu dan kakaknya karena tidak harmonis. Oh Young kemudian mencari keberadaan sang kakak bernama Oh Soo yang perannya dimainkan oleh Jo In Sung. Saat Oh Soo tewas, Oh Soo palsu lah yang berpura-pura menjadi kakaknya.
Ternyata ada banyak pasangan drama Korea yang tinggal serumah meski mereka bukanlah sepasang suami istri, ya. Di antara pasangan di atas, mana yang menurutmu interaksinya paling menggemaskan?