Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Feeling Lonely dalam Hubungan Artinya dan Cara Mengatasinya

Merasa kesepian

Nafi' Khoiriyah

Menjalin hubungan romantis dengan seseorang tak menjamin kamu bebas dari perasaan kesepian. Perasaan kesepian itu sering disebut dengan feeling lonely. Orang yang merasakannya feeling lonely dalam hubungan artinya sulit untuk berkomunikasi dengan pasangannya. 

Mereka justru merasa sendirian, bahkan bisa jadi melebihi perasaan sepi saat tidak mempunyai pasangan. Jika dibiarkan saja, hal itu akan berdampak pada kesehatan mental maupun fisik orang yang bersangkutan. 

Maka dari itu, dalam artikel ini akan dibahas mengenai pengertian dari feeling lonely, tanda kamu mengalaminya, dan bagaimana cara mengatasinya. Simak, ya!

1. Arti feeling lonely dalam hubungan

Pexels.com/Rafael Barros

Feeling lonely sebenarnya adalah sebuah frasa dalam bahasa Inggris yang banyak dipakai oleh orang-orang. Frasa tersebut berasal dari dua kata, yaitu feeling yang artinya perasaan dan lonely yang artinya kesepian. Jadi, arti secara bahasa dari feeling lonely adalah perasaan kesepian. 

Merasa kesepian tidak ada hubungannya apakah seseorang punya pasangan atau tidak. Orang mungkin merasa kesepian meskipun mereka tengah menjalin hubungan dengan seseorang. 

Kamu mungkin merasakan feeling lonely dalam hubungan jika pasanganmu tidak selalu berada dekat denganmu secara fisik. Merasa kesepian itu juga bisa terjadi kalau kamu merasa tidak didengarkan atau tidak dihargai. Jadi, seseorang bisa merasa kesepian saat pasangannya ada secara fisik, tapi tidak hadir secara mental.

Seseorang mulai merasa feeling lonely dalam hubungan saat mereka merasa kehadiran atau ketidakhadirannya tidak begitu berpengaruh pada pasangannya. Mereka mungkin juga tidak bisa berbicara satu sama lain tentang perasaan, ketakutan, dan pikiran mereka.

2. Tanda kamu feeling lonely dalam hubungan

Unsplash.com/Ayo Ogunseinde

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, feeling lonely dalam hubungan artinya kamu bisa merasa kesepian meski memiliki pasangan. Mungkin banyak orang yang tidak menyadarinya, tetapi ada beberapa tanda yang bisa diamati berikut ini. 

  • Kamu merasa 'jauh' dari pasanganmu meski dekat secara fisik
  • Kamu merasa pasanganmu tidak peduli denganmu
  • Kamu maupun pasangan menghindari waktu bersama
  • Kamu menjadi orang terakhir yang mengetahui atau diberitahu tentang hal apa saja.

3. Penyebab kamu merasa feeling lonely dalam hubungan

Pixabay.com/Hieu Van

Kamu mungkin bingung mengapa bisa berada dalam situasi yang kesepian meski punya pasangan. Hal itu menjadi sulit dipahami dan membuat banyak orang bertanya-tanya apa yang sebenarnya terjadi.

Nah, beberapa yang menjadi penyebab feeling lonely dalam hubungan itu terjadi adalah karena beberapa hal ini. 

  1. Kurangnya komunikasi. Jika kamu tidak berkomunikasi dengan pasangan, perlahan-lahan perasaan kesepian itu sering muncul. Kalau pun berkomunikasi, kemungkinan hal yang dibicarakan adalah hal yang dangkal dan tidak terlalu mendalam. 
  2. Tidak merasakan kehangatan atau cinta dalam hubungan. Jika kamu merasa tidak dicintai, kemungkinan perasaan kesepian itu akan muncul. Jika dibiarkan perasaan kesepian bisa berujung pada pencarian cinta dan perhatian dari hal yang lainnya. 
  3. Kamu dan pasangan tidak memiliki minat yang sama sehingga keduanya sering menjalani aktivitas sendirian. Hal ini sebenarnya bisa diatasi dengan komunikasi yang baik. 
  4. Kamu dan pasangan terpisah oleh jarak sehingga menimbulkan perasaan sedih dan kesal. Maka dari itu, dibutuhkan waktu dan usaha untuk membangun hubungan yang kuat saat long distance relationship. 
  5. Kamu mungkin merasa tertekan atau lelah memenuhi kebutuhan orang lain. Itulah pentingnya mencari tahu apa yang menyebabkan perasaan kesepian muncul dan jujur pada diri sendiri. 

4. Cara mengatasi feeling lonely dalam hubungan

Freepik.com/Drazen Zigic

Jika kamu sedang mengalami feeling lonely dalam hubungan, maka ada beberapa hal yang bisa memperbaikinya. Cara ini bisa dilakukan olehmu maupun pasanganmu. 

1. Bicarakan dengan pasanganmu

Masalah ini mungkin akan sulit untuk dibicarakan dengan pasanganmu, tetapi hal itu adalah cara yang perlu untuk dilakukan. Sebab, pasanganmu tidak bisa membaca apa yang ada di pikiranmu dan apa yang kamu rasakan.

Jika kamu terlalu sering mengharapkan orang-orang di sekitar kita mengetahui apa yang kita inginkan dan butuhkan tanpa dikomunikasikan, maka jangan berharap apapun dari itu. Kamu bisa membagikan apa yang kamu rasakan tanpa menyalahkan pasangan. 

2.  Habiskan waktu bersama teman yang lain

Cara lainnya yang mungkin bisa membantu adalah dengan menghabiskan waktu bersama teman-teman yang lainnya. Penelitian menunjukkan bahwa seseorang membutuhkan antara tiga sampai lima orang dalam lingkarannya untuk mendapatkan kepuasan hidup.

Dengan menghabiskan waktu bersama teman lainnya, kamu bisa mendapatkan pengalaman yang berbeda dan pendapat yang berbeda sehingga menimbulkan rasa puas. 

3. Temukan hobi untuk diri sendiri

Sering kali orang justru kehilangan dirinya sendiri saat sedang menjalin hubungan dengan orang lain. Mereka lupa kalau mereka adalah seorang individu.

Maka dari itu, coba luangkan waktu untuk melakukan hal-hal yang kamu sukai dan membuatmu bahagia, misalnya melukis, olahraga, memasak, dan sebagainya. 

4. Istirahat bermain media sosial 

Di masa kini, penyebab kesepian bisa datang dari media sosial. Banyak melihat aktivitas orang lain justru membuat kita merasa makin kesepian.

Maka dari itu, cobalah untuk membatasi jumlah orang yang kamu ikuti atau batasi penggunaanya. Meskipun telah terhubung di media sosial, tetaplah atur waktu untuk terhubung di kehidupan nyata. 

5. Merawat diri sendiri 

Terakhir, habiskan waktu untuk merawat dirii sendiri, entah itu memotong rambut, pijat, ataupun aktivitas lainnya. Dengan begitu, kamu tidak akan fokus pada kesendirian karena merasa penuh dengan aktivitas yang menyenangkan. 

5. Istilah lain dalam bahasa Inggris

pexels.com/August de Richelieu

Bukan hanya feeling lonely saja, ada beberapa istilah lain dalam bahasa Inggris yang perlu kamu tahu. 

  1. Lit
    Istilah ini digunakan untuk menggambarkan situasi yang seru atau menyenangkan. Contohnya: Last night party was lit! The music and ambience were amazing!
  2. FOMO (Fear of Missing Out) 
    Istilah yang selanjutnya ini menggambarkan perasaan takut jika melewatkan momen atau hal menarik yang sedang terjadi. Misalnya, seseorang FOMO karena tidak bisa ikut konser bersama teman-temannya. 
  3. Ghosting 
    Terakhir, ghosting adalah istilah yang terjadi saat seseorang tiba-tiba berhenti menghubungi seseorang tanpa penjelasan. Contoh situasinya adalah saat seseorang di-ghosting gebetannya tanpa penjelasan. 

Dari ulasan di atas bisa dikatakan kalau kesepian bisa menghampiri siapa saja, bahkan orang yang punya pasangan sekalipun.

Merasakan feeling lonely dalam hubungan artinya kamu perlu melakukan berbagai cara untuk mengatasinya agar tidak berdampak buruk bagi kesehatan fisik maupun mental.

Jangan lupa untuk meminta pertolongan jika kamu sudah tidak sanggup mengatasinya sendiri ya, Bela!

IDN Channels

Latest from Dating