Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Alasan Cinta Terbaik Itu Justru yang Tak Pernah Kamu Harap-harapkan Sebelumnya

Cinta akan datang saat kamu tidak mencarinya.

Irene Didy

Tahukah kamu, ada dua jenis cinta di dunia ini? Yang pertama adalah cinta yang alami dan penuh keikhlasan, sementara yang kedua adalah cinta yang sekadar bayangan saja. Maksudnya, kadang kita bisa jatuh cinta setengah mati dengan seseorang, meskipun sifatnya tak karuan menyebalkan. Inilah cinta yang penuh keihklasan. Tapi kadang kita bisa juga menjalin hubungan dengan pria yang tampaknya sempurna, tapi tidak merasakan cinta dan kebahagiaan. Kalau yang ini sih, cintanya hanya ada dalam bayanganmu saja, Bela. Menurut Popbela, cinta terbaik itu yang tulus dan ikhlas. Biasanya cinta seperti ini datangnya tak diduga-duga! Bukan karena kamu memang sedang cari pacar, tapi memang karena takdir. Coba perhatikan baik-baik tujuh alasannya berikut ini kalau belum percaya. 

 

1. Kamu belajar menerima dan memberikan cinta setulusnya

popcornreel-e6192ec06bc09cfa960b2f6b13abc226.jpgpopcornreel.com

Dari awal kamu dan dirinya sama-sama tulus mencintai, bukan karena ada sesuatu yang kalian cari dari satu sama lain seperti pengusir kebosanan menjomblo, atau supaya tampak keren saja. Kamu jadi tahu seperti apa rasanya mencintai seseorang tanpa mengharapkan apa pun sebagai balasannya. 

 

2. Mengingatkanmu bahwa kriteria-kriteria cowok tertentu justru menjauhkanmu dari sang jodoh

ps-5dda0fd176f510a75524f5125268e661.jpgpopsugar.com

Mungkin kamu sendiri terkejut dan bertanya-tanya, kok bisa ya jatuh cinta dengan orang ini? Padahal dia jauh sekali dari tipemu. Ya, itulah cinta. Kamu tak bisa memilih dengan siapa dan kapan kamu akan jatuh cinta. Tak mungkin memaksakan hatimu untuk mencintai lelaki yang sudah mapan, punya kendaraan pribadi, bisa memenuhi keinginanmu, dan berpenampilan sempurna kalau memang tidak ada chemistry di antara kalian. 

 

3. Tidak terpaku pada idealisme-idealisme yang membuat kamu tertekan sendiri

justjared-6bf98827e35b7048d2db277d1622e8e0.jpgjustjared.com

Nah, karena tidak ada kriteria tertentu, hubungan kalian juga tidak terpaku pada idealisme masing-masing yang biasanya akan sulit dikompromikan. Misalnya, kalian sama-sama memberi kebebasan bagi satu sama lain untuk menyibukkan diri dalam dunia karier masing-masing. Tak ada tekanan untuk harus menomorsatukan hubungan kalian. Kalian pun jadi lebih nyaman dan leluasa dengan satu sama lain. 

 

4. Kamu memilih dirinya karena suara hatimu

popsugar-36d23a181ddad15f71ebfbb23a85fc20.jpgpopsugar.com

Coba perhatikan, Bela. Wanita yang jatuh cinta tanpa ia duga-duga sebelumnya hampir tidak pernah bertanya-tanya apakah pasangannya lelaki yang tepat baginya. Ia berkomitmen dengan lelaki tersebut karena ia ingin membahagiakannya, bukan karena ingin melepas status jomblo atau punya ketakutan akan kesepian. 

 

5. Kamu bisa menjadi dirimu sendiri, apa adanya

mp-67af3b66af768103e39988b7e06cfdcf.jpgmovpins.com

Karena kamu tidak menduganya, kamu belum sempat berpura-pura menjadi orang lain hanya demi menyenangkan dan memuaskan si dia saja. Kamu tidak akan panik karena belum pasang alis setiap bertemu dengannya. Dan kamu juga bisa menunjukkan sisimu yang asli, yang doyan makan dan sering bangun siang. Dia tak akan lari menjauhimu hanya karena hal-hal ini. 

 

6. Cinta kalian akan tumbuh dengan kuat dan sehat

kino-de-d18e1d88ebf8213171a5611e47d8c920.jpgkino.de

Karena kepercayaan dan kenyamanan yang kalian bagikan dalam hubungan ini, cinta kalian akan tumbuh dengan kuat. Kalian tak akan dengan mudah berpisah jalan hanya karena ada yang membuatmu kesal atau kecewa padanya. Apa pun yang terjadi, kalian akan selalu mengusahakan yang terbaik. 

 

7. Kamu siap dengan segala tantangannya

jj-5ae6309be317a1ad7f6c748af6a174b1.jpgjustjared.com

Setiap hubungan pasti ada masa sulitnya. Tapi karena kalian tidak terburu-buru dalam meresmikan cinta, kalian akan lebih santai dan punya waktu untuk berpikir jernih. Kalian yakin bahwa kalian memang mau membangun hubungan ini bersama-sama. Maka ketika masalah datang, kalian akan merundingkannya dengan baik dan dewasa karena tidak merasa dikejar target. Tapi meskipun kalian tidak serba cepat-cepat, kalian tetap bisa melihat masa depan kalian bersama. 

 

Maka, kalau kamu mau mendapatkan cinta yang utuh dan tulus, berhentilah mencari kekasih atau minta dijodohkan oleh teman. Jalani hidupmu seperti biasa dengan penuh semangat dan kasih sayang bagi orang-orang di sekitarmu, dan cinta akan datang sendiri menghampirimu di saat yang tepat! 

IDN Channels

Latest from Dating