Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

8 Kelemahan Cowok Cuek yang Jarang Diketahui Perempuan

Luluhkan hati cowok cuek dengan mengetahui kelemahannya

Astri Amalia

Kalau ditanya tipe cowok seperti apa yang banyak disukai oleh perempuan, salah satu jawabannya sudah pasti cowok cuek. Yes, cowok cuek punya aura magnetis dan misterius yang bikin perempuan tertarik padanya. Apalagi cowok cuek biasanya sangat irit bicara, pastinya membuat banyak perempuan jadi makin penasaran.

Kalau kamu mau meluluhkan hati seorang cowok cuek, maka kamu harus tahu dulu, nih apa saja kelemahan cowok cuek berikut ini.

Dengan mengetahui titik lemah cowok cuek, dijamin ampuh meruntuhkan imej cueknya dan malah jadi bucin sama kamu. Keep scrolling!

1. Perempuan dengan kepribadian ceria

Unsplash.com/Brooke Cagle

Kelemahan cowok cuek yang pertama ialah perempuan dengan kepribadian ceria atau menyenangkan.

Pernah dengar istilah opposite attract atau hal yang bertolak belakang selalu menarik satu sama lain? Yup, inilah yang terjadi pada cowok cuek dan perempuan yang ceria.

Laki-laki cuek paling nggak bisa dihadapkan dengan perempuan yang ceria alias punya kepribadian yang bertolak belakang 180 derajat dengan mereka. Mau secuek apa pun mereka, tapi kalau bertemu dengan perempuan ceria, mereka bisa salting maksimal!

Imej dingin dan misteriusnya seketika jadi hilang begitu saja, deh!

2. Sikap yang tulus

Pexels.com/Jasmine Carter

Sikap cuek dari seorang cowok biasanya hanya sebuah topeng untuk melindunginya dari rasa sakit. Tapi kalau dihadapkan dengan seorang perempuan yang bersikap tulus, cowok cuek bakal luluh juga.

Di dalam hati terdalamnya, cowok cuek sangat menghargai ketulusan dari orang lain. Ini membuat mereka merasa aman dan mampu meruntuhkan personanya yang terkesan masa bodoh dan antisosial.

3. Sikap menghargai

Unsplash.com/unsplash.com

Selain ketulusan, kelemahan cowok cuek selanjutnya ialah bertemu dengan orang yang mampu menghargainya, apalagi jika itu datang dari seorang perempuan.

Pada dasarnya, semua laki-laki sangat senang dihargai oleh orang-orang di sekitarnya. Dalam urusan percintaan, laki-laki juga disebutkan jatuh cinta pada perempuan yang mampu menghargai dia.

4. Perempuan yang tenang

unsplash.com/freestocks

Perempuan yang tenang juga selalu berhasil memikat cowok cuek. Berhadapan dengan perempuan kalem akan mengaktivasi jiwa pemburu di dalam diri cowok cuek.

Bayangkan saja, dia dipertemukan dengan sosok perempuan yang nggak banyak bicara maupun berusaha menarik perhatiannya, sama seperti dirinya, bukan?

Secuek apa pun cowok, kalau ketemu sama cewek tipe seperti ini, bakal bikin penasaran dan berusaha untuk didapatkan.

5. Kesederhanaan

Pexels.com/Amina Filkins

Melihat perempuan yang sederhana dan apa adanya ampuh bikin cowok cuek tertarik setengah mati. Bagaimana tidak? Sikap perempuan yang nggak neko-neko dan nggak berminat cari validasi dari orang-orang di sekitarnya bak jadi cerminan para cowok cuek.

Mereka jadi seperti melihat diri sendiri di dalam sosok perempuan yang sederhana. Sehingga, nggak ayal kalau cowok cuek ‘lemah’ banget ketika dihadapkan dengan tipe perempuan seperti ini!

6. Perempuan yang tertarik pada hobi yang ia gemari

Freepik.com/freepik

Kelemahan cowok cuek yang selanjutnya ialah ketika perempuan menunjukkan ketertarikan yang tulus pada hobi yang mereka sukai.

Nyatanya, meluluhkan hati cowok cuek nggak bisa dilakukan dengan berusaha mati-matian mencari perhatiannya. Justru dengan menunjukkan antusiasme pada kegemarannya lah yang akan membuat hati cowok cuek berdebar kencang!

7. Sikap yang dewasa

Freepik.com/diana.grytsku

Laki-laki cuek paling mudah klepek-klepek dengan perempuan yang punya sikap dewasa. Yakni, perempuan yang berani menjadi diri sendiri apa adanya, mampu memasang batasan personal yang sehat, bertanggung jawab atas keputusan yang dia ambil, hingga punya kepercayaan diri yang tinggi.

Kedewasaan yang ditunjukkan seorang perempuan juga akan menginspirasi cowok cuek untuk menjadi sosok laki-laki yang dewasa pula. Mereka akan berusaha untuk mengembangkan diri guna menjadi laki-laki yang bertanggung jawab dan punya integritas.

8. Sikap yang bersahabat

Freepik.com/lookstudio

Kalau kamu tipe perempuan friendly alias bersahabat, maka kamu termasuk ke dalam salah satu kelemahan cowok cuek nih, Bela. Benteng pertahanan cowok cuek akan runtuh juga saat bertemu perempuan yang mudah untuk diajak berteman dan social butterfly, alias orang yang gemar untuk berinteraksi sosial dengan orang-orang di sekitarnya.

Nah, sekarang kamu sudah tahu, kan apa saja kelemahan cowok cuek. Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu ya, Bela!

IDN Channels

Latest from Dating