Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Buat Kamu yang Sudah Membatalkan Pernikahan, Kamu Harus Kuat!

Lebih baik mundur daripada terlanjur

Anne Yuanita

Ada saatnya kamu membuat keputusan yang salah, tak terkecuali soal pendamping hidup. Menjelang hari yang sudah ditentukan, kamu justru menyadari bahwa dia bukan orang yang tepat. Terlambat menyadari hal ini tetap lebih baik, daripada harus melakoni pernikahan yang akan disesali seumur hidup. Untukmu yang akan atau sudah membatalkan pernikahan, nasihat-nasihat bijak ini akan membantumu lebih kuat.

1. Apapun yang terjadi, kamu akan bertahan

Rasa malu, rasa bersalah, uang yang terhambur percuma, olok-olok tetangga, kekecewaan keluarga, cibiran saudara, semua itu akan kamu alami. Tapi jauh sebelumnya, kamu sudah menyadari bahwa apa yang akan kamu alami setelah menikah bisa lebih buruk. Apapun yang terjadi saat ini tetap lebih baik daripada kamu menghabiskan sisa hidup penuh penyesalan.

2. Rumah tangga bukan hanya soal cinta

Hidup berumah tangga tidak bisa hanya dengan modal cinta. Di dalamnya terdapat masalah keuangan, anak-anak, karier, cita-cita individu maupun cita-cita bersama, keluarga besar, kesehatan, keamanan, dan masih banyak lagi. Kalian mungkin saling mencintai, tapi kalau memiliki masalah signifikan pada hal-hal di atas, berarti memang sebaiknya tidak memaksakan diri untuk terus bersama.

3. Mintalah dukungan kepada orang terdekat

Carilah orang yang enak diajak curhat, berpikir dewasa, dan bisa mendengarkan keluh-kesahmu secara terbuka, bukan yang mengolok-olok. Kalau tidak menemukan sosok ini di antara keluarga dan teman-teman, kamu bisa menggunakan jasa psikolog. Ingat, jangan curhat ke tunanganmu.

4. Jangan bingung soal logistik

Membatalkan pernikahan ketika semuanya sudah siap 50% pastinya akan sangat membebanimu. Bagaimana dengan katering yang terlanjur dibayar, sewa gedung, undangan sudah disebar, booking fotografer dan perias, gaun yang sudah dipesan, dan banyak lagi. Kamu tidak perlu khawatir, karena semuanya masih bisa dinegosiasikan. Minta bantuan mereka untuk mengirimkan kartu pos berisi ucapan permintaan maaf ke semua undangan.

5. Tidak ada yang namanya keputusan salah

Tidak ada yang salah dalam keputusanmu. Tidak masalah kalau kamu tidak jadi menikah. Tidak masalah juga kalau kamu dulu memutuskan untuk menikah dan kemudian membatalkannya. Kamu akan memiliki pengalaman yang sangat berharga setelah ini, yang akan mengubahmu menjadi lebih bijaksana.

Yang terpenting, kamu harus yakin dengan keputusanmu ya, Bela!

BACA JUGA: Inikah Rasanya Malam Sebelum Hari Pernikahan?

IDN Channels

Latest from Dating