Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

6 Hal Penting yang Wajib Kamu Pahami dalam Menjalani LDR

Anne Yuanita

Pacaran jarak jauh sering menjadi penyebab putusnya hubungan. Melakoni hubungan percintaan dengan jarak yang memisahkan kerap menimbulkan renggangnya jalinan asmara, entah karena komunikasi yang tidak lancar atau godaan orang ketiga. Untuk membekali hubungan jarak jauh yang tengah kamu jalani saat ini, terlebih dahulu kamu wajib memahami poin-poin berikut.

1. Kemampuan komunikasi adalah hal yang utama

4-wwwbustlecom-88c66561f77c92653676eb55a101472a.jpgpopbela.com/content-images/post/20160826/4-wwwbustlecom-88c66561f77c92653676eb55a101472a.jpg" />bustle.com

Sudah sering sekali terjadi putusnya hubungan cinta jarak jauh karena komunikasi yang kurang lancar. Karenanya dalam menjalani LDR, kamu diwajibkan memiliki keterampilan komunikasi yang mumpuni. Kalian mesti pandai menciptakan momen berkesan. Buatlah topik bahasan yang tidak membosankan, sehingga setiap pesan di aplikasi chat dan telepon tidak terasa membosankan. Komunikasi yang baik juga diperlukan untuk mengatasi kesalahpahaman di antara kalian.

2. Kalian memiliki hidup masing-masing

4-barriebriggsspangblogspotcom-7ac7fe7d0a2f4859eb376c67bccdc668.jpgbarrierbriggsspang.blogspot.com

Sadar atau tidak, kalian memiliki hidup masing-masing yang harus dijalani sebaik-baiknya. Kamu bukan satu-satunya hal penting baginya. Dia juga punya teman-teman, pekerjaan, dan urusan lain. Jadi kalau suatu waktu tiba-tiba dia cuek atau agak lama tidak menghubungimu, kamu harus bisa memakluminya.

3. Kalian harus tetap menjadi pasangan normal pada umumnya

4-wwwbustlecom2-7d620e027db1a54a5c61d64e59161ec2.jpgbustle.com

Pasangan lain yang tidak menjalani LDR biasa melakukan aktivitas jalan-jalan, nonton, makan bersama, dan sebagainya. Kamu pun juga bisa melakukannya dengan pasanganmu, meskipun dari tempat yang berbeda. Untuk mengisi pembicaraan kalian, cobalah beragam topik, misalnya cerita tentang teman-temanmu, orang-orang yang kamu temui seharian, atau tempat yang kamu datangi.

4. Kamu wajib memperhatikan hal-hal kecil tentangnya

4-wwwwomansdaycom-188cf0bfde3a1bbade6ad50ac851d12f.jpgwomansday.com

Orang yang menjalani LDR kerap merasa kesepian ketika mengalami masalah. Kamu harus peka dengan hal-hal kecil yang terjadi padanya dan bisa menghiburnya. Misalnya dengan mengirimkan sepaket camilan yang dia sukai atau barang yang sedang diinginkannya. Sedikit mengeluarkan uang tidak masalah, Bela. Toh selama ini kalian jarang bertemu.

5. Kamu akan mendengar banyak komentar miring

4-wwwfilmofiliacom-2477c345263520eac52c55009151d261.jpgfilmofilia.com

Banyak orang akan mengatakan hal yang tidak menyenangkan soal LDR. Kamu harus cuek dan menjaga kepercayaan pada pacarmu.

6. Mudah menyimpulkan akan menimbulkan masalah yang lebih besar

4-wwwbustlecom3-5cd5906c8c384f16ab09d46f32ddf6c2.jpgbustle.com

Masalah utama wanita adalah cepat menyimpulkan hal yang tidak-tidak tentang pacarnya. Kamu tidak boleh seperti ini, Bela. Kalau ada apa-apa, konfirmasikan langsung padanya. Kalau dia lama membalas chat-mu, jangan buru-buru marah. Ingat, dia punya banyak urusan selain pacaran.

 

BACA JUGA: 3 Tanda Jika LDR-mu Tak Akan Berakhir Indah

IDN Channels

Latest from Dating