Cinta adalah perasaan rumit yang sering kali sulit dijelaskan, tapi bisa dialami oleh semua orang. Ketika kamu benar-benar jatuh cinta, nyatanya ada, lho, beberapa tanda yang bisa muncul di antara kamu dan pasangan.
Apakah kamu sudah merasakannya, Bela? Atau justru kamu sendiri masih bingung dengan perasaanmu? Tenang aja, kamu bisa menemukan jawabannya di bawah ini. Dilansir dari Huffington Post, berikut adalah 10 ilustrasi yang bisa mengajarkanmu tanda dan arti cinta yang sesungguhnya. Keep scrolling!
1. Ketika kamu merasa nyaman dengan seseorang pastinya waktu terasa cepat berlalu sampai-sampai kamu ingin menghentikannya.
2. Bahkan di saat sedang tidak bersama, kamu dan si dia tidak bisa berhenti untuk memikirkan satu sama lain
3. Kegiatan bersantai dan beristiraht di akhir pekan memang terdengar sederhana. Tetapi bila dilakukan bersamanya, kamu akan merasa bahagia
4. Bermesraan selagi menonton TV bersama pasangan rasanya jadi hal sederhana yang bisa dinikmati setiap saat.
5. Selalu setia mendampingi dalam masa sedih maupun senang, begitulah tanda kalau kalian saling cinta.
6. Ketika terpaut jarak, hal pertama yang dilakukan setelah bangun tidur adalah saling memberi kabar.
7. Bagi pasangan, menjahili satu sama lain adalah salah satu bentuk bahasa cinta, lho.
8. Kalau sudah benar-benar cinta sama si dia, nggak ada lagi, deh, rasa jaim yang tersisa. Kamu begini juga nggak?
9. Ketika kamu sudah sangat mencintainya, ungkapan rasa cinta pun bisa dilakukan kapan dan di mana saja. Nggak perlu menunggu momen khusus.
10. Ketika melihat ke masa lalu dan sadar sudah banyak momen berharga yang kamu lewati bersamanya, kamu merasa lega.
Itu tadi kumpulan ilustrasi yang bisa ajarkan kamu tanda dan arti cinta yang sesungguhnya. Kalau menurutmu sendiri arti cinta itu seperti apa sih, Bela? Share dong jawabanmu di kolom komentar!