Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Inilah 5 Tanda Kamu Sudah Dapat Lampu Hijau Dari Calon Mertua

tinggal pilih tanggal deh

Angel Rose

Menjalin hubungan asmara tak melulu hanya tentang kamu dan dia saja. Semakin lama kalian bersama sebagai sepasang kekasih, pasti akan tiba waktunya kalian memikirkan soal masa depan. Ketika rasa saling cocok dan klik telah didapat, hubungan itupun tak lagi berkutat antara kalian semata, ada dua keluarga yang musti dilibatkan. Ada orang-orang penting dari keluarga dia yang musti kamu akrabi juga. Karena nantinya, keluarga dia akan jadi bagian keluarga kamu pula. Begitu pun dengannya.

Lalu, Bela gimana nih dengan kamu? Apakah pacar kamu sudah memperkenalkan kamu kepada orangtuanya? Kalau sudah, kamu patut bernafas lega, tapi apakah kedua orang tuanya sudah memberikan signal positif, akan kehadiranmu sebagai calon pendamping hidup putranya? Atau ternyata mereka menganggap hubungan kalian sebatas pertemanan semata? Tenang-tenang, sebelum gegabah menyimpulkan, simak dulu 5 tanda di bawah ini ya!

1. Beliau tahu tanggal ulang tahunmu dan tak ragu memberikan ucapan

imdb7-e92d39e1470302da65847c64b88f7572.jpg

Sebagai sesama wanita, wajar kalau kamu lebih cepat akrab dengan Ibu pasanganmu ketimbang dengan Ayahnya. Salah satu tanda, calon Ibu mertuamu menerima kehadiranmu sebagai wanita pilihan putranya adalah saat moment ulang tahunmu. Bila di hari ulang tahunmu kamu mendapat telepon atau sms dari Ibunya, kamu patut berbangga diri. Memberikan ucapan selamat ulang tahun serta doa adalah tanda beliau memperhatikanmu layaknya putrinya sendiri.

2. Saling berkirim pesan bahkan telepon sudah sering kamu lakukan dengan orangtuanya

imdb2-0b49508f1a49dfdd9d818d1262d6aa5f.jpg

Tak hanya saat ulang tahun, berkirim pesan atau mengobrol di telepon sudah jadi hal yang lumrah kamu lakukan bersama orangtuanya. Itu adalah bukti bahwa kehadiranmu diperhitungkan oleh calon mertuamu. Bahkan saat mereka kesulitan “menditeksi” keberadaan putranya, kamu akan selalu jadi orang pertama yang dihubungi. That’s sound good, right!?

3. Kamu merasa nyaman saat berada di rumahnya

imdb8-86a1189656812620f0f3c2eb1ebb6c87.jpg

Main ke rumah pacar adalah hal yang umum dilakukan. Tapi inget, nggak semua bisa merasa nyaman berlama-lama di rumah pacarnya. Hal tersebut nggak akan terjadi, kalau kamu sudah akrab banget sama orangtuanya. Ibunya akan senang mengajakmu memasak makan malam bersama. Jangan kaget juga, kalau Ayah dia ngajakin kamu nonton pertandingan bola di TV.

4. Melibatkanmu dalam acara keluarga

imdb5-dba858baf69be9abbb6e00f539851da8.jpg

Saat hari raya, orangtua dia nggak ragu buat ajakin kamu ke acara kumpul keluarga. Nggak sampai disitu saja, tak segan-segan Ibunya juga memperkenalkan kamu sebagai calon menantunya. Duh, senangnya.

5. Orangtua dia mulai mengajakmu mengobrolkan soal masa depan

imdb6-2f82286a9ff14831e3b49ade4dc02ad8.jpg

Yang terakhir ini bisa dibilang goal-nya. Kalau calon Ibu mertuamu sudah mulai menyingung soal pernikahan itu tandanya, beliau sudah nggak sabar meminangmu sebagai menantunya. Hayo siap nggak?

Nah, Bela kalo 5 tanda di atas sudah ditunjukan oleh ortu pacarmu, kamu nggak perlu cemas lagi. Tinggal cari hari baiknya saja deh! Selamat ya Bela!

 

photo credit: I Give It a Year Movie/Studio Canal/www.imdb.com

BACA JUGA: Ambil Hati Calon Mertua dengan 5 Cara Ini!

banner-kompetisi-nulis-popbela-19cdfe8c04e264ef535d51e2608b7c06.jpgInformasi lebih lengkapnya, kamu bisa cek di sini.

IDN Channels

Latest from Dating