Kisah cinta mendiang Laura Anna kini kembali ramai menjadi perbincangan publik usai perjalanan hidupnya diadaptasi menjadi sebuah film berjudul LAURA oleh MD Pictures. Sebelumnya, Laura mengalami kecelakaan mobil yang dikemudikan sang kekasih, Gaga Muhammad, di Tol Jagorawi pada 8 Desember 2019 lalu.
Akibat kecelakaan, Laura mengalami Spinal Cord Injury atau cedera tulang belakang. Gaga pun ditetapkan menjadi tersangka dan harus mendekam di balik jeruji besi. Kini, lelaki kelahiran 2000 itu dikabarkan sudah resmi bebas pasca divonis penjara pada Januari 2022.
Kembali viral, Popbela telah merangkum kisah cinta Laura Anna dan Gaga Muhammad, mulai dari awal pacaran hingga tragedi menyedihkan yang menimpa keduanya. Yuk, simak informasinya di bawah ini!
1. Dijuluki pasangan romantis
Sebelum kejadian kecelakaan pada 8 Desember 2019, Laura Anna dan Gaga Muhammad dikenal sebagai pasangan yang romantis. Mereka sering sekali mengumbar kemesraan di seluruh platform media sosial dalam berbagai bentuk konten, seperti foto-foto atau vlog aktivitas keseharian.
Bahkan, kala itu publik menilai Laura dan Gaga adalah couple goals, sepasang kekasih yang berhasil membuat banyak orang menginginkan hubungan sehat dengan segala perlakukan manis mereka.
2. Kecelakaan menimpa keduanya
Secara tidak terduga, Laura Anna dan Gaga Muhammad mengalami kecelakaan lalu lintas tunggal. Mobil yang dikemudikan Gaga dengan kecepatan sekitar 80 hingga 90 kilometer itu terbalik dan mengakibatkan Laura menderita kelumpuhan akibat cedera tulang belakang.
Berbeda dengan Laura, Gaga hanya mengalami luka ringan saja, sehingga tidak ada akibat serius dari kecelakaan tersebut. Alhasil, Gaga masih bisa melakukan aktivitas secara normal bersama Laura, keluarga, dan temannya.
3. Hubungan berubah menjadi tidak sehat
Dua bulan setelah kecelakaan, Laura Anna merasa kalau hubungannya dengan Gaga Muhammad sudah tidak sehat lagi. Bahkan, Gaga disebut sempat menyelingkuhi Laura ketika dirinya sedang membutuhkan semangat untuk berjuang melawan penyakit yang didapat akibat dari kecelakaan.
Selain itu, Laura juga dibuat sakit hati dengan berbagai perilaku Gaga, seperti ATM pribadinya diam-diam dipergunakan, Gaga disebut tidak pernah mengeluarkan uang sepeser pun, hingga sering merengek meminta dibelikan suatu barang.
Alhasil, pemilik nama asli Edelenyi Laura Anna itu pun melaporkan mantan kekasihnya kepada pihak kepolisian pada 21 Oktober 2021, karena dianggap menelantarkan hingga membuatnya lumpuh.
4. Laura sempat ingin dinikahkan sebagai bentuk tanggung jawab
Ternyata sebagai bentuk pertanggungjawaban, Gaga Muhammad sempat ingin menikahi Laura Anna. Hal ini disampaikan oleh ayah Gaga, Asep Yusman, yang mengatakan perbuatan itu adalah bentuk rasa tanggung jawab usai kecelakaan yang dialami keduanya.
Rencana pernikahan Laura dan Gaga pun diketahui juga oleh kuasa hukum Gaga, Fahmi Bachim. Fahmi menjelaskan bahwa solusi terbaik yang bisa dilakukan hanya menikahkan pasangan muda ini. Namun, pernikahan tersebut tidak terealisasikan lantaran pihak Laura hanya meminta somasi senilai Rp12,6 miliar dan mengabaikan rencana tersebut.
5. Nasib akhir Laura dan Gaga
Setelah mengalami proses yang cukup panjang, Laura secara tiba-tiba dikabarkan meninggal dunia pada 15 Desember 2021 di Rumah Sakit Eka Hospital Cibubur. Sang selebgram mengembuskan napas terakhir di usia 21 tahun dan disemayamkan di Grand Heaven, Pluit, Jakarta Utara.
Mengetahui kabar duka itu, Gaga Muhmaad mengucapkan bela sungkawa saat diberi kesempatan berbicara oleh hakim ketua melalui virtual. Kemudian, Gaga harus menerima hukuman pidana 4 tahun 6 bulan penjara dan denda sebesar Rp10 juta.
Itulah kisah cinta Laura Anna dan Gaga Muhammad. Bagaimana menurutmu, Bela?